NSC Headquarters Arrival of Special Guest # I # Markas NSC Kedatangan Tamu Istimewa (Bilingual)

in #indonesia7 years ago

WhatsApp Image 2018-01-08 at 02.16.06 (1).jpeg

Today's sophistication with technology and information cannot be dammed anymore, if we do not want to follow it then we will be left behind in everything. The sophistication will have an impact on the positive and negative sides, and the choice is very influential on each other's personal in our daily environment. As an example of social media, which is one of the everyday interaction places for most people today from all walks of life, if we use this social media as a place to find friends, relations, and so on, then social media is useful for us.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 02.16.06 (4).jpeg

Now in Indonesia in general, especially Aceh is the trend of social media steemit, social media is one of the social media that provide rewards to its users, a lot of other media users who have switched to this media. We are in the NSC community in addition to pursuing rewards, also prioritizing friendship with greeting within WA Group among fellow members of the community, because our community members are not only located in one district, but almost all districts in Aceh are members of the NSC Community, so many of the members know each other in the real world.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 02.16.05.jpeg

Last afternoon NSC headquarters the arrival of some guests who are active members of the community, they are our close friends in cyberspace but there are already meet and there who have never met in the real world. Their goal to come to the NSC headquarters is to make friends and get to know each other in the real world, for sure they are the people we've been waiting for for a long time. The most interesting thing is the arrival of @silvia and her husband @riostar for the second time, when on the first day yesterday @silvia brought the specialties of Aceh "Kuwah Pliek", this time @silvia came with Aceh food that is "Timphan" and also banana chips which are the original product of Juang Bireuen City, besides @silvia and his family also present @berkat and his family, and there are some other people who just stopped briefly and did not have time we asked his account name.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 02.16.06.jpeg

Their arrival has been awaited by comrades in the NSC community, among them @binjeeclick @bukharisulaiman @gustifoto @steem77 @husnon-shaleh @abieikram @juned @mrday and myself @safwaninisam, but at the time of shooting just stay me and @steem77 while the others are already licensed.

The meeting between us and the seniors Steemit @silvia and @riostar lasted about 3 hours more, we get a lot of knowledge from @riostar and @silvia. But the most memorable is the meeting in addition to the event of friendship, is also a means to strengthen the ropes of brotherhood in NSC community. Our commitment in the NSC community is to be a family in the real world, because the fraternity that is entwined in cyberspace will not be eternally different from the real-world kinship, hopefully this commitment continues in the future by minimizing the differences between people in the Community, we also do not use the community to other interests.

Thanks to @silvia and family have been willing to visit us when we should visit the place of Mother, may we become the eternal family in this world by avoiding the difference.

INDONESIA

Kecanggihan zaman dengan teknologi dan informasi sekarang ini tidak dapat dibendung lagi, jika kita tidak mau mengikutinya maka kita akan tertinggal dalam segala hal. Kecanggihan tersebut akan berdampak pada sisi positif dan negatif, dan pilihan tersebut sangat berpengaruh pada pribadi masing-masing disamping lingkungan kita sehari-hari. Sebagai contoh media sosial, yang merupakan salah satu tempat berinteraksi sehari-hari bagi kebanyakan masyarakat sekarang dari semua kalangan, jika kita gunakan media sosial ini sebagai ajang untuk mencari sahabat, relasi, dan sebaginya, maka media sosial tersebut berguna bagi kita.

Sekarang di Indonesia secara umum khususnya Aceh sedang tren media sosial steemit, media sosial tersebut merupakan salah satu media sosial yang memberikan reward kepada penggunanya, banyak sekali penggun media lain yang sudah beralih ke media ini. Kami dalam komunitas NSC disamping mengejar reward, juga mengutamakan pertemanan dengan saling menyapa dalam Grup WA antara sesama anggota komunitas, karena anggota komunitas kami bukan hanya terletak pada satu Kabupaten, tapi hampir seluruh Kabupaten di Aceh ada anggota Komunitas NSC, sehingga banyak diantara para anggota belum saling kenal didunia nyata.

