Perubahan Dan Perkembangan

in GLOBAL STEEM2 years ago

Dunia semakin berkembang, itulah yang selalu kita dengar dan itu tidak pernah salah karena hal itu benar adanya. Dunia semakin berkembang dan bertumbuh dalam segala sesuatunya. Dari hari ke hari serta dari tahun ke tahun semuanya akan selalu berubah, bertambah dan berkembang dari sebelumnya.

IMG_20230503_153957.jpg

Baiklah ijinkan saya memberikan satu contoh kepada anda sehingga anda dapat mengerti dengan segala perubahan dan perkembangan dunia dari waktu ke waktu. Kita mengambil contoh dari jumlah dan banyaknya pembangunan dalam bentuk fisik. Baik itu perumahan atau gedung-gedung yang terus dibangun dan didirikan.

Mungkin kita pernah mengingat atau mengenang sebuah tempat di mana tempat tersebut dulu adalah sebuah taman hijau yang ditumbuhi rerumputan. Namun, kini tempat tersebut telah menjadi sebuah rumah atau bangunan gedung bahkan sebuah pabrik.

Hutan serta pengunungan kini telah menjadi tempat yang penuh dengan bangunan dengan segala bentuk dan cirinya sesuai dengan fungsi dan keinginan si pemilik atau sesuai selera penghuninya. Sehingga banyak tempat di mana tempat tersebut adalah sebuah padang rumput atau tempat yang tidak berfungsi kini telah berfungsi baik itu tempat perumahan berdiri atau sebagainya, hal ini terjadi karena jumlah manusia semakin banyak sehingga kebutuhkan mereka pun semakin bertambah.

Hal inilah yang membuat dunia ini selalu berubah dan berkembang karena kebutuhan manusia itu sendiri. manusia mengubah dunia sesuai keinginan dan kebutuhan mereka, hal inilah yang menjadikan dunia dalam perubahan dan perkembangannya tidak selalu menuju ke arah yang baik

Sort:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 75904.17
ETH 2906.60
USDT 1.00
SBD 2.64