Steemian yang Baik, adalah Pengikut yang Baik

in #promo-steem6 years ago (edited)

Seorang steemian pemula datang ke saya, menunjukkan akunnya, sudah seminggu ia disetujui memiliki akun steemit. “Bang, coba lihat, gak ada yang vote, gak ada yang komen, gak ada yang follow akun saya,” katanya dengan nada malas.

folower yang baik.jpeg
Leader yang baik dulunya adalah follower yang baik (Photo: Repro dari execdev.kenan-flagler.unc.edu)

Saya coba perhatikan akunnya, dari data di akun tersebut menunjukkan, ia memiliki 15 followers, 8 posts dan 5 following. Saya katakan kepada dia, agar rajin memfollow akun lain supaya mereka memfollow kamu.

Rajinlah vote dan komen dengan benar pada akun steemian lain supaya orang mengingat kamu dan memvote dan follow akunmu. “Jika kamu ingin menjadi seorang steemian yang baik, maka jadilah pengikut (follower) yang baik,” kata saya.

promo-steem.jpeg
Razack Pulo, Ayi Jufridar dan Mustafa Ismail dalam acara MeetUp KSI Jakarta. Ini adalah salah satu kegiatan menambah wawasan para Steemian.

Saya juga baru di dunia steemit, dan tulisan ini bukan bermaksud menggurui para steemian yang sudah senior, tetapi hanya untuk berbagi apa yang sudah saya baca lebih dulu. Saya ingin berbagi bacaan saya tentang Tips @donkeypong dari postingan @aiqabrago, Kurator Steemit Indonesia.

Dia membagi tips dari salahsatu steemian dunia, Tom @donkeypong yang memintanya untuk menerjemahkan tulisan Tom ke dalam bahasa Indonesia, tulisan yang sangat penting dan perlu bagi perkembangan Komunitas Steemit Indonesia.

Inilah 5 Tips Hebat Dari @donkeypong. Baca lebih lengkap di link ini: https://steemit.com/indonesia/@aiqabrago/inilah-5-tips-hebat-untuk-mengembangkan-postingan-steemit-anda-dari-donkeypong-2017718t174444859z

KSI logo.jpeg
Komunitas Steemit Indonesia (Photo @aiqabrago)

Semoga tulisan ini bermanfaat, selamat menikmati liburan akhir pekan yang panjang, dan sukses buat semuanya.

Salam, @jkfarza
91C6F78D-97BE-4A37-B21A-BF727F94A57E.jpeg

Sort:  

Seperti menerapkan sistem silaturrahmi, saling mengunjungi, saling membaca dan saling mengapresiasi, ikut dan mengikuti apapun pilihannya yang terpenting jika berbeda pandangan jangan sampai saling mengasingkan. @jkfarza menguraikan apa yang lekat dengan kehidupan agar bisa lebih terasa manfaatnya

Sangat menarik pemaparannya dan penuh gizi @jkfarza

Yang paling menarik adalah link yang saya tautkan ke postingan Itu luar biasa mencerahkan utk kita belajar ya kan? Tips yang top

Langsung belajar pada ahlinya akan membuat hidup lebih ceria dan cenat-cenut sirna, begitukah abang @jkfarza

Benar sekali. Pepatah kuno bilang, berlayar sambil membuat kapal @farrohahulfa

Kapalnya jadi tinggal berlayar bersama biar tak sepi biar tak merana. Bahagia tapi hidup sendiri bagai minum kopi tanpa gulu....kurang mantap berlayar bersama akan lebih menyenangkan. @jkfarza

Sepertinya banyak sekali yang bersteemit karena ingin mendapatkan vote. Bukan karena ingin mengembangkan bakat menulis misalnya. Hehee....

Motivasi berbeda dari orang berbeda, tapi biasanya setiap orang terganggu sekali kalau ga ada yang follow bro. Saya Baru buka akun cuma satu yang follow kemudian sy follow aja banyak banyak sekarang sdh ada 100 orang followerku 😊

Semacam simbiosis mutualisme begitukah bang @jkfarza

Bidikan yang tajam dari seorang bernama @imamsembada

Tajam dan runcing ya kan @farrohahulfa 😊

Saya suka nge-blog dari dulu, dan biasa saja blog saya sepi pengunjung dan hampir tak ada iklan, tapi itu tak masalah. Saya lebih memerlukan tempat untuk melepaskan "isi kepala".... :D :D

Segala bentuk ruang kreasi dan apresiasi adalah baik untuk pengembangan diri, terus bergerak, berbuat dan menginspirasi @emong.soewandi

Bagus sekali bung Emog seperti bagusnya sungai dan danau musi. Yang terbaik mmg jadi kan menulis sbg hobby ya kan agar jadi habbiet sehingga ga ada beban, dibaca atau tidak bahkan dibayar atau tidak kita tetap enjoy

Be happy in writing begitukah bang @jkfarza

Betul bgt @farrohahulfa happy holiday ya

Jika seperti ini humble nya kurator Seniornya, saya double thumbs up, full respect, dan itu adalah leader sejati, terimakasih share nya

Semua leader di semua bidang, yang benar benar leader adalah orang humble dokter, karna ia diproses dari bawah sehingga ia mencapai puncak karirnya. Kecuali leader karbitan Itu kita ragukan leadershipnya

Thank atas paparan nya, jadi wawasan ilmu bagi para steemian terasa pantas abg jadi paus Indonesia suatu saat nanti Amin

Benny baca link yang kutautkan dan rasakan sensasinya menulislah seperti diajarkan oleh Tom dan segera raih prestasi di steemit

Rasanya jadi bertambah lagi ilmunya

Sama dengan keluhan beberapa orang yang saya lihat postingannya 0.00 semua. Kasihan sih. Tapi mau gimana, kita harusnya menjadikan nasehat sebagai bentuk tindakan. Tapi yaaa gimana lagi. Bersosiallah.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.033
BTC 64192.94
ETH 2764.54
USDT 1.00
SBD 2.65