Hilangnya Rambut ngga merusak kegantengan.

in #worldcancerday6 years ago (edited)

Kenapa dengan judulnya? Musababnya adalah karena minimnya hal kegantengan yang saya punya.
98B8314E-1C53-4F5D-9E4D-2F4EEC8EAD54.jpeg
Bercerita tentang ada yg beda dengan stelan paling atas tubuh pada hari ini, sebenarnya tidak terbesit sedikitpun akan plontos melanda kepala saya. Sejujurnya hari ini saya ada aktifitas shooting event namun karena kerinduan dengan teman-teman komunitas drone yang telah jauh hari merencanakan meetup pada acara world cancer day pada hari ini, saat waktu menunjukkaan dua jam menuju tengah hari saya memutuskan untuk bergerak ke Blang padang dengan meninggalkan team untuk berjaga jaga memburu moment di event yang sedang di handle.

Di acara akbar tersebut banyak teman-teman lain yang berpartisipasi. Mulai dari komunitas drone hingga para senior senior stemian bahkan @apache13 ikut juga memeriahkan event yang kaliber dunia ini, benar saja hari ini tercatat event serentak ini menjadi trending diberbagai media sosial.

Berkelana di antara komunitas komunitas saya bertemu dengan tgk Amri, kami saling menantang untuk mem-plontos-kan diri masing masing. Untuk menunjukkan rasa solidaritas ke sahabat sahabat dan adik adik yang menderita kanker menunjukkan bahwa mereka tidak sendiri, botak itu bukanlah hal yang perlu mereka malu sebab itulah mulai dari perjuangan mereka untuk menggapai sehat.

Kami harapkan dengan hadirnya teman teman yang rela membotakkan kepala dihari ini memberikan semangat dan dukungan moril untuk adik adik yang sedang berjuang menghadang monster, kalian lebih kuat dari power ranggers yang kalian tonton disetiap hari minggu pagi itu. Kalian ngga bakalan sendiri, kalian kuat.

Sort:  

Lelaki plontos itu keren👍😁

Setuju @yellsaints24 maksimal hehe

Udah y vote n follow blek y

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.029
BTC 66603.07
ETH 3335.94
USDT 1.00
SBD 2.70