Deretan Obyek Wisata Heritage dan Budaya yang Populer di Jogja

in #wisata5 years ago (edited)

Berkunjung ke tempat-tempat wisata heritage dan budadya di Yogyakarta juga adalah opsi menarik untuk menambah wawasan sembari menghabiskan waktu berlibur anda. Ya, Yogyakarta, yang merupakan pusat dari kebudayaan Jawa pada jaman dahulu, juga memiliki kekayaan sejarah dan budaya yang menjadi obyek wisata yang popularitasnya sampai ke mancanegara. Pilihan variasi obyek wisata di Jogja memang terhitung paling lengkap di negeri ini.

Meskipun tidak seperti Bali yang memang terasa sangat kuat dan kental unsur kebudayaan dan tradisinya, unsur budaya dan tradisi yang ada di Yogyakarta dapat memberikan nuansa yang magis pada setiap wisatawan yang mengunjunginya.

Deretan obyek atau tempat wisata heritage dan budaya di Jogja yang populer adalah:

  • Obyek Wisata Heritage & Budaya di Sekitar Kraton dan Malioboro
    Diawali dengan obyek wisata heritage dan budaya yang ada di pusat kota dulu, sebenarnya, Anda tidak perlu pergi jauh jika ingin mencari tempat wisata yang menarik untuk di kunjungi. Di area kompleks Kraton dan sekitaran Jl. Malioboro, kita dapat menemukan obyek-obyek wisata heritage dan budaya yang sudah terkenal hingga di kalangan wisatawan mancanegara.
    1. Kraton Jogja (Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat)
    2. Museum Sonobudoyo (Museum Sejaraah dan Budaya Jawa)
    3. Istana Air Tamansari (Taman Rekreasi dan Pemandian Raja
  • Obyek Wisata Heritage & Budaya di Sekitar Prambanan
    Daerah Prambanan terkenal karena ada Candi Prambanan. Candi Prambanan yang popularitasnya sampai ke mancanegara ini memang selalu menjadi magnet bagi para wisatawan untuk berlibur ke Propinsi Yogyakarta. Selain Candi Prambanan-, daerah Prambanan dan sekitarnya sebenarnya masih terdapat banyak candi-candi lain yang menarik untuk Anda kunjungi.
    1. Candi Ratu Boko
    2. Candi Ijo
    3. Candi Plaosan
    4. Candi Banyunibo
    5. Candi Prambanan
    6. dsb
  • Obyek Wisata Heritage & Budaya di Kaki Gunung Merapi
    Kini, mungkin banyak yang lebih mengenal wisata jeep lava tour bila membicarakan tentang obyek atau atraksi wisata yang menarik di lokasi ini. Tapi sebenarnya, lereng Gunung Merapi memiliki beberapa obyek wisata heritage dan budaya yang sudah populer terlebih dulu.
    1. Museum Ullen Sentalu (Museum Seni dan Budaya Jawa)
    2. Goa Jepang

Tidak sedikit, bukan? Sebagai provinsi yang sarat dengan kekayaa heritage dan budaya, Yogyakarta memang tidak hanya menawarkan wisata adventure atau outdoor dan sensasi wisata kuliner legendaris saja. Meskipun saat ini lebih banyak obyek wisata outdoor yang sedang populer, Yogyakarta juga memiliki banyak obyek wisata heritage dan budaya yang menarik untuk dikunjungi. Jadi, jangan cuma berpetualang ke tempat-tempat wisata alam aja kalo lagi liburan ke Jogja dan mau menikmati wisata jogja. Liburan yang seru tidak harus ke tempat-tempat wisata alam aja kan? 



Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 59169.46
ETH 2597.10
USDT 1.00
SBD 2.42