Semua Pengguna Steemit adalah Kurator!

in #steemit6 years ago

Kawan-kawan Steemians! Saya tidak berpikir sebelumnya, bahwa akan muncul persoalan lain ketika saya menulis sebuah konten di Platform Steemit. Ini bukan masalah cara menulis konten atau trik lainnya di Steemit. Saya pikir ini sungguh luar biasa dan menyenangkan. Ketika sebuah konten didatangi oleh bayak komentar yang bernada kritikan atau mereka yang singgah hanya untuk bertanya tentang sebuah tulisan kita. Saya menganggap hal ini adalah wajar terjadi seperti menaruh bumbu dalam masakan.

Semua Pengguna Steemit adalah Kurator!.jpg

Tidak berbeda dengan saya sebelumnya dan hingga hari ini. Saya juga pernah bertanya kepada beberapa pemilik akun kelas whale, tentang: Kenapa kurator mampu melewatkan sebuah konten berkualitas sehingga konten tersebut sepi seperti di kuburan?. Mereka menjawab bahwa 'banyak yang akan datang, melihat dan mengakurasi konten anda jika anda serius melakukannya'. Jawaban ini justru membuat saya tidak begitu mengerti untuk memahaminya. (saya minta maaf karena lupa akan pemilik akun yang telah memberikan jawaban tersebut)

Saya kurang tertarik jika pengguna akun-akun baru Steemit terlalu merendahkan diri mereka sendiri hanya karena nihil upvote (rewards) dari para kurator dan akun yang memiliki Voting Power tinggi. Apakah kalian tahu? bahwa saya pribadi sebenarnya tidak begitu mengerti, siapa sih sebenarnya Kurator Steemit?. Jika kurataor adalah pengguna yang memberikan nilai upvote saja. Anda, saya dan semua pengguna Steemit adalah kurator.

Namun sebaliknya, jika kita berharap banyak dari pengguna akun lain untuk nilai upvote yang tinggi, saya mungkin akan kecewa dengan mereka!

Lain hal dengan para akun-akun yang berada di garis depan dan penguasa Steemit lainnya. Mereka adalah pemilik saham di platform ini. Kita masih memerlukan kawan yang banyak untuk memikul beban dan berbagi nilai. Komunitas adalah salah satu yang tempat untuk saling membantu.

Selain saya, banyak dari kawan-kawan Steemians lainnya yang selalu mendengar dan berhadapan langsung dengan kritikan-kritikan cerdas sebagai sebuah proses pendewasaan terhadap pengguna akun itu sendiri dan termasuk saya sendiri.

Saya tidak bisa menyangkal ketika mereka mengatakan bahwa 'Steemit hari ini hanyalah milik mereka yang memiliki hubungan emosional saja' dantau para pemilik akun kelas 'Teri' menganggap suara mereka mereka tidak dihargai.

Lihatlah Bagaimana Steemit hari ini tumbuh dan berkembang dengan pesat bersama kita. Nasib Steemit berada di tangan anda dan semua Steemian di seluruh penjuru dunia.

Demikian sedikit tulisan sederhana dari saya. Seperti biasa, saya mengharapkan masukan dan kritikan untuk pencerahan postingan saya selanjutnya.

Thanks For Visiting!
logo steemit @ridwant.jpg

garis logo steemit.png

Spirit and Success with NSC

Screenshot_13.png

@abunagaya @binjeeclick @steem77 @safwaninisam @dodybireuen @silvia @ridwant @bukharisulaiman @fujaxxi @bukhairidin @enzasteem @hasanuddin @taministy @rayfa @mushthafakamal @munawir91 @steemvest17 @agamsaia

Sort:  

Benar sekali @ridwant. Kita semua adalah pemberi kurasi, tergantung berapa banyak steempower kita masing-masing.

iya bang @rejacole, yang penting kita semua harus banyak bersabar untukmemancing sbd. hhhh. terima kasih bang telah singgah

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.13
JST 0.033
BTC 63252.23
ETH 3035.50
USDT 1.00
SBD 3.73