Ini 32 Kontestan Piala Dunia dan Cara Lolosnya | World Cup 2018

in #sport7 years ago (edited)

Hari ini tepatnya, 16 November 2017, lengkap sudah penentuan 32 peserta Piala Dunia 2018 di Rusia. Meskipun laga pembuka sendiri baru akan berlangsung tanggal 14 Juni 2018 di Kota Moskow, ibu kota Rusia, tepatnya di Luzhniki Stadium.

Semua negara lolos adalah wakil terbaik dari masing-masing zona dari enam konfederasi sepakbola yaitu Afrika (CAF), Amerika Selatan (Conmebol), Amerika Utara, Tengah dan Karibia (Concacaf), Asia (AFC), Eropa (UEFA), dan Oseania (OFC).

Berikut pembagian 32 slot:

  1. Tuang rumah 1 slot;
  2. UEFA tersedia 13 slot;
  3. CAF tersedia 5 slot;
  4. Conmebol tersedia 4,5 slot dan lolos 5 negara;
  5. AFC tersedia 4,5 slot dan lolos 5 negara;
  6. Concacaf tersedia 3,5 slot dan lolos 3 negara;
  7. OFC tersedia 0,5 slot, tidak lolos satupun;

Namun, dari negara-negera disebutkan di atas tidak terlihat beberapa negara besar atau langganan piala dunia yang sudah positif 21 kali digelar tahun depan. Sebut saja seperti Italia, Belanda, Ceko (UEFA), Cili, Paraguay (Conmebol), Amerika Serikat (Concacaf), Kamerun, dan Pantai Gading (CAF).

Hasil Kualifikasi
Berikut negara-negara yang telah lolos berdasarkan urutan tanggal dan status lolos:

  1. Rusia lolos 2 Desember 2010 usai ditetapkan sebagai tuan rumah (13 suara) mengalahkan Portugal-Spanyol (7 suara), dan Belanda-Belgia (2 suara);
  2. Brasil lolos 28 Maret usai menang 3-0 atas Bolivia (peringkat 1 Conmebol;
  3. Iran lolos 12 Juni usai menang 2-0 atas Uzbekistan (peringkat 1 Grup A AFC babak 3);
  4. Jepang lolos 31 Agutus usai menang 2-0 atas Australia (peringkat 1 Grup B AFC babak 3);
  5. Meksiko lolos 1 September usai menang 1-0 atas Panama (peringkat 1 Concacaf babak 5);
  6. Belgia lolos 3 September usai menang 2-1 atas Yunani (peringkat 1 Grup H UEFA babak 1);
  7. Korea Selatan lolos 5 September usai seri 0-0 melawan Uzbekistan (peringkat 2 Grup A AFC babak 3);
  8. Arab Saudi lolos 5 September usai menang 1-0 atas Jepang (peringkat 2 Grup B AFC babak 3);
  9. Jerman lolos 5 Oktober usai menang 1-0 atas Irlandia Utara (peringkat 1 Grup C UEFA babak 1);
  10. Inggris lolos 5 Oktober usai menang 1-0 atas Slovenia (peringkat 1 Grup F UEFA babak 1);
  11. Spanyol lolos 6 Oktober usai menang 3-0 atas Albania (peringkat 1 Grup G UEFA babak 1);
  12. Nigeria lolos 7 Oktober usai menang 1-0 atas Zambia (peringkat 1 Grup B CAF babak 3);
  13. Kosta Rika lolos 7 Oktober usai seri 1-1 melawan Honduras (peringkat 2 Concacaf babak 5);
  14. Polandia lolos 8 Oktober usai menang 4-2 atas Montenegro (peringkat 1 Grup E UEFA babak 1);
  15. Mesir lolos 8 Oktober usai menang 2-1 atas RD Kongo (peringkat 1 Grup E CAF babak 3);
  16. Serbia lolos 9 Oktober usai 1-0 atas Georgia (peringat 1 Grup D UEFA babak 1);
  17. Islandia lolos 9 Oktober usai menang 2-0 atas Kosovo (peringkat 1 Grup I UEFA babak 1);
  18. Perancis lolos 10 Oktober usai menag 2-1 atas Belarusia (peringkat 1 Grup A UEFA babak 1);
  19. Portugal lolos 10 Oktober usai menang 2-0 atas Swiss (peringkat 1 Grup B UEFA babak 1);
  20. Uruguay lolos 10 Oktober usai menang 4-2 atas Bolivia (peringkat 2 Conmebol);
  21. Argentina lolos 10 Oktober usai menang 3-1 atas Ekuador (peringkat 3 Conmebol);
  22. Kolombia lolos 10 Oktober usai seri 1-1 atas Peru (peringkat 4 Conmebol);
  23. Panama lolos 10 Oktober usai menang 2-1 atas Kosta Rika (peringkat 3 Concacaf babak 5);
  24. Senegal lolos 10 November usai menang 2-0 atas Afrika Selatan (peringkat 1 Grup D CAF babak 3);
  25. Tunisia lolos 11 November usai seri 0-0 atas Libya (peringkat 1 Grup C CAF babak 3);
  26. Maroko lolos 11 November usai menang 2-0 atas Pantai Gading (peringkat 1 Grup C CAF babak 3);
  27. Swiss lolos 12 November usai menang agregat 1-0 (1-0 + 0-0) atas Irlandia Utara (pemenang play-off UEFA babak 2);
  28. Kroasia lolos 12 November usai menang agregat 4-1 (4-1 + 0-0) atas Yunani (pemenang play-off UEFA babak 2);
  29. Swedia lolos 13 November usai menang agregat 1-0 (1-0 + 0-0) atas Italia (pemenang play-off UEFA babak 2);
  30. Denmark lolos 14 November usai menang agregat 5-1 (0-0 + 5-1) atas Irlandia Utara (pemenang play-off UEFA babak 2);
  31. Australia lolos 15 November usai menang agregat 3-1 (0-0 + 3-1) atas Honduras (pemenang play-off AFC vs Concacaf);
  32. Peru lolos 16 November usai menang agregat 2-0 (0-0 + 2-0) atas Selandia Baru (pemenang play-off Conmebol vs OFC);

