Gajah liar ditemukan mati dengan lima tembakan di way kambas

in #nature6 years ago

Gajah liar ditemukan mati dengan lima tembakan di dada di Taman Nasional Way Kambas (TNWK) Lampung Timur. Bangkai gajah liar ini ditemukan tim patroli kehutanan kemarin yang sedang berpatroli.
Bangkai gajah betina berusia 20 tahun itu mengalami rusak pada bagian mulut dan juga terdapat luka sebanyak 5 titik tembakan di bagian dada kanan dan kepala.
Kepala Balai TNWK Lampung Timur Subakir mengatakan, tim dokter sedang melakukan outopsi dan juga pengambilan proyektil dalam tubuh bangkai gajah.
"Kami sangat mengutuk perburuan liar dan mohon doanya agar pelaku segera ditangkap," kata Subakir, Selasa (13/2/2018).
Sebelumnya, tim patroli kehutanan dan Rhino Protect Unit (RPU) menemukan bangkai gajah betina di wilayah III Kuala Penet berdekatan dengan Kecamatan Braja Slebah pada pukul 08.58 WIB, Senin (12/2/2018).
Gajah tersebut diperkirakan mati kurang lebih 2 hari setelah penemuan. Diduga, gajah tersebut mati di tangan pemburu satwa liar.
w644.jpgcom

Sort:  

Jangan beri ampun kepada.pemburu liar kami mendoakan cpt tertangkap

Ya mas semoga cepat ketangkap.

Kasihan gajah tu

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.029
BTC 67958.74
ETH 3273.25
USDT 1.00
SBD 2.65