Tadi sore markas NSC kedatangan beberapa tamu yang merupakan anggota aktif komunitas, mereka merupakan sahabat dekat kami didunia maya namun ada yang sudah bertemu dan ada yang belum pernah bertemu didunia nyata. Tujuan mereka datang ke markas NSC adalah untuk silaturahmi dan saling mengenal dalam dunia nyata, yang pasti mereka adalah orang-orang yang sudah lama kami tunggu kedatangannya. Yang paling menarik adalah kedatangan Bunda @silvia dan suaminya @riostar untuk kali yang kedua, bila pada kali pertama kemarin Bunda @silvia membawakan masakan khas Aceh "Kuwah Pliek", kali ini Bunda @silvia datang dengan membawa makanan khas Aceh yaitu "Timphan" dan juga keripik pisang yang merupakan produk asli Kota Juang Bireuen, selain Bunda @silvia dan keluarganya juga hadir tadi @berkat dan keluarganya, serta ada beberapa orang lagi yang hanya singgah sebentar dan tidak sempat kami tanya nama akunnya.

Kedatangan mereka sudah ditunggu oleh kawan-kawan dalam komunitas NSC, diantaranya @binjeeclick @bukharisulaiman @gustifoto @steem77 @husnon-shaleh @abieikram @juned @mrday dan saya sendiri @safwaninisam, namun pada saat pengambilan foto hanya tinggal saya dan @steem77 sedangkan yang lain sudah lebih dulu izin.

Pertemuan antara kami dengan para senior Steemit yaitu Bunda @silvia dan @riostar berlansung sekitar 3 jam lebih, banyak ilmu yang kami dapatkan dari kanda @riostar dan Bunda @silvia. Tapi yang paling berkesan adalah pertemuan tersebut selain ajang silaturahmi, juga menjadi ajang untuk memperkuat tali persaudaraan dalam kaluarga komunitas NSC. Komitmen kami dalam komunitas NSC adalah menjadi keluarga dalam dunia nyata, karena persaudaraan yang terjalin dalam dunia maya tidak akan kekal berbeda dengan kekerabatan yang terjalin didunia nyata, semoga komitmen ini terus berlanjut kedepannya dengan meminimalkan perbedaan antara sesama dalam Komunitas, kami juga tidak memanfaatkan komunitas untuk kepentingan lainnya.

Terima kasih kepada Bunda @silvia dan keluarga telah mau mengunjungi kami, padahal seharusnya kami yang berkunjung ketempat Bunda, semoga kita menjadi keluarga yang abadi didunia ini dengan menghindari perbedaan.

Together we can. The spirit of Teamwork NSC is the most important
Thank you to Curator Indonesian @aiqabrago and @levycore

Contact me on discord
NSC https://discord.gg/cdBc8y4
and
Indonesian Steemit https://discord.gg/AkATAaZ
With the cooperation of Indonesian Curator and Team Work NSC, we will be able to provide useful works for all.

Tim Kerja NSC
@steem77 @safwaninisam @binjeeclick @abunagaya @bukharisulaiman @bukhairidin @rayfa @enzasteem @hasanuddin @taministy @mushthafakamal @ismadi @yusrizalhasbi @teukukemalfasya @abieikram @agamsaia @silvia @dodybireuen @munawir91 @ridwant @steemvest17 @fujaxxi @barzah etc.

Best Regards Steemit Indonesia

safwani.png


safwani.png


safwani.png

Sort:  

Komunitas NSC telah jadi komunitas populer bagi pengguna steemit. Lanjutkan terus bg.

Belum begitu populer @rizkisitompul, dan yang kita utamakan bukan kepopuleran, tapi kekompakan sesama anggota komunitas.

Benar sekali bg. Sifat kekompakan NSC akan jadi contoh bagi kita semua.

Steemit menjalin persaudaraan. Postingan yang nice post @safwaninisam

Persaudaraan adalah nomor satu dalam komunitas kita Bang @berkat, semoga ini menjadi awal yang baik bagi kita semua Bang...

Amiiin...semoga tidak ada yang ego, karena ego bisa meruntuhkan persaudaraan dikomunitas.

Alhamdulillah bang,
Steemit ini memang sangat luar biasa,dgn ada nya steemit kekompakan bgtu nyata,dimna para kawan2 steemian sesalu saling bahu membahu dalam membantu rakan2 nya untuk mndapatkan apa yg dia dapatkan.
Ini sngat mulia bang.
Salam sukses selalu bang..

Terus kita menjalin silahturahmi sesama manusia baik di medsos maupun di sunia nyata. Insyallah nanti saya juga akan bersilahtutrahmi ke markas nsc bang @safwaninisam. Salam keu rakan mamandum

Amin Insya Allah Bang @altha15, kamoe preh droen troeh teka...

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 64870.15
ETH 3489.66
USDT 1.00
SBD 2.54