Serba-serbi Car Free Day di Kota Banda Aceh

in #life7 years ago

image

Belum lama ini pemerintah Kota Banda Aceh kembali menggalakkan program Car Free Day (CFD) yang diberlakukan di sepanjang jalan dari Simpang Lima hingga Simpang Jambo Tape. Kegiatan ini sudah dimulai sejak Ahad, 11 Feb 2018 lalu, mulai pukul 06:00-10:00. Dan akan terus diadakan di hari yang sama pada pekan-pekan berikutnya.

Kebijakan ini disambut baik oleh warga Banda Aceh, hal ini terlihat dari antusiasme masyarakat dalam meramaikan CFD setiap pekannya.

Masyarakat yang datang pun cukup variatif, dari segala usia dan berbagai minat. Kegiatan ini kemudian dimanfaatkan untuk melakukan beragam kegiatan mulai dari senam pagi, joging, bersepeda, hingga berkumpul bersama komunitas.

CFD kali ini juga turut diramaikan dengan penampilan drumband yang disuguhi oleh taruna-taruni dari BP2IP Malahayati.

Berikut sejumlah foto yang saya abadikan selama perhelatan CFD berlangsung.

image

image

image

image

image

Demikian sekelumit cerita di CFD Kota Banda Aceh pekan ini (25 Feb 2018). Sebenarnya masih banyak aktivitas yang ingin dikodak, namun apa daya memori gawai tak lagi sanggup menampung. Hiks

@nurfajrialdi

Sort:  

asikk iia bro kalau ada program itu ,,

Ya, banyak hal yang bisa dilihat dan dilakukan di CFD.

Awas bahaya laten Car Free Day; rentan ketemu mantan, tak jarang (bila beruntung) bersua jodoh. Haha

Sepertinya yang "tak jarang" itu lebih diharapkan.
Haha

Follow back.. @zaim4d1
Salam steem

Aceh bangkit dari keterpurukan yang pernah dihadapi beberapa tahun silam. Aceh move on, Aceh bagian dari hidupku, Aceh saudaraku, Aceh-Indonesia...

@mohhusrilmubariq
#salam-dari-Sumenep-Jatim

terima kasih sudah mampir
salam

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by Aldi from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.20
JST 0.038
BTC 95558.45
ETH 3626.15
USDT 1.00
SBD 3.80