Ikatan Mahasiswa Pidie (IMAPI) bekerjasama dengan Remaja Masjid Alfalah Sigli melakukan aksi galang dana untuk Ghouta,Suriah

in #sosial7 years ago


Ikatan Mahasiswa Pidie (IMAPI) bekerja sama dengan Remaja Masjid Alfalah Sigli melakukan aksi galang dana untuk saudara muslim korban perang di Ghouta Timur,Suriah.

Aksi sosial ini dilakukan pada hari jumat 09 Maret 2018 bertempat di Masjid Alfalah Sigli. Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pihak pengurus Masjid Alfalah Sigli dan juga mendapat kepedulian yang besar dari jamaah Jumat yang hadir.

Meri Santiani selaku koordinator Lapangan mengatakan, kegiatan penggalangan dana ini dilakukan atas dasar bentuk kepedulian dari mahasiswa-mahasiswa Pidie terhadap saudara-saudara muslim kita yang berada di Ghouta Timur. Dan juga bukan hanya di masjid Alfalah saja yang menjadi lokasi penggalangan dana yang mahasiswa lakukan, akan tetapi ada beberapa lokasi tempat keramaian yang akan menjadi target mahasiswa Pidie untuk dilakukan pengutipan, termasuk salah satunya di pasar Kecamatan. Aksi ini akan di lanjutkan kembali pada hari senin, 12 maret 2018 sampai dengan 18 maret 2018 kedepannya.

Meri melanjutkan, output yang di harapkan dari kegiatan ini adalah bukan hanya dalam bentuk material saja yang didapatkan, melainkan yang lebih penting itu adalah agar masyarakat mengetahui bagaimana keadaan saudara muslim kita yang berada di Suriah sana.
Dan rencananya hasil penggalangan dana ini akan di serahkan melalui lembaga ACT ( Aksi Cepat Tanggap) nantinya.

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.22
JST 0.037
BTC 98709.14
ETH 3447.96
USDT 1.00
SBD 3.20