Liburan Day 4 # Nostalgia dengan SHI-JACK Di Kota Bengawan

in #indonesia6 years ago (edited)

Nite All..
Seperti beberapa postingan sebelumnya. Kali ini masih berkisah tentang pengalaman liburanku beberapa hari lalu ya. Dua hari berada di Purwodadi sepertinya kurang jika harus menjelajah semua tempat, apalagi sekarang banyak tempat wisata baru yang sedang hits di sana.

Susu_1.jpg

Tapi apalah daya, aku harus melanjutkan perjalanan ke kampung halamanku yang kedua yaitu Kota Solo, Jawa Tengah. Perjalanan Purwodadi-Solo tidaklah terlalu jauh, sekitar 1,5 jam. Hari itu aku naik bis RELA, salah satu bis yang mungkin masih saudara dengan bis Sumber Selamat atau dulu yang dikenal dengan nama Sumber Kencono yang populer karena menjadi raja jalanan.

Begitu sampai di Kota Solo, aku langsung berkeliling ke rumah saudara-saudara serta nyekar ke makam Eyang. Malam pun datang, rasanya kurang afdol kalo ke Solo tanpa berwisata kuliner. Karena masih suasana lebaran banyak tempat yang masih tutup.

Setelah mencari-cari akhirnya pilihanku jatuh untuk singgah di sebuah tempat yang cozy banget buat makan, kongkow-kongkow sambil ngobrol-ngobrol santai. Yaps pilihanku tertambat pada SHI-JACK, salah satu tempat nguliner yang begitu populer di Solo.

susu_2.jpg

SHI-JACK sendiri merupakan sebuah kedai susu segar lengkap dengan aneka jajanan ringan khas Solo. Tempatnya asik buat nongkrong sehingga hampir di semua outletnya pasti ramai pengunjung. Di Solo sendiri ada lebih dari 10 outlet. Konon, SHI JACK adalah pioner susu segar di Kota Solo ini.

Buka mulai pukul 17.00-02.00 WIB, kedai susu yang memiliki tagline "Kami memang beda" ini memang istimewa buatku. Meski di Semarang ada banyak kedai susu segar, tetap saja SHI-JACK selalu punya tempat yang istimewa.

Susu_3.jpg

Salah satu keunikan dari kedai susu yang sudah ada sejak tahun 1986 ini adalah penamaan menu yang dibuat beda. Seperti yang aku pesan ini bernama Tante Susy yaitu susu sirup tanpa telor, ada juga Superman (susu perah manis), es dara (soda gembira), sukamandi (susu cokelat manis dingin), suteja (susu telor jahe), dan masih banyak nama-nama yang lucu.

Susu_4.jpg

Sebagai teman untuk menikmati segelas susu, ada aneka menu makanan seperti roti bakar, pisang owol, aneka gorengan khas Solo seperti sosis solo, timlo solo, tahu bacem, bermacam-macam sate serta nasi bandeng/teri yang dibungkus dengan daun pisang.

Susu_5.jpg

Untuk menikmati kesemua menu yang ada di sini, kita tak perlu merogoh kocek dalam. Untuk satu gelasnya susu dibanderol kisaran 8000-15.000 rupiah. Tentu harga ini sepadan dengan nikmatnya segelas susu. Pantas saja jika banyak orang yang rela mengantri, seperti saat aku ke mari.

Susu_6.jpg

Buat yang tertarik untuk mencicipi susu segar SHI-JACK, saranku jangan datang terlalu malam karena tempat ini semakin malam akan semakin ramai. Lihat saja di kawasan trotoar Kota Barat Solo, mereka adalah pengunjung SHI-JACK yang tak kebagian tempat duduk. Tapi jangan khawatir karena disediakan juga tikar untuk duduk lesehan.

Susu_8.jpg

Nama SHI-JACK sendiri sebenarnya adalah sebuah kepanjangan dari "SEMPURNAKAN HIDUP INI, JIKA ANDA CAPEK DATANG KE SINI" So, buat kalian yang merencanakan atau sedang berkunjung ke Solo pastikan tak melewatkan kuliner yang buka hanya pada malam hari ini.

SUSU_9.jpg

Sampai sini dulu ya cerita tentang liburan kali ini di Kota Bangawan. Masih banyak keseruan lain, sampai jumpa postingan selanjutnya ya.

Terima kasih kepada Kurator Indonesia @aiqabrago dan @levycore, kepada teman-teman Komunitas Steemit Indonesia. Mari saling berbagi, mari saling menguatkan.

Baca juga edisi sebelumnya di sini ya:
Liburan Day 1#Ujung- ujung
Liburan Day 2 # Melihat Kolam Lele
Liburan Day 3 # Pesona Bali Sampai Purwodadi

PP Steemit_1.jpeg

Sort:  

Wow...
Liburan yang indah... :)

Betul sekali Kak :)

Saya suka itu :)

Wah ... bikin aku makin kangen solo, mbak 😍. Ntah kapan lah ini bisa pulang kesana. Sejak Mbah Putri meninggal tahun 2010, nggak pernah pulang lagi.

Loh Mbak @diyanti86 juga orang Solo ya? Sekarang Solo sudah banyak berubah Mbak, banyak tempat-tempat baru dan pastinya lebih rame apalagi kalo pas momen liburan.
Semoga bisa mengunjungi Solo lagi ya Mbak :)

Iya, papa mama asli solo, tapi dah netap di padang. Jd, terakhir ke solo ya cuma pas mbah putri masih hidup dulu. Aamiin.. semoga ja bs ksana nggak lama lagi, denger nama nya aja dah kangen 😊.

Pesan satu gelas "sukamandi" donk mbak @patriciadian 😋😁

Boleh boleh Mbak, GPL,hihihi

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 64912.75
ETH 3524.22
USDT 1.00
SBD 2.42