The Diary Game, Friday April 19th 2024 ||"Home Alone Again"

in Hot News Community3 months ago (edited)

IMG_20240419_211443_951.webp
melepas putriku kembali ke pondok pesantren

Hai steemians

Jum'at hadir lagi menyapa, masih seperti biasanya aku menjalankan lagi rutinitasku di rumah dan berangkat ke tempat kerjaku. Hari ini aku hanya bertugas sebagai guru piket dan tidak ada jadwal mengajar.

Setiba disekolah akupun berbagi tugas dengan sesama rekan piket, dan kami kembali mendampingi kegiatan para siswa yaitu pembacaan yassin di mushala. Setelah itu aktvitas pembelajaran berlangsung seperti biasanya.

IMG_20240419_102600_236.webp
ketika di ruang tata usaha

Selain stand by di pos piket, aku juga beristirahat sejenak di ruang tata usaha karena aku ada keperluan di ruang tersebut. Aku mengobrol dan bercanda dengan para staf tata usaha. Saat akhirnya jadwal pulang tiba aku sudah kembali berada di pos piket dan membunyikan bel pulang sebanyak tiga kali.

Berhubung hari Jum'at maka kegiatan pembelajaran berakhir kebih awal. Setiba dirunah aku melihat kesibukan kedua putriku yang sedang membereskan barang-barang mereka. Sore nanti mereka akan kembali ke pondok pesantren. Aku merasa akan kesepian lagi.

IMG_20240419_125048_537.webp
menu makan siangku

Usai shalat dzuhur dan makan siang bersama akupun mulai sibuk di dapur. aku memasak makanan yaitu lauk bagi kedua putriku yang akan dibawa nanti ke pondok pesantren. Setelah selesai memasak, aku mengecek barang barang milik kedua putriku agar tidak ada yang ketinggalan nanti. Aku juga menmasukan makanan dan cemilan buat mereka.

IMG_20240419_125014_414.webpIMG_20240419_131807_749.webp

menikmati minuman dan cemilan

Kemudian aku bersantai dan menikmati minuman segar vitamin C serta cemilan coklat favoritku. Sambil bercengkrama dengan kedua putriku mengisi waktu kebersamaan di siang ini sebelum mereka balik mondok.


IMG-20240419-160018.jpg
barang-barang yang akan dibawa ke pondok pesantren

Ketika sore hari tiba, aku segera membersihkan diri dan menunaikan shalat ashar. Lalu kedua putriku mulai bersiap-siap akupun mengingatkan kembali tentang hal-hal yang harus mereka kerjakan nanti. Setelah itu aku juga menyerahkan uang saku bagi kedua putriku.

IMG-20240419-173015.jpgIMG-20240419-173116.jpg

melepas si bungsu kembali kepondok pesantren

Akhirnya ketika semua sudah beres akupun harus melepas kedua putriku untuk kembali ke pondok pesantrennya menuntut ilmu. Kedua putriku menyalami dan memeluk serta menciumku, sementara itu aku mendo'akan mereka agar selalu berada dalam perlindungan Allah. Sebelumnya kami sempat berfoto bersama.

IMG-20240419-174019.jpg
berfoto bersama si sulung sebelum ia balik mondok

Kedua putriku kembali ke pondok pesantren dengan diantarkan oleh ayahnya. Setelah kepergian mereka rumah kembali sunyi. Akupun sendirian lagi. Meskipun ada paksu nanti yang pulang kerumah namun tanpa anak-anak aku merasa rumah jadi hanpa tanpa gelak dan canda tawa mereka.

Namun aku menyadari kepergian mereka ke ppndok pesantren merupakan sebuah perjuangan untuk menempuh pendidikan dunia dan akhirat. Do'aku selau menyertai kedua putriku. Meskipun harus kesepian dan sendiri dirumah namun aku sabar demi kesuksesan mereka.

Malam harinya aku kembali mengisi waktu luang dan membuang sepiku dengan melakukan aktivitas dan berinteraksi dengan teman-teman di sosial media. Aku juga melakukan interaksi di platform steemit. Saat malam semakin larut aku segera beranjak tidur. Malam ini rumahpun kembali sepi.

Sampai jumpa lagi dipublikasiku yang lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir dan membaca diaryku

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort:  
Loading...

@tipu curate

;) Holisss...

--
This is a manual curation from the @tipU Curation Project.

 3 months ago 

Thank you for the support..

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 3 months ago 

Salam kenal bu, saya Mega baru sekali di steemit, mohon masukan dan tipsnya bu, agar cepat berkembang

 3 months ago 

Salam kenal kembali..
Selamat bergabung di platform steemit. Tipsnya rajin menukis dan konsisten serta rajin ikut kontes diberbagai komunitas dan jangan lupa rajin juga berkomentar.

Tulislah postingan yang original dan eksklusif ya..

Semangat smoga bisa aktif dan produktif

 3 months ago 

Aamiin,,,
Terimakasih bu tipsnya, InsyaAllah akan lebih semangat dan konsisten 💪

 3 months ago 

Sama2..

 3 months ago 

Anaknya kembar ya buk

 3 months ago 

Gak.. kembar.. itu fotonya di gabungin hehe

 3 months ago 

O... mondok dimana Bu,maaf banyak nanya 🤭

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 58431.12
ETH 3142.83
USDT 1.00
SBD 2.43