Kurma di Taman FUADsteemCreated with Sketch.

in #steemsea3 years ago

8120219144.jpg

Assalamualaikum, wr, wb
Salam bahagia sahabat stemians.
Hari ini, Rabu 1 September 2021 saya ingin berbagi cerita tentang "Kurma". Baik itu buahnya, pohonnya dan tempat tumbuhnya.

Semua kita tahu dan kenal dengan kurma, bahkan sudah mencicipi rasa manisnya buah yang akrab dengan dunia arab dan bulan ramadhan ini.

Keberadaan pohon kurma di tempat kita (Aceh) saat ini sudah sangat dekat dan familiar. Khususnya di Kota Langsa, hampir disemua halaman rumah, toko, masjid, pesantren dan perkantoran ditanami dengan beberapa pohon kurma.

Semua pohon kurma tersebut tumbuh subur dan sehat, bahkan pada beberapa taman terlihat gagah dan tegar. Namun, dari sekian banyak pohon kurma yang tumbuh, mungkin ratusan batang bila diakumulasikan, tidak satu pun yang berhasil mengeluarkan buah dari balik kelopak pelepah berdurinya. Semuanya hanya sebatas pohon rindang yang menghiasi taman rumah, kantor, toko, masjid dan pesantren.

81202191847.jpg

Tapi, satu batang pohon kurma pada taman Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Zawiyah Cot Kala Langsa menjadi pengecualian dari ratusan batang korma di Kota Langsa tersebut. Pasalnya, secara mengejutkan pohon kurma yang masih mungil di taman FUAD tersebut mengeluarkan tandan buah dengan beberapa buah kurma muda berwarna hijau dari balik kelopak pelepahnya.

Kejadian ini menjadi fenomenal, mengingat ratusan batang pohon kurma yang tumbuh subur dan besar di banyak tempat di Kota Langsa, tidak satu pun berhasil berbuah. Tapi satu batang pohon kurma mungil di taman FUAD berhasil tampil sebagai juara mengeluarkan beberapa buah.

Akhirnya fenomena ini mengundang decak kagum dan perhatian banyak khalayak. Bahkan beberapa warga datang untuk membuktikan kebenaran buah kurma tersebut.

81202192136.jpg

Sekian penggalan cerita kurma di taman FUAD yang dapat saya uraikan. Semoga menjadi informasi dan inspirasi bagi kita semua. Amin.

Salam sukses steemit.

Vote postingan ini saya donasikan untuk #steem.amal50pc

h9Jtpk1rscHQwAAAABJRU5ErkJggg==.png

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.031
BTC 58521.00
ETH 2488.65
USDT 1.00
SBD 2.39