The Diary Game (Selasa, 06 Agustus 2024) Beraktivitas di Warung Fotocopy dan Menerima Kunjungan Penyuluh Dari Dinas Perkebunan

in STEEM FOR INDONESIA10 days ago

‎سَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Hai sobat steemian semuanya dimanapun anda berada, bagaimana kabar anda hari ini? semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Aamiin. Hari ini saya kembali membagikan aktivitas saya sehari-hari dalam The Diary Game.



Beraktivitas di tempat usaha fotocopy dan mendengar penyuluhan gratis dari penyuluh tanaman kakao

Dari sejak membuka warung fotocopy dan penjualan alat-alat tulis pada pukul 07:00, banyak pelanggan dari unsur anak sekolah yang datang ke tempat usaha saya untuk mencetak pasphoto. Seorang siswi dari sekolah menengah kejuruan (SMK) Negeri 1 Nisam datang ingin mencetak pasphoto dan mengetik surat keterangan kurang mampu untuk keperluan membuka buku rekening bank pada Bank Aceh karena mendapat beasiswa dari lembaga Baitul Mal Aceh Utara. Biasanya jika sudah ada satu orang yang memerlukan seperti diatas maka akan diikuti beberapa orang lagi untuk keperluan yang sama.

Baru saja saya selesai menyantap sarapan pagi berupa nasi goreng dengan topping udang yang dimasak oleh istri, lalu datang murid sekolah menengah pertama (SMP) Negeri 1 Nisam juga ingin mencetak pasphoto untuk keperluan ditempel pada buku nilai rapor dan denah sekolah. Murid SMP ini datang secara beramai-ramai setelah meminta izin pada guru piket sekolah sebab jika tidak menyerahkan pasphoto pada hari ini maka mereka tidak diperkenankan mengikuti pelajaran. Sanksi seperti ini diberikan karena mereka mengabaikan perintah guru yang meminta pasphoto sejak 2 minggu yang lalu.

Selanjutnya datang lagi tiga orang pelajar dari SMK Negeri 1 Nisam masih dengan keperluan ingin mencetak pasphoto dan memfotocopy data identitas siswa yang diambil pada buku rapor. Ketiga pelajar ini mencetak pasphoto untuk keperluan mengikuti turnamen sepak bola antar sekolah memperebutkan Piala Bupati Aceh Utara. Tiap-tiap sekolah menengah tingkat atas mengirimkan beberapa pemain untuk bergabung dengan pelajar sekolah lain yang akan mewakili sekolah yang ada di Kecamatan Nisam.







Melayani konsumen dari unsur pelajar dan makan nasi goreng untuk sarapan pagi

Setelah menunaikan sholat Dzuhur dan makan siang saya pergi ke kebun tanaman kakao untuk merawat tanaman kakao yang beberapa tahun terbengkalai. Menurut rencana, hari ini kebun tanaman kakao saya akan dikunjungi oleh seorang penyuluh dari Dinas Perkebunan Aceh Utara untuk melihat-melihat kebun tanaman kakao sekaligus akan memberi penyuluhan kepada saya bagaimana merawat dan memelihara tanaman kakao yang baik.

Saya merasa sangat senang mendapat kunjungan seperti ini karena dapat menimba ilmu cara perawatan tanaman kakao. Disini saya bertanya banyak hal, antara lain bagaimana teknis pemangkasan ranting dan dahan yang benar, jenis pestisida apa saja yang dibutuhkan untuk membasmi hama, jenis pupuk yang diberikan, dan obat perangsang pertumbuhan buah. Penyuluh tanaman kakao ini menjelaskan secara rinci tentang pertanyaan yang saya ajukan. Dan beliau berjanji akan selalu memantau perkembangan pertumbuhan tanaman kakao saya sekaligus akan membantu cara memangkas dahan yang benar dan cara merawat tanaman kakao.





Mendapat penjelasan cuma-cuma dari penyuluh mengenai perawatan tanaman kakao

Saya beraktivitas kembali di warung fotocopy dan penjualan alat-alat setelah menunaikan ibadah sholat Magrib dan makan malam pada pukul 19:30. Salah satu pelayanan yang saya berikan pada malam ini selain pelayanan-pelayanan lain adalah menerima orderan cetak undangan pesta perkawinan dari seorang calon pengantin. Adapun jumlah undangan yang harus dicetak sesuai permintaan adalah sebanyak 700 lembar. Saat jam telah memasuki pukul 23:00, saya menutup warung fotocopy dan penjualan alat-alat tulis untuk istirahat tidur malam.



IMG_1816.jpeg

Memberi pelayanan kepada pelanggan saat beraktivitas pada malam hari

Demikian The Diary Game singkat saya pada hari ini, sekian dan terima kasih atas waktunya berkenan membaca tulisan saya ini dan memberi dukungan sebagai penyemangat bagi saya untuk selalu menghadirkan karya-karya yang lebih baik lagi.

Salam Hormat,
@yuswadinisam

About Me

Steem.png

Saya mengundang Anda untuk mendukung @pennsif.witness untuk pertumbuhan di seluruh platform melalui komunikasi yang kuat di semua tingkatan dan menargetkan pengembangan hasil tinggi dengan sumber daya yang tersedia.


Click here

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 9 days ago 
Thank you for sharing in the STEEM FOR INDONESIA community

Dan terima kasih juga telah berbagi The Diary Game di halaman komunitas Steem For Indonesia:

DescriptionInformation
AI & Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub100
Support @steem4indonesia❌️
Support burnsteem25✅️

Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇

100200300400500
10002000300040005000
 9 days ago 

Thank you very much for moderating my post

Alhamdulilah mendapat kunjungan dari instansi yang berkompeten. Yang utama mendapat ilmu yang diberikan. Semoga usaha photo copynya terus berkembang dan berkah ya Pak.

 9 days ago 

Terima kasih banyak telah menyempatkan waktu membaca postingan saya dan mengucapkan harapan-harapan baik.

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.14
JST 0.028
BTC 59401.87
ETH 2615.39
USDT 1.00
SBD 2.40