Jebakan Harimau di Sumatera Utara, 1900-an

in #sejarah3 years ago

190403.jpg
Foto: Carl Josef Kleingrothe/National Gallery of Australia

Persaingan hidup antar spesies adalah cara kehidupan berputar sejak awal adanya kehidupan di Bumi. Antar spesies saling memangsa dan berebut ruang hidup untuk mempertahankan spesiesnya dan melanjutkan keturunan.

Begitu pun yang terjadi antara homo sapiens dengan spesies-spesies lain, seperti panthera tigris sondaica dalam foto di atas. Manusia membuka hutan untuk pemukiman dan lahan pertanian, yang kemudian mengusik ruang hidup harimau. Akibatnya, kadang terjadi benturan antara manusia dan harimau.

Foto di atas memperlihatkan seekor harimau yang terkena jebakan di kakinya di Sumatera Utara sekitar tahun 1900-an. Manusia memburu harimau karena dianggap mengancam keamanan manusia dan hewan ternak, ada pula yang memburunya untuk memperdagangkan organ tubuhnya.

Karena ruang hidupnya yang terus terdesak oleh manusia, kini harimau Sumatera termasuk ke dalam hewan yang critically endangered. Bahkan hingga kini pun perburuan terhadap harimau masih berlangsung walau keberadaan hewan tersebut sudah dilindungi undang-undang.

Sort:  

ekosistem na sudag terganggu.
Serba salah memang harimau sekarang yaaak

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.032
BTC 64439.19
ETH 2775.41
USDT 1.00
SBD 2.64