NEXT [New Series]
Halo, ini resensi pertama saya, maafkan kalau belibet dan berantakan. Saya belum ahli merangkai kata.. xD
Yang pertama kali terbersit di benak waktu lihat poster neXt di IMDb adalah : serial apaan nih, kok cuma ada foto bapak paruh baya dengan tatapan paranoid. Hahaha. Tapi, setelah nyoba nonton episode 1, not bad kok~ Yang bikin ga sreg, kenapa ada quotes-nya si Elon di awal, why him tho?
Secara garis besar, neXt bercerita tentang seorang tech-giant yang 'kayaknya pinter', arogan, tapi penyakitan. Dia menciptakan sebuah A.I. yang saking pinternya sampai bisa menulis ulang kode programming-nya sendiri, memanipulasi data bahkan "ngebunuh" manusia! (sorry, big spoiler here!). Sebenernya saya sudah pernah nonton si John Slattery aka Paul LeBlanc the tech-giant di serial lain, tapi saya beneran ga ngeh, karena di neXt dia berjenggot.
Nah, karena kita punya A.I. jahat aka neXt, harus ada lawannya dong ya. Yups, tentu saja ada seorang agen FBI, Shea Salazar (Fernanda Andrade). Mbak Shea ini entah kenapa kok kaya ga make-up, keliatan capek banget. Saya langsung menyimpulkan, oh maybe she is a single mother with demanding job, tapi enggak tuh, rumah tangga dia dan suami baik-baik aja, tapi anaknya korban bully sih. Si anak yang sering kesepian di rumah, jadi sering "ngobrol" deh sama Iliza (sejenis Alexa gitu). Tapi ternyata si Iliza adalah manifestasi neXt. Jengjeng! Karena anaknya hampir celaka, Shea pun bersedia kerjasama dengan Paul untuk menghancurkan neXt. The rogue A.I. is on the loose people, watch out!
PROs :
- seru, bisa ngeliat teknologi mutakhir robotik
- fast-paced
- premis cerita lumayan "engaging"
CONs :
- dialog kadang klise
- chemistry antara Paul dan Shea masih kurang
- PC detected (school shooting, white supremacist)
- penyakit Paul yang agak ga penting
Per 30/10/2020, FOX mengumumkan kalau neXt di-cancel neXt canceled Variety
Kebiasaan banget dah si FOX, batalin serial-serial baru yang menarik! :(