Pulotravels #164: Traveling to Mount Bromo, East Java, Indonesia

in #steempress6 years ago (edited)

Perjalanan traveling ke Gunung Bromo, Jawa Timur, pada Juli lalu, sungguh mengesankan sekaligus paling melelahkan. Betapa tidak, berangkat pukul 01.00 dini hari dari hotel di Batu, membutuhkan waktu sekira dua jam untuk sampai di rest area.


Apalagi, perjalanan kali ini anak-anak turut serta. Bisa dibayangkan betapa menantangnya petualangan kali ini. Akses menuju Bromo memang sangat baik, tetapi medan yang dilalui sungguh mendebarkan. Sepanjang perjalanan, kita akan mendaki dan meliuk di lereng gunung, jurang-jurang terjal harus kita lalui sepanjang sisi kiri atau kanan jalan.

Masih gelap, akhirnya kami tiba di rest area pada sekira pukul 03.00 WIB. Setelah memesan sebuah jeep, kami menunggu di sana, hingga pukul 04.00, barulah kami berangkat menuju penanjakan.


Tiga puluh menit kemudian kami di Penanjakan, sampai di sana, kami mampir di kios-kios yang membuka lapak di kawasan tersebut. Mereka menjual berbagai keperluan, mulai dari makanan dan minuman, hingga menyediakan jasa penyewaan jaket. Berhubung di kawasan ini, sangat dingin, yang berada di bawah 15 derajat celcius. Kami menunggu di sekitar perapian, hingga sunrise tiba.



Setelah menikmati keindahan matahari terbit di Penanjakan Bromo, kami menaiki jeep, turun ke kaldera Bromo. Sungguh sangat mendebarkan perjalanan menuju kesana, jalurnya sangat terjal.


Setelah tiba di Kaldera, kami menaiki kuda dan mengeksplor kawasan tersebut, menjajaki pasir berbisik, hingga menggapai kawah Bromo.




Menjelang pukul 10.00 pagi, kami pun meninggalkan Bromo, kembali ke Kota Malang.

Salam hangat, @razack-pulo

 


Posted from my blog with SteemPress : http://pulotravels.com/traveling-to-mount-bromo-east-java-indonesia/

Sort:  

@mukhtarilyas, perjalanan keluarga yang menantang dan menyenangkan bang @razack-pulo, salam sukses buat anda dan keluarga

Trima kasih @mukhtarilyas. Sungguh menantang.. hehe

Perjalanan yang sangat menyenangkan, sangat luar biasa sekali bisa liburan bersama keluarga tercinta ke gunung bromo. Lanjut terus pak, saya juga pengen kesana jika ada kesempatan dan rezeki amin...

InsyaAllah, Saya doakan untuk berkunjung ke sana ya... Amiin

Gunung bromo salah satu gunung yang terkenal yang pernah saya baca di buku SD dulu, ternyata sekarang sangat menarik sekali untuk bisa berwisata kesana.

Salam pak @razack-pulo izin ressteem

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 62205.55
ETH 2397.85
USDT 1.00
SBD 2.50