Kontes Keindahan Angka Delapan Untuk Indonesia 2018: Delapan Sejarah Baru Indonesia Selama 20 tahun Terakhir, 1998 - 2018

in #indonesia6 years ago (edited)

PENGANTAR TULISAN

Tulisan ini merupakan sekelumit catatan kecil saya, tentunya yang saya alami dan saya dengar kisahnya. Banyak peristiwa besar yang terjadi pada bangsa ini dalam 2 dekade terakhir yaitu antara tahun 1998 hingga tahun 2018 saat ini. Dan kejadian besar tersebut menjadi perhatian publik, tidak hanya publik lokal namun Peristiwa – peristiwa besar ini menjadi pusat perhatian Dunia Internasional. Saya yakin 8 Peristiwa ini suatu saat akan menjadi sejarah tersendiri bagi bangsa ini, yang bisa di jadikan pengalaman dan terdapat sangat banyak hikmah didalamnya. Paling tidak bagi kita yang masih di kategorikan yang mengalami bahkan pelaku sejarah. Tentunya peristiwa tersebuah menjadi togak kebangkitan Indonesia yang lebih kuat dan bermartabat, walau banyak manis pahitnya didalam peristiwa. Namun terdapat tempahan yang disetiap peristiwa sebagaimana tempahan emas semakin banyak dan lama tempahan maka semakin indah dan semakin mahal harga emas tersebut. Begitupun 2018 ini akan menjadi tonggak awal mengkilapnya Indonesia dalam berbagai hal.

PEMBAHASAN

Delapan Sejarah Baru Indonesia selama 20 tahun, 1998 hingga 2018
Peristiwa – Peristiwa ini Suatu saat akan mengisi lembaran buku Sejarah di tanah air kita, anak – anak kita akan mengetahui bahwa waktu lalu di negeri ini pernah terjadi ini dan menjadi penguat bangsa ini untuk terus bangkit dan berkembang. Berikut 8 Peristiwa yang saya yakin akan menjadi sejarah di negeri ini, antara lain :

(1) Reformasi 1998

Reformasi 1998 adalah Sebuah Tonggak baru kebangkitan Indonesia, yang mana pada tahun 1998 telah terjadi Aksi masa besar – besaran yang menyebabkan lengsernya pemerintahan orde baru yang di Motori oleh Soeharto, Soeharto telah berkuasa selama 32 Tahun sampai 1998. Karena krisis monetor yang melanda negeri ini, membuat mahasiswa turun jalan untuk melengserkan Soeharto dari kursi kepresidenan. Saat ini terjadi kerusuhan hampir di semua wilayah di indonesia, tidak terkecuali Aceh, lebih khusus lagi Bireun yang waktu itu masih bergabung dengan Aceh Utara. Saya tidak bercerita tentang kerusuhan yang terjadi di Jakarta yang mana terjadi penjarahan besar – besaran. Di Aceh, di Kota Lhokseumawe misalnya terjadi juga aksi massa dan penjarahan Mall Cunda plaza. Dan saya sangat ingat masa – masa itu, saat itu masih kelas 3 SMA di SMA Unit Matang Geulumpang Dua (SMUN 1 Peusangan Bireun). Saat itu sepulang dari sekolah, saya dan kawan - kawan ikut mengamankan sebuah toko warga Asing di Gandapura namun karena banyaknya masa yang demo dan akhirnya terjadi penjarahan, saya dan kawan – kawan terpaksa menghindar. Aksi unjukrasa saat itu yang dimotori oleh mahasis di mulai sejak tanggal 5 Maret 1998, yang mana mahasiswa menolak hasil hasil pertanggungjawaban Soeharto masa itu dan meminta Soehartoe untuk tidak jadi Presiden lagi, namun pada 11 Maret 1998 Soeharto dan BJ Habibie di Sumpah kembali untuk memimpin Indonesia. Sejak itu aksi kian menjadi – jadi ditambah lagi dengan terjadi penembakan Mahasiswa Tri Sakti oleh Aparat Keamanan saat beraksi di depan kampus mereka. Dan semua aksi berakhir dengan pengungduran diri Soeharto pada dan melimpahkan jabatan kepada BJ.Habibie pada 21 Mei 1998. Disitulah tonggak sejarah Runtuhnya Orde Baru dan setelah itu Indonesia di Gelar dengan era Reformasi hingga hari ini.

