Mom and her daughter - Terenyuh dalam Keramaian

in #photography6 years ago (edited)

Hai Steemians!

Saya ingin sharing tentang sebuah pemandangan yang menyentuh, antara seorang Ibu dan anak perempuannya. Ini tentang sebuah kasih sayang dan juga sebuah Potret Ketidakseimbangan kehidupan.


All rights reserved @permanayogi

Saat itu saya berjalan-jalan di Sunday Morning (sunmor), yang merupakan pasar di komplek UGM dan UNY. Disana ada banyak pedagang, serta banyak orang yang lalu lalang, beli jajan, borong baju, olah raga, sarapan, dan masih banyak aktivitas lainnya termasuk narsis ditengah kerumunan.

Namun diantara aktivitas kebanyakan orang tersebut, selalu saja terselip ke-nelangsa-an. Terlihat di atas gerobak kayu, seorang anak perempuan yang menangis sesenggukakn, memanggil-manggil ibunya, "Ibuuu....Ibuuu...Ibuuu".

Sedangkan ibunya sedang sibuk mengumpulkan botol-botol bekas air mineral yang nantinya akan dijual kembali pada pengepul barang bekas. Sedangkan anak yang lain (saudaranya) dengan santainya menikmati naik diatas gerobak.


All rights reserved @permanayogi

Selang beberapa menit kemudian, Ibunya datang dan mendekati anak perempuannya, terus mengusap air matanya. MashaaAllah, Ibu mana yang akan tahan jika melihat anaknya berlama-lama dalam tangisan. Mungkin dari sekian ribu orang yang lalu lalang, ibu dan anak perempuan tersebutlah yang terlihat mempunyai makna mendalam menurut saya. Disaat yang lain pada tertawa riang, foto dengan makanan, selfie.

Tapi pandangan selalu pada Ibu dan anak perempuannya. Sebuah percikan kasih sayang dalam segala keterbatasan, Ibu tak pernah meninggalkan anaknya. Apapun kondisinya. Beda dengan Anak.

Semoga Ibu kita semua selalu diberi kesehatan dan dalam Lindungan Allah terus setiap saat.

Best regards for Steemians Indonesia dan Kebumenians Guys @sentanu74, @wgustaman, @anomt and other

Sort:  

best regard to all mother all over the worlds

Semoga Ibu kita semua selalu diberi kesehatan dan dalam Lindungan Allah terus setiap saat.
Aamiin ya Alloh

Aamiin yaa Rabb,,ben pada kelingan wong tua

Nggawa2 jenengku kaya witness bae.. kiye laka bayarane tuli yak 😁😁😁

Kebumenians yoo,,,disebuti,,ben nghits

wishness :D

Ada perasaan yang tidak bisa saya luahkan saat membaca dan melihat foto ini, dengan hati berontak, luahan kasih sayang yang luar biasa, hidup yang harus dijalani bukan diratapi. Terimakasih bang sudah berbagi.

Salam dri aceh..

Terima kasih kembali Pak, senang raasanya jika ada yang membaca tulisan sendiri. ^ ^

Salam balik dari Kebumen

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 61038.71
ETH 3404.98
USDT 1.00
SBD 2.50