Kiat sukses dari owner Medco bapak Arifin Panigoro

in #medco6 years ago

image

Pendiri kelompok usaha yang bergerak di bidang produksi minyak Medco Group, Arifin Panigoro nampaknya ingin berbagai resep kesuksesannya. Akhirnya, pria yang akrab disapa AP ini menerbitkan buku tentang cuplikan kisah hidupnya.

Tentunya, buku yang diberi judul 'Berbisnis itu (Tidak) Mudah' ini sarat dengan nasihat tak langsung dari pebisnis ulung tersebut kepada pembacanya. Dia mengaku bila ingin menularkan virus enterprenuership (kepemimpinan).

"Bangun technopreneurship untuk masa depan, tujuannya tidak lain adalah untuk menularkan virus enterprenuership dan menjadikannya sebagai praktek bisnis yang beretika, khusunya bagi pada generasi muda," jelas AP.

Hadirnya buku ini juga nampaknya sebagai bentuk syukurnya AP yang belum lama memperingati kelahirannya di Bandung, 14 Maret 1945. Serta momentum ini juga tidak lepas dari gelar Doktor Kehormatan (honoris causa) dari ITB sejak 23 Januari lalu.

Selain itu, AP juga menceritakan pengalamannya menjalankan bisnis yang berdasarkan pakem bisnisnya tersebut. Dia mengelola bisnisnya dengan cara-cara yang beretika, yakni yang mencerminkan good corporate governance (GCG).

Maka dari itu, sembilan prinsip untuk dapat meningkatkan corporate values ditanamkannya ketika dirinya jatuh bangun membesarkan Medco. Antara lain instuisi, kesetaraan, kejujuran, percaya diri, jejaring, tanggung jawab, sumber daya manusia, inovasi, dan peduli.

AP merupakan pelopor pengembangan industri minyak dan gas (migas) nasional melalui usaha jasa industri kontruksi pipa, pengeboran minyak, hingga eksplorasi dan produksi migas.

Saat ini, Medco telah beroperasi tidak hanya di Indonesia, tapi juga di Kamboja, Timur Tengah, Libya, hingga Teluk Meksiko. Dalam sepuluh tahun terakhir, Medco telah memberikan pemasukan sebesar Rp7,6 miliar kepada negara. Ngomong ngomong ada yg kerja di Perusahaan bapak ini gak para steemian???
Kalau ada tolong komentarnya ya steemian.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 60813.09
ETH 3389.90
USDT 1.00
SBD 2.52