Partiko, Apps Steemit untuk Smartphone

in #partiko6 years ago (edited)

eSteem bukan lagi satu-satunya aplikasi Steemit untuk Smartphone. Kini, steemian bisa mencoba Partiko, Apps Steemit untuk pengguna smartphone.

Aku belum tahu berapa kena fee kalau kita memposting tulisan melalui Partiko, aplikasi besutan Bice Tech Inc. Untuk sementara ini saya belum bisa memberikan gambarannya, karena aplikasi ini baru pertama kali saya gunakan. Nantilah setelah 7 hari setelah tulisan ini payout, saya akan memperbaharui informasinya.

IMG_20180527_051716.jpg

Seperti sudah sama-sama kita tahu, di eSteem kita dikenakan fee 10 persen bagi siapa saja yang memposting konten melalui aplikasi besutan @good-karma itu. Pun begitu, kita bisa memperoleh upvote otomatis dari esteemapp dan dari @good-karma.

Partiko.io ini tergolong aplikasi anyar di mana versi 1.0.6 baru dirilis secara publik sekitar dua hari yang lalu. Aplikasi ini kini sudah tersedia di Google Play, dan saat posting ini saya tulis baru mempunyai 100 download.

Terus terang, saya belum bisa berkomentar banyak mengenai aplikasi ini, karena baru saja saya gunakan. Setelah saya gunakan, saya terkesan dengan tampilan antarmuka yang sedikit lebih simpel dan bersih (clean) dibandingkan saudara jauhnya (kalau boleh dibilang saudara, sih), eSteem Apps.

Halaman untuk memposting tulisan tampilannya lebih sederhana dibandingkan dengan di eSteem. Ada kolom untuk menuliskan judul, body tulisan, dan menuliskan tags. Untuk memasukkan foto, kita cukup mengklik tombol foto di bawah kotak penulisan, dan foto yang sudah diunggah langsung muncul preview-nya di bawah kolom penulisan konten. Mengunggah foto di Partiko termasuk cepat. Masalahnya, kita tidak bisa mengunggah beberapa foto. Jadi maklum saja kalau postingan saya ini cuma memiliki satu foto. Hal ini saya anggap satu kelemahan.

Screenshot_2018-05-27-04-35-01-101_io.partiko.android.png

Oh ya, bagi Steemian yang kerap menulis konten langsung di kolom pengetikan, hendaknya berhati-hati. Soalnya, begitu aplikasi Partiko kita tutup, draft yang kita tulis itu langsung hilang. Kita harus memulai dari awal lagi kalau ingin memposting. Hal ini tentu saja berbeda dengan di eSteem, di mana tulisan yang belum kita posting masih tersedia saat aplikasi dibuka lagi.

Kelemahan lainnya, tidak ada menu edit tulisan. Kalau ada kata typo atau ingin memperbaiki kalimat yang keliru, kita harus mengeditnya di steemit.com.

Apakah kita bisa menggunakan dan login beberapa akun sekaligus di Partiko? Di Partiko kita tidak bisa menggunakan beberapa akun sekaligus. Untuk sementara dapat saya sampaikan bahwa di Partiko kita hanya boleh login dengan satu akun. Kalau ingin menggunakan akun lain, kita terpaksa harus keluar (logout) dulu dari akun yang sedang digunakan.

Sementara di eSteem kita bisa login untuk beberapa akun sekaligus, dan akun-akun itu bisa kita gonta-ganti dengan mudah, tergantung akun mana yang ingin digunakan. Proses switch antar-akun juga simpel.

Screenshot_2018-05-27-04-32-55-649_io.partiko.android.png

Pun begitu, kalau kita ingin membaca postingan orang lain, meresteem, berkomentar dan melakukan upvote, maka Partiko sangat cocok digunakan. Di Partiko kita bisa melihat reward dari tiap posting teman-teman stemian lain secara lebih jelas.

Ini dulu pendapat saya mengenai Partiko, Apps Steemit untuk Smartphone Android. Sambil menjajal aplikasi ini, saya mencoba melakukan posting melalui Partiko, dan inilah tulisan pertama saya yang saya unggah melalui aplikasi besutan Bice Tech Inc.

Bagi kalian yang ingin mencoba aplikasi ini, buka Google Play dan ketik Partiko di form pencarian. Selamat mencoba.

https://s3.us-east-2.amazonaws.com/partiko.io/img/acehpungo-partiko-apps-steemit-untuk-smartphone-1527372544961.png

Posted using Partiko Android

Sort:  

Cuman bisa mengunggah satu foto, sang brat tat kelemahan jih bang. Dikarenakan lon sering post Art, jadi hana jadeh lon download. Mnteng mngat pakek esteem. Cuman kelemahan estem mnrot lon, bak beranda jih dan wallet. Lebeh jelas tabuka bak web.

Lebih enak mana kita pakaik @acehpungo

Nanti kalo udah dapat detil fee nya bikin postingan lagi bang beuh 👍👍🙏

Partiko 😎

Man screnshot Kiban neu pasoe bang?

Posted using Partiko Android

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.033
BTC 63977.42
ETH 2760.27
USDT 1.00
SBD 2.65