Kunjungan MAA Lhokseumawe steemCreated with Sketch.

in #news7 years ago

IMG_20180209_080901.jpg
Ada wajah baru yang hadir di acara yasinan SMAN 5 Lhokseumawe.
Jumat,9 Februari 2018, bapak-bapak dan ibu-ibu dari Majelis Adat Aceh (MAA) datang dalam rangka memperkenalkan kembali asal-usul Serambi Mekkah dengan segala adat istiadat nya kepada seluruh warga sekolah, dan kepada generasi muda khususnya. Itulah salah satu agenda kerja mereka.

SMAN 5 Lhokseumawe mendapat kehormatan untuk menjadi sekolah perdana yang dikunjungi oleh MAA.

IMG_20180209_080924.jpg
Usai pembacaan yasin dan Asmaul husna, bapak Saifuddin dipersilahkan menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan MAA, sekaligus menceritakan sekelumit kisah tentang Aceh.

Seperti mendengarkan dongeng klasik, warga SMAN 5 mendengarkan dengan khidmat. Hal
ini tampak dari semangat dan antusias siswa yang berebut bertanya soal Aceh dan juga fungsi MAA.

Sayangnya sesi tanya jawab berlangsung sangat singkat. Hanya ada tiga siswa yang berkesempatan bertanya, yaitu Manzahari, Aura dan Cut raisa. Setelah menjawab pertanyaan ketiga siswa itu, acara pun ditutup.

Semoga akan ada kesempatan lagi perwakilan MAA datang dan berdialog langsung dengan siswa. Agar terpenuhi semua tanya dan terkuak misteri Aceh.
IMG_20180209_080914.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63281.14
ETH 2674.11
USDT 1.00
SBD 2.79