#SukaMoto | #82 | Belajar Fokus Memotret
Bermain bokeh sepertinya memang seru dan mengasyikkan. Aku akhirnya bisa beli lensa fix meskipun tidak sesuai bayanganku. Karena faktor harganya yang lumayan tinggi. Itulah kenapa aku memilih yang harganya lebih murah. Selain murah, secara hasilnya juga tidak kalah dari lensa Impianku.
Aku tidak berhenti untuk memimpikan lensa yang aku mau. Lensa yang sudah aku beli ini aku jadikan pijakan sebelum aku membeli lensa impian. Lensa yang ada sekarang dimaksimalkan terlebih dahulu. Sambil memperdalam ilmu dan kreatifitas dalam fotografi. Jadi ketika nanti bisa membeli lensa impian beneran, aku tidak canggung.
Ini adalah hasil belajarku di pasar burung. Ada momen menarik ketika 1 burung sedang asyik makan. Sementara burung-burung yang lain sedang sibuk aktif bergerak. Aku memotret burung tersebut. Memang dengan lensa fix kalau tidak terbiasa maka akan gagal fokus. Hasilnya blur. Apalagi ada jeruji kandang yang menghalangi fokus. Setelah beberapa kali gagal fokus akhirnya ada juga foto yang fokus.
Terima kasih sudah mampir di blog @sukamoto ini. Masih banyak kurangnya sih. Masih banyak yang harus diperbaiki. Baik tulisan dan fotonya. Berproses butuh waktu. Bismillah.
Pada kesempatan kali ini, @sukamoto ingin mengucapkan TERIMA KASIH kepada:
- Kurator Steemit Indonesia, Bang @levycore dan Bang @aiqabrago atas sharing-sharingnya. Meskipun belum pernah bertemu, melalui tulisan-tulisannya sangat menginspirasi untuk berkarya lebih maksimal lagi. Sekali lagi, TERIMA KASIH.
- Teman-temen di Steemit yang asyik-asyik, foto dan tulisannya sangat keren sekali.
- Kamu, yang selalu menyemangatiku dengan caramu. Lup!
" SELALU BUTUH PERJUANGAN LEBIH, UNTUK MENDAPATKAN HASIL YANG LEBIH "
Terima kasih banyak!