Album Baru Wanna One Telah Diliris

in #indonesia6 years ago (edited)

1.png
(Foto: photo caption Youtube)

Boygroup K-pop Wanna One merilis album terbaru mereka pada hari Senin.

"Kami berjanji melalui album terbaru kami, kami akan menjadikan tahun ini sebagai masa keemasan bagi Wanna One dan Wannables," kata Park Woo-jin dalam konferensi pers yang diadakan sebelum konser di Gocheok Sky Dome di Seoul pada hari Minggu. Wannables adalah sebutan untuk penggemar Wanna One.

Album baru "1 ÷ χ = 1 (Undivided)," akan dirilis di situs streaming musik utama pada jam 6:00 sore (waktu Korea).

Rilis terbaru ini merupakan kelanjutan dari proyek 11-anggota Wanna One, yang terinspirasi oleh operasi aritmatika: "1X1 = 1 (TO BE ONE)," "1-1 = 0 (NOTHING WITHOUT YOU)," dan "0 + 1 = 1 (I PROMISE YOU). "

Termasuk lagu utama "Light,” album terbaru ini terdiri dari kompilasi lima lagu yang diproduksi oleh rapper terkenal seperti Zico dan band indie rock Nell.

Grup yang dibentuk melalui acara di saluran musik pop Mnet di tahun 2017 juga untuk memulai tur konser tiga bulan di 14 kota.

"Lagu utama album baru, 'Light,' akan menjadi lagu utama untuk tur dunia kami, dengan pesan 'bergegas maju,'" kata Kang Daniel. "Kami akan bergegas menuju penggemar Wannables kami di seluruh dunia."

2.jpg
(Foto oleh Swing Entertainment, Yonhap)

Selain lagu utama yang menyatukan ke-11 anggota, ada empat lagu lainnya yang akan dibawakan oleh sub-unit yang terdiri dari beberapa anggota Wanna One.

3.jpg
(Foto oleh Swing Entertainment, Yonhap)

Indonesia juga merupakan salah satu kota pemberhentian untuk konser Wanna One yang bertajuk Wanna One World Tour - One: The World. Konser akan berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang pada tanggal 15 Juli 2018. Penjualan tiket telah dibuka sejak tanggal 25 Mei, dan hingga saat ini beberapa kategori tiket masih dapat dibeli melalui situs penjualan tiket Loket.com.


*Ini adalah channel resmi dari WIKITREE, Layanan Jaringan Berita Sosial yang terletak di Seoul, Korea Selatan.

*Ikuti @wikitree-id untuk tetap up to date dengan seluruh berita mengenai Korea seperti K-pop, K-beauty, K-food, Korea Utara dan berita mengenai Korea lainnyayang disajikan oleh WIKITREE.

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.31
JST 0.049
BTC 95629.91
ETH 3609.14
SBD 3.76