The Diary Game (Jum'at, 17 Mei 2024) Jum'at Berkah

in Steem SEA15 days ago (edited)

IMG20240517082809_BURST001_COVER.jpg


Apa kabar semua sahabat Steem SEA ku semoga dipagi yang cerah ini dan dihari Jumat yang penuh berkah ini kita semua diberikan kesehatan tanpa kurang satupun untuk menjalankan aktivitas kita sehari-hari, Mudah-mudahan hari ini lebih baik lagi dari hari-hari sebelumnya dan kita semua tidak ada halangan satu pun untuk melakukan aktivitas kita sehari-hari dan Tetap Semangat dalam berkarya di Steemit Khususnya di Steem SEA semoga kita semua sukses di paltform steemit ini.

IMG20240517082426.jpg
Yasinan Di Pagi Jum'at

Dipagi Jum'at yang penuh berkah ini saya melakukan aktivitas kantor seperti hari-hari yang sudah terlewati, sebagaimana hari-hari yang sudah terlewatkan dengan penuh kisah dan mempunyai makna bagi saya pribadi dan hanya bisa bisa dikenang dan tidak tidak mungkin bisa kita kembali ke masa yang sudah berlalu, banyak hal yang telah saya alami baik suka maupun duka yang telah saya lalui, semua itu adalah sebuah perjuangan hidup saya akan saya jadikan sebagai pengalaman hidup, walau banyak rintangan namun saya tetap semangat untuk menjalankan hidup ini demi masa depan anak - anakku dan istri ku tercinta.

IMG20240517082431.jpg
Yasinan di pagi Jum'at


Pagi Jum'at ini sebelum mengikuti pengajian rutin baca surat Yasin terlebih dahulu saya melakukan absensi finger print kehadiran, selanjutnya saya masuk ke ruangan Pendidikan Islam (Pendis) mengecek apakah ada surat - surat masuk yang harus saya selesaikan, rupanya diatas sudah beberapa lembar surat masuk, satu paket ijazah yang harus saya legalisir dan beberapa bundel laporan bulanan dari madrasah - madrasah di bawah naungan Kantor Kementerian Agama Kota Lhokseumawe, setelah mengecek satu persatu surat masuk, suara bell dari ruang kepegawaian pun berbunyi, pertanda jam sudah pukul 08.05 wib makanya bel berbunyi pertanda pengajian rutin baca surat Yasin di pagi Jum'at sudah bisa di mulai, saya pun bergegas menuju ke Mushalla Al Ikhlas Kantor Kementerian Agama Kota Lhokseumawe untuk mengikuti rangkaian acara pengajian rutin baca yasinan bersama rekan-rekan kantor.

IMG20240517083155.jpg

IMG20240517083128.jpg
Berkah Jum'at

Pukul 12.05 wib pada hari ini saya tidak menjemput anak-anak di sekolah MIN 4 Kota Lhokseumawe, karena anak-anak masih dalam suasana libur sekolah karena anak kelas enam lagi ujian Assessmen Madrasah, karena anak-anak tidak sekolah saya pun langsung pulang kerumah, begitu tiba di rumah Muhammad Hafizh begitu mendengar suara sepeda motor saya langsung keluar dari dalam rumah, Muhammad Hafizh pun menghampiri saya sambil menanyakan, ayah kita pergi shalat Jum'at ya kan ayah, begitu cetus Muhammad Hafizh kepada saya, saya pun menjawab pertanyaan Muhammad Hafizh, ayah Mandi dulu dan makan siang, setelah itu baru kita pergi shalat Jum'at, begitu tiba di Mesjid Jabal Nur Gampong Paya Puntet langsung menuju ke dalam mesjid Jabal Nur untuk menunaikan ibadah shalat Jum'at.