reformasi1.pngsource

(2) Bom Bali 2002

Peristiwa Melilukan itu terjadi Tanggal 2 Oktober 2002, Setelah maraknya issue – issue Teroris di dunia, aksi teror melanda Indonesia, dan terjadi dijantung pariwisata Indonesia, tepatnya di Bali yang kita kenal sebagai Pulau Dewata,Tiga lokasi di Bali dibom saat hiruk pikuk pada Sabtu malam atau malam Minggu saat itu. Setidaknya dua bom pertama meledak di Sari Club dan Paddy's Pub di Jalan Legian, Kuta, Bali, ledakan selanjutnya terjadi di dekat Kantor Konsulat Amerika Serikat, Jalan Hayam Wuruk 188,Denpasar. Dan seketika malam itu menjadi malam yang mencekam yang menelan korban hingga 202 jiwa dan 209 luka-luka, menurut sumber pemerintah. Dan sejak saat itu Indonesia menjadi daerah darurat Teroris. Bagi saya ini menjadi tempahan yang keras untuk rakyat Indonesia terutama ummat Islam, yang saat itu dan hingga hari ini tertuduh menjadi Teroris tersebut.

bom-bali.jpg
[wordpress.com]

(3) Pemilihan Umum Secara Lansung 2004

Kalau sebelumnya pemilihan Presiden dipilih Oleh Parlemen, maka sepada tahun 2004 Pemilu Presiden pertama di pilih Oleh seluruh Rakyat Indonesia yang memiliki hak pilih. Selain pemilu Presiden juga pemilu legislatif di pilih lansung oleh rakyat saat itu usai Reformasin 1998 Banyak Bermunculan Partai Partai baru yang menghiasi dunia Demokrasi Indonesia. Dan ini menjadi sejarah demorasi baru di Timur dunia bahkan menurut saya demokrasi disini mengalahkan Demokrai di USA.

ilustrasi.jpeg
[rumahpemilu.com]

(4) Tsunami Aceh 2004

Peristiwa yang menggemparkan dunia ini terjadi tahun 2004 tepatnya 26 Desember 2004. Usai gempa bumi yang berkekuatan 9,1 hingga 9,3 skala Richter mengayun dasar laut di barat daya kita, tepatnya 25 Km lepas patai, menurut kabar Hanya dalam hitungan jam gelombang Tsunami dari gempa itu mencapai daratan Afrika. PBB saat itu mengatakan bahwa Tsunami Aceh menjadi bencana Kemanusiaan terbesar yang pernah terjadi, daerah terparah dilanda Tsunami saat itu selain Aceh dalah Khao Lak di Thailand dan sebagian Sri Lanka dan India. Kurang lebih 500.000 nyawa dinyatakan meninggal dalam musibah tersebut dan masih banyak dinyatakan hilang. Saya sendiri saat itu menjadi saksi sejarah dan ikut menjadi relawan mulai dari masa emergency hingga recovery saat itu. Sungguh Ini menjadi sebuah sejarah yang tidak terlupa.

tsunami.jpgsource

(5) Perdamaian RI dan GAM 2005

Ini menjadi sejarah yang luar biasa berharga bagi saya khusus dan tentunya bagi seluruh rakyat Aceh dan Bangsa Indonesia atas terjadinya penjanjian damai Antara RI – GAM setelah berkonflik lebih kurang 30 tahun dan memakan korban hingga 15 ribu jiwa lebih, menurut catatan Pemerintahan Aceh. Yang mana pada saat itu aceh mencekam apalagi setelah disematkan daerah Operasi Meliter (DOM) oleh Presiden Megawati saat itu. Saya mengalami sendiri mencekamnya saat itu terutama antara tahun 1990 – 2004. Selalu terjadi baku tembak, penculikan dan pembunuhan saat itu seolah nyawa di Aceh tiada arti. Sekolah dibakar dan tokoh – tokoh di bunuh. Bangun pagi sering kita temukan atau kita baca berita koran bahwa di temukan manyat di sini dan disini. Misal kalau di bireun terkenal sering ditemukan manyat di kawasan Paya Meuneng. Saat itu saya menjadi relawan pekerja sosial disebuah lembaga kesehatan yang berkantor di Bireun. Kami bekerja membawa obat – obatan kepada GAM dan Masyarakat dipedalaman, disitulah saya memperoleh kisah dan pengalaman sangat banyak tentang konflik masa itu. Maka dengan perjanjian damai tanggal 15 Agustus 2005 yang di tanda tangani di Helsinki, Finlandia. Disini awal mula tahap baru perjalanan Aceh dan Indonesia untuk lebih maju dan membangun bersama.

