Arah dan tujuan Acehnologi

in #indonesia6 years ago (edited)

Sejarah telah memberi bukti bahwa orang Aceh tempo doloe terkenal dengan semangat dan gairah keilmuan yang tinggi hingga karya - karya yang di hasilkan pun mampu mengguncang peradaban ilmu di Nusantara.

20180301_115118.jpg

Acehnologi hadir mempertegas keagungan Aceh dimasa lalu, menguraikan kepada dunia betapa Aceh sangat mempunyai pengaruh besar terhadap sejarah perkembangan islam di Indonesia. jejak- jejak spirit ke-Aceh-an, menyiratkan arti bahwa menjadi pribadi Aceh adalah menjadi pribadi yang bertuhan, maka tidak ada stegmen ataupun cerita bahwa orang Aceh itu menjadi orang yang tidak bertuhan.

20180301_114807.jpg

Melayu mengenal islam dan budaya mereka dikarenakan hasil- hasil pemikiran yang di hasilkan di Aceh, demikian juga Aceh telah menerangi jantung keislaman di Tanah Jawa. Bahkan telah menjadi obor yang cukup besar dalam semangat kebangsaan Republik Indonesia. Aceh telah banyak memberikan manfaat bagi masyarakat, teapi kondisi orang Aceh masih tidak begitu banyak perubahan, mereka mungkin hanya berpaku bahkan mungkin hanya terpaku pada jasa spirit keilmuan yang telah ditumbuhkan oleh para Endatu.

Mengenai arah dan tujuan, Acehnologi ingin mencari akar- akar keilmuan dan pembawanya yang pernah tersebar diseluruh penjuru. Menguak apa saja yang berhubungan dengan Aceh sehingga dapat membuka tabir pengetahuan yang membawa kepada kesejahteraan. Tentu saja akar keilmuan mereka sudah banyak dikaji atau bahkan diteliti. Bahkan sinar-sinar keilmuan mereka perlu dipelajari oleh generasi muda, supaya apa yang mereka wariskan atau persembahkan tidak hanya menjadi warisan belaka. Disinilah letak nilai-nilai signifikan Acehnologi.

Ketika dimunculkan istilah-istilah sub- bidang ilmu dalam Acehnologi yaitu: filsafat Aceh, Sejarah Aceh, Sosiologi Aceh, Antropologi Aceh, Sastra Aceh, Arkeologi Aceh, Politik Aceh, dan Studi Keyakinan, maka objek ilmu tersebut adalah apa saja yang terjadi di dalam ruang dan waktu di Negeri Aceh yang terkait dengan ilmu tersebut maka disini akan memberi kemudahan pada kita memahami arah Acehnologi dalam ranah keilmuan sosial dan humaniora.

Dapat disimpulkan arah dan tujuan Acehnologi adalah memperkenalkan kembali apa sebenarnya Aceh, apakah hanya sebatas singkatan A=Aceh C=Cina E=Eropa dan H=Hindia. Juga membangun fondasi- fondasi ilmu yang telah ada di Aceh. Menjambatani semua kalangan khususnya generasi muda dalam menggali dan mengetahui apa saja yang sebenarnya ada pada Aceh, sehingga tidak ada alasan lagi generasi muda tidak paham dengan persoalan ke-Aceh-an, alasan tidak dibekali ilmu pengetahuan ke-Aceh-an , alasan tidak ada akar dan acuan yang kuat untuk memahami identitas Aceh, sehingga kita tidak hanya sebagai penumpang nama tempat , ketika orang menanyakan “kamu orang mana?” kita mantap menyebutkan “saya orang Aceh” dengan pengetahuan tentang ke-Aceh-an yang mantap.

IMG_9030.JPG

Sort:  

Hi Your post is a lot beautiful and your writing Many beautiful posts hope you will comment💜👍

Thank you so much..

You Are Amazing.. Zaidar

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.029
BTC 67958.74
ETH 3273.25
USDT 1.00
SBD 2.65