Kontes Keindahan Angka Delapan Untuk Indonesia 2018 : Delapan Kunci Untuk Dapat Bertahan Menjadi Steemian Sukses

in #indonesia7 years ago (edited)

IMG_20180225_120638-picsay (1).jpg

Salam Bahagia buat kita semua.

Berbicara Sukses semua orang menginginkannya, tapi untuk menjadikan kesuksesan yang nyata memerlukan usaha yang tidak mudah, dan tidak ada orang yang sukses dengan sendirinya tanpa harus melalui yang namanya proses.
Proses merupakan langkah awal yang harus di hadapi oleh setiap orang yang menginginkan pencapaian maksimal baik dalam pekerjaan maupun perdagangan yang digelutinya. Jatuh bangun dan kegagalan menjadi hal biasa buat orang-orang yang mengingikan kesuksesan, karena dengan melalui proses tersebutlah akan menjadikan kita akan menyadari kekurangan dan kelebihan yang kita miliki. Maka untuk menguatkan pendirian pribadi saya dalam dunia steemian dengan ini saya mencoba untuk menuliskan delapan kunci guna memotivasi diri saya pribadi dan mungkin sahabat steemian lainnya agar dapat bertahan dan meraih kesuksesan dalam menjalankan steemit. Untuk itu saya mengangkat judul tulisan saya "DELAPAN KUNCI UNTUK DAPAT BERTAHAN MENJADI STEEMIAN SUKSES" . Mungkin tulisan ini tidak relefan dengan status akun saya yang baru genap 30 hari pada tanggal 1 Maret 2018. Namun demikian setidaknya apa yang akan saya usalan dan sampaikan dalam postingan ini dapat menjadi bahan dasar utuk dikembangkan oleh pribadi saya sendiri maupun sahabat steemian lainnya.

Pilihan delapan kunci ini sesuai dengan filosofi dari angka delapan itu sendiri dimana angka delapan mempunyai garis yang tidak terputus dan saling terhubung antara atas dan bawah ini menjukkan hubungan steemian agar selalu terhubung satu dan lainnya baik yang level tinggi maupun level rendah. Adapun kedelapan kunci untuk dapat bertahan menjadi steemian sukses adalah :

1.Kommunitas yang baik.

IMG_20180211_163506.jpg

Kommunitas yang baik adalah rumah bagi steemian wadah tempat berkumpul dan berhimpun sesama steemian, dengan adanya kommunitas yang baik yang dibangun dengan semangat kebersamaan saling membantu dan mengajarkan berbagai hal, maka akan memberikan kenyamanan bagi para steemian. Ini sangat perlu dan mempunyai pengaruh yang besar bagi steemian pemula tentunya.

2.Berpikir Positif dan Kreatif.

IMG_20180225_135509.JPG
[Sumber]

Berpikir positif dan kreatif dalam menghasilkan konten dan tulisan dengan ide-ide baru sangat di perlukan, dengan berpikir yang positif terhadap apa yang kita lakukan maka akan menghasilkan hasil yang positif. Sedangkan kreatifitas ini berdampak pada postingan yang kita post bila ide dan tulisan itu menarik dan penuh kreatifitas pembaca atau orang yang melihatnya akan menarik dan menyukainya dengan sendirinya akan menghasilkan upvote yang di harapkan.

3.Perbaharui Ilmu dan Informasi.

1519542921-picsay.jpg

Ketika kita melihat postingan para steemian disana banyak hal-hal baru yang tidak kita mengerti, dan juga bahasa yang mungkin sulit kita fahami. Oleh demikian memperbaharui ilmu dan juga informasi sangat diperlukan keterbatasan ilmu tentu akan mempersulit kita dalam berinteraksi dengan para steemian dunia, bahasa dan pemahaman terhadap apa yang kita posting perlu kita kuasai, disamping itu informasi yang begitu cepat harus kita ikuti semampu mungkin untuk menghasilkan sesuatu yang di inginkan para steemian.

4.Berinovasi dan Kompetensi

IMG_20180225_144321.JPG
[Sumber]

Berinovasi dan Kompetensi di dunia steemit sangat mendukung kita menjadi steemian Sukses, sesuatu yang baru kita hasilkan yang menjadi pusat perhatian orang lain memiliki efek yang kuat untuk kita berpacu dan bersaing dengan yang lain, maka diperlukan keteguhan dan kesiapan mental untuk berkopetensi dengan para steemian, terntunya dengan ide yang baru sehingga menjadi trending dan disukai banyak orang.

5.Konsisten.

IMG_20180225_144233.JPG
[Sumber]

Konsisten niat dan tujuan awal bersteemit harus benar-benar jelas. Dengan jelas niat dan tujuan maka konsisten mempertahankan dan konsisten pula terhadap waktu dan post yang di hasilkan, jika konsisten ini tidak tertanam di dalam diri steemian maka akan menjadi bumerang yang akhirnya membuat diri menjadi ragu terhadap apa yang dikerjakan. Oleh karena itu konsiten dengan pilihan agar tidak salah arah.

6.Fokus.

IMG_20180225_144258.JPG
[Sumber]

Apapun yang kita lakukan memerlukan Fokus, dengan fokus kepada steemit maka akan sukses di steemit. Namun jika tidak maka sebaliknya pula, semua orang menginginkan sukses di steemit tapi mereka belum berbuat yang seharusnya mereka lakukan atau hanya punya akun tapi tidak di gunakan bahkan kadang punya akun steemit hanya sekedar untuk bermain, ini semua sangat tergantung pada titik akhir yang ingin kita capai dengan fokus maka akan ada hasil.

7.Jangan Mengemis.

IMG_20180225_155729.JPG
[Sumber]

Mengemis upvote. Jangan lakukan ini, mental pengemis tentu mental yang tidak baik apa lagi dalam dunia steemit, mental pengemis akan menjadikan kita jauh dari disukai oleh steemian lainnya, bangun dan berdirilah dengan kemampuan keratif, inovatif yang kita miliki sehingga kita dapat berbangga dengan hasil dan pencapaian diri kita sendiri, dan tentunya tangan diatas lebih baik dari pada tangan dibawah.

8.Sabar.

IMG_20180225_144142.JPG

Sabar adalah kunci dari semua yang telah diuraikan diatas, tidak ada kesuksesan tanpa ada kesabaran, jika semua yang telah saya sebutkan diatas sudah kita lakukan maka tunggulah dengan kesabaran dan terus berbuat pasti suatu saat kita akan meraih kesuksesan. Orang sukses adalah mereka yang senantiasa menyelesaikan masalahnya bukan menjadikan masalah sebagai penghalang dari kesuksesan, serta mereka telah melalui proses yang panjang untuk sampai pada tingkat SUKSES.

Demikian uraian singkat dari tulisan saya ini semoga bermanfaat buat pribadi saya sendiri dan juga sahabat steemian lainnya. Silahkan di kritik dan di komentari agar kiranya dapat diperbaiki di kemudian hari.

Terimakasih

Salam Sukses buat kita semua.

Karieng, 25 Februari 2018

@rahmads

IMG-20180223-WA0035.jpg

IMG_20180213_181930.JPG

Sort:  

Sangat terinspirasi @rahmads, patut ditiru, kontet yg mntap,, saya suka Di bagian Jangan Mengemis

Keratif bg... Mantap

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.26
JST 0.039
BTC 98927.45
ETH 3456.69
USDT 1.00
SBD 3.19