damai ri gam.jpgsource

(6) Tragedi Lumpur Lapindo 2006

Peristiwa yang tergolong langka ini terjadi pada 29 Mei 2006. Akibat pengeboran minyak yang tidak “standar” menurut saya, soalnya saya juga ada belajar sedikit tentang perminyakan saat saya kuliah di Politeknik Negeri Lhokseumawe, yaitu teknik Kimia. Lumpur lapindo atau Lumpur Sidoarjo ini adalah peristiwa penyemburan lumpur panas yang berada di lokasi pengeboran Perusahaan Lapindo Brantas yang beralamat di Dusun Balongnongo Desa Renokenongo Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Saya tidak banyak dapat menulis tentang peristiwa ini, kalau di cari di Google mungkin sangat banyak kisah Lumpur lapindo. Lumpur ini telah menggenangi paling sedikit 16 desa di tiga kecamatan.Menurut Pihak terkait Sidoarjo Sebanyak 8.200 warga telah di evakuasi dan 25.000 lainnya dan 10.426 unit rumah terendam lumpur serta 77 unit rumah ibadah juga ditelan Lapindo. Saya berharap kejadian ini menjadi pengalaman besar bagi bangsa Indonesia terurama Aceh sendiri, yang diperkirakan masil manyak sumber Minyak yang belum belum di ambil di Aceh. Tentunya pengalaman Lapindo jangan sampai terulang lagi.

lapindo.jpgsource

(7) Adanya Partai Lokal di Aceh 2004

Partai lokal di Aceh Adalah yang pertama dalam sejarah Perpolitikan Indonesia dan perpolitikan Aceh Khususnya. Hanya di Aceh yang ada Partai Lokal. Partai ini lahir dalam rangka mengakomudir terlaksananya point – point UUPA (Undang – undang Pemerintahan Aceh) di Aceh. Bagi saya ini layak dijadikan sejarah paling tidak Rakyat Aceh sendiri harus menjadikan ini sebuah prestasi dan sejarah yang wajib dicatat.

partailokal.jpg

(8) Peristiwa Aksi 212

Pelecehan Agama yang dilakukan oleh mantan Gubernur DKI Jakarta yaitu Basuki Cahaya Purnama atau yang sering dipanggil Ahok itu telah menjadikan kisah tersendiri oleh bangsa Indonesia. Tidak kurang 8 Juta Jiwa telah turun kejalan untuk menyatakan protes terhadap Ahok yang telah mennistakan Agama, yaitu ayat Al Quran Surat Al Maidah ayat 51, aksi itu dilakukan 2 Desember makanya disematkan gelar Aksi 212, aksi ini juga di sebut aksi bela Islam tahap III setelah aksi beberapa kali sebelumnya. Saya juga ikut aksi walau tidak kejakarta saya ikut aksi ini di Kota Lhokseumawe, di mesjid Islamic Center dan Berjalan kaki mengelilingi kota Lhokseumawe. Aksi 212 ini telah melahirkan jiwa jiwa persatuan bagi ummat Islam Indonesia dan Aceh Khususnya.

Aksi-212.jpg
source

ragam-cerita-bikin-kagum-di-balik-demo-2-desember-di-monas.jpg

PENUTUP

Dari Tulisan diatas saya dapat mengambil bahwa 8 Peristiwa tersebut bisa dan sangat layak di jadikan sebagai catatan sejarah Indonesia dari peristiwa – peristiwa tersebut Indonesia dapat terus berbenah dan terus menjadi dewasan dengan berbagai pengalaman, Walau banyak kisah musibah namun tidak sedikit hikmah yang dapat kita ambil pelajaran dari peristiwa yang ada. Dan 2018 ini genap 20 tahun Indonesia Reformasi dari orde baru. Di 2018 ini juga telah berjalan tahapan pemilu 2019 nanti. Untuk 2019 nanti ternyata rakyat Indonesia akan Memilih Presidennya yang ke delapan (8). Kita berharap angka delapan ini menjadi energi tersendiri bagi bangsa Indonesia. Semoga Presiden yang ke delapan nanti adalah presiden Asprasi semua Bangsa Indonesia.




Catatan:

Beberapa peristiwa saya alami sendiri dan saya tuangkan dalam bentuk narasi, beberapa yang lain dari hasil banyak saya sendiri.
Terimakasih kepada
@dokter-purnama telah mengadakan kontes ini
Salam hormat saya kepada dewan Juri @bahagia-arbi dan steemians sekalian

Semoga tulisan kecil ini walau tidak jadi pemenang tapi bermamfaat, untuk kita semua dan untuk saya sendiri khususnya

Sort:  

Good post bos.. 👍

Mantap Bang @zulacut.. good luck!

Luar biasa karya tulisannya bg @zulacut, nyan ka meunang droneuh bak kontes yang diselenggarakan oleh gure @dokter-purnama dan @ bahagia-arbi

yang penting berpartisipasi bg @sabil95

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 63041.44
ETH 2985.81
USDT 1.00
SBD 3.61