Partisipasi
Dalam piala dunia kali ini terdapat dua negara tampil pertama, yaitu Islandia dan Panama. Bahkan hebohnya, Islandia negara kecil sebelah barat laut Inggris ini hanya berpenduduk 338.349 jiwa atau hampir setera warga Kota Banda Aceh yaitu 356.983 jiwa.

Sedangkan Brasil adalah negara tidak pernah absen di piala dunia sejak dimulai tahun 1930. Sebanyak 20 kali telah tampil, minus tahun depan. Negara lainnya, Jerman 18 kali, Argentina (16), Meksiko (15), Perancis, Inggris dan Spanyol (14), Uruguay dan Belgia (12), Serbia (11).

Seterusnya Rusia (10), Korea Selatan (9), Polandia (7), Portugal (6), Jepang, Nigeria dan Kolombia (5), Iran, Arab Saudi, Kosta Rika, Maroko, Tunisia, Australia, Peru (4), Mesir (2) dan Senegal (1).

Stadion
Sementara penyelenggaraan akan menggunakan 12 stadion dalam 11 kota besar di negara bekas Uni Sovyet itu. Berikut nama-namanya:

  1. Kota Moskwa:
    Stadion Luzhniki (Kapassitas: 81.000)
    Stadion Otkrytiye Arena (kapasitas: 45.360
  2. Kota Sankt-Peterburg: Stadion Krestovsky (kapasitas: 68.134)
  3. Kota Sochi: Stadion Olimpiade Fisht (kapasitas: 47.659)
  4. Kota Volgograd: Volgograd Arena (kapasitas: 45.568)
  5. Kota Kazan: Kazan Arena (kapasitas: 45.379)
  6. Kota Saransk: Mordovia Arena (kapasitas: 45.015)
  7. Kota Rostov na Donu: Rostov Arena (kapasitas: 45.000)
  8. Kota Samara: Cosmos Arena (kapasitas: 44.918)
  9. Kota Nizhny Novgorod: Stadion Nizhny Novgorod (kapasitas: 44.899)
  10. Kota Kaliningrad: Stadion Kaliningrad (kapasitas: 35.212)
  11. Kota Yekaterinburg: Stadion Sentral (kapasitas: 35.000)

Salam Indonesia, salam Aceh, salam NSC, salam KSI, salam Kurator Indonesia @aiqabrago dan @levycore dari @mushthafakamal

Jangan lupa upvote, resteem, comment and follow me!

Sort:  

Lengkap nya ya, saya suka ada tim2 Asia di sana, sepeti Arab Saudi, Iran, Korea, Jepang

@minnowpondblue has voted on behalf of @minnowpond.
If you would like to recieve upvotes from minnowponds team on all your posts, simply FOLLOW @minnowpond.

            To receive an upvote send 0.25 SBD to @minnowpond with your posts url as the memo
            To receive an reSteem send 0.75 SBD to @minnowpond with your posts url as the memo
            To receive an upvote and a reSteem send 1.00SBD to @minnowpond with your posts url as the memo

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by mushthafakamal from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews/crimsonclad, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows and creating a social network. Please find us in the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

Saya coba menulis komentar dulu biar banyak teman karena masih baru di sini. Sudah saya follow, jangan lupa datang ke blog saya.

Jangan komentar seperti ini nanti dikira sampah, saya lihat komentar kamu seperti ini di kebanyakan blog

Maaf sekali saya masih baru. Saya pikir biar cepat aja copy paste. GImana kira-kira kita tulis biar gak dikira sampah. Mhn masukannya.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63626.66
ETH 2640.26
USDT 1.00
SBD 2.75