Manusia Punya Kemampuan untuk Memilih

in #steempress6 years ago (edited)

Menggapai Cinta Allah Swt.


Source

Alhamdulillah. Segala puji hanya milik Allah Swt. Allah Maha Pengasih, semoga Allah memberi kita kekuatan untuk kita supaya dapat mengatasi diri dari maksiat. Marilah kita panjatkan puji beserta syukur atas kehadirat Allah Swt yang telah memberi kita sehat badan dan sehat pikiran sehingga sampai hari ini kita masih bisa saling berbagi informasi , pengalaman, cerita serta Ilmu yang bermanfaat di media sosial Steemit ini. Shalawat beserta salam semoga selalu kita tercurahkan kepada nabi besar kita Muhammad Saw.

Kita menyalahkan syaitan yang sepenuhnya penyebab kita bertindak buruk. Padahal manusia punya kemampuan untuk memilih antara kebaikan dan keburukan.

Ketaatan kepada Allah merupakan hal yang kerap dilakukan setiap hari. Dalam satu hari saja, banyak praktik ibadah yang kita tunaikan, shalat lima waktu, ditambah lagi dengan shalat rawatib, mengaji, bersedekah, mengucapkan salam dan ketaatan lainnya.


Source

Saudaraku, adakah peluang lalai atau melakukan maksiat disela-sela ketaatan? Tentunya ada, karena syaitan mencari celah sekecil apapun dan mencari cara apapun untuk kita, syaitan senantiasa mengendap-endap untuk menemukan celah tersebut.

Akan tetapi, orang beriman senantiasa akan menguatkan dirinya, tangguh dan konsisten dalam ketaatan, ia akan ngelawan. Walaupun sesekali terpeleset pada kelalaian, iya segera berdiri dan menguatkan dirinya, beristigfar, menenangkan hati dengan membaca Al-Quran, segera mendirikan shalat. Begitulah cara orang beriman melawannya. Masyaallah!

Allah Swt. berfirman

“Apa yang memberi Rasul kepadamu maka terimalah dia. Dan apa yang dilarangnya bagimu maka menyerahkanlah dan bertaqwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah sangat keras hukuman-Nya. ” (QS. Al Hasyr [59]: 7)

Rasulullah sudah mencontoh cara beribadah kepada Allah Swt, keteladanan Rasulullah adalah sarana dari Allah untuk kita. Syaitan akan mencari banyak cara untuk menjerumuskan kita ke dalam kemaksiatan, akan tetapi Allah sudah memberi akal kepada kita untuk berbuat taat kepada-Nya.


Source

Tentunya bagi orang yang sudah terpaut kepada Allah tidak akan berat untuk melakukannya, hati akan lapang dan akan terasa ringan. Namun bagi orang yang gelap hatinya, untuk perbuatan maksiat sangat mudah dan ringan dilakukan, tanpa rasa takut sedikitpun.

Oleh karena itu, marilah kita senantiasa bersemangat mengatasi diri. Marilah kita berdoa agar Allah menggolongkan kita ke dalam orang-orang yang berhati bening, istiqamah dalam ketaatan, mudah menerima hidayah-Nya, dan termasuk orang yang selalu dibimbing-Nya. Amin ya Rabbal'alamin

Sekian dari ulasan saya pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Mohon maaf atas segala kekurangan dari cara penyampaian saya.

U5ds6u_Gk12k_NSPX6232_EYv_Ursf12_ADY_1680x8400

steempress witness2.gif
vote steempress witnesses here : https://steemit.com/~witnesses


Posted from my blog with SteemPress : https://teukurival.000webhostapp.com/2018/11/manusia-punya-kemampuan-untuk-memilih

Sort:  

Semoga setiap pilihan akan memberikan hasil yang sangat baik,..Aminnn

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63348.66
ETH 2668.99
USDT 1.00
SBD 2.78