Jam di tangan saya sudah menunjukkan pukul 17.00 wib waktunya pulang kantor, sebelum berangkat pulang menuju kerumah terlebih dahulu saya mematikan laptop dan selanjutnya laptop saya masukkan ke dalam laci dan setelah semuanya selesai, saya keluar dari ruangan menuju ke tempat absensi finger print kepulangan, selesai finger saya menuju ketempat parkir, setelah sepeda motor telah hidup mesinnya saya pun langsung tancap gas pulang menuju kerumah, disepanjang jalan suasana agak macet karena jam pulang kantor, jadi sepeda motor saya tidak bisa saya laju dengan kecepatan tinggi, harus pelan-pelan karena suasana macet, kalau ngebut takut tertabrak sesama pengguna jalan lainnya.

IMG20240517223002.jpg
Muhammad Hafizh Pangkas Rambut

Setelah menempuh perjalanan walau agak terlambat sampai kerumah akhirnya saya pun tiba dirumah, malam ini saya menemani Muhammad Hafizh pangkas rambut di tempat pangkas langganan kami, setelah Muhammad Hafizh selesai memangkas rambut kami pun pulang kerumah, Begitu saya pulang dengan Muhammad Hafizh sampai di rumah, sikembar sudah selesai belajar mereka pun saya suruh tidur dan saya pun beristirahat karena lelah dengan aktivitas di siang hari, Sampai disini dulu diary game saya hari ini, terima kasih banyak sahabat steemians semuanya karena sudah membaca postingan saya, tanpa sahabat steemians semuanya sungguh postingan saya tidak ada nilainya.

IMG20240517223028.jpg
Muhammad Hafizh Pangkas Rambut


Demikian postingan saya, Terimakasih saya ucapkan Kepada :
@anroja @radjasalman @sultan-aceh @waterjoe @fantvwiki @safriana88

Atas dukungan dan bimbingannya kepada saya

Wassalam,


SALAM

@ibda

Tentang saya

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

You've got a free upvote from witness fuli.
Peace & Love!

D2CA581D-BDF5-470C-86B0-D3334D0F3161.png

Congratulations! This post has been upvoted through Curation Team#3. We support quality posts, and good comments anywhere and with any tags.

 13 days ago 
Club100
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI7.2 ( 5.95 % self, 84 upvotes, 44 accounts, last 7d )

Terima kasih telah berbagi bersama di sini.

 13 days ago 

Mohon penjelasannya... Voting CSI itu apa???

 13 days ago 

Baik pak,
Sedikit yang saya tau tentang Voting CSI yaitu seberapa aktif kita di steemit dalam waktu seminggu. Semakin besar CSI itu akan menandakan bahwa kita semakin aktif di Steemit, Misalnya 5.95 % self dari data diatas menandakan bahwa dalam minggu ini anda melakukan Upvote 5.95% kepada kepada postingan pribadi anda, padahal itu tidak di benarkan.
84 upvotes dari data diatas menandakan bahwa anda melakukan Upvote sebanyak 84 postingan/Komentar. 44 accounts akan menandakan bahwa dari jumlah 84 Upvote itu hanya digunakan untuk 44 pengguna saja.

Jadi tim steemit bisa menilai keatifan kita disini, jika kita tidak pernah melakukan Upvote maka voting CSI akan menjadi 0 (?), bahkan dengan melakukan upvote sedikit saja misalnya 1 atau 2 postingan sehari saja akan dikira 0 (?), yang berarti tidak menggunakan kekuatan kita untuk mendukungan postingan-postingan yang berkualitas lainnya.

Tapi perlu di ketahui bahwa, kita jangan menggunakan Voting Power secara berlebihan, kita cukup melakukan Upvote secara rutin 10 atau 15 postingan perhati dengan kekuatan 100%, intinya stabilkan Mana dari Voting Power di atas 75 atau 85% saja.

Itulah sedikit yang saya tau pak @ibda, mudah-mudahan bisa bermanfaat.
wassalam
@walictd

 13 days ago 

Terima kasih banyak atas informasinya, sangat bermanfaat bagi saya, mohon bimbingannya buat kemajuan saya di platform steemit ini

 13 days ago 

Sama tgk, saya juga masih belajar.

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 69081.21
ETH 3809.03
USDT 1.00
SBD 3.50