Ketika Harga Steem dan SBD Turun maka Semangatpun Ikut Turun...?

in #indonesia6 years ago

Beberapa saat lalu aku dihubungi salah seorang Steemians yang memang sering ngobrol denganku di Steem Chat. Di sana kami memang sering ngobrol apapun tentang perkembangan Steem dan Steemit.

Beberapa minggu terakhir kawanku ini memang menghilang dari dunia Steemit, bukan karena kesibukan yang menyita waktu, bukan juga karena kehabisan ide untuk bahan postingan. Usut punya usut setelah lama ngobrol dengannya, dia cerita semua ini karena kegalauannya melihat kondisi Steem dan SBD yang nilainya terombang ambing.

SBD.JPG

Siapa sangka kondisi yang seperti ini ternyata berpengaruh terhadap semangatnya untuk melakukan posting. “Jangankan posting, sekedar berbagi upvote atau komentarpun enggan, begitu ujarnya.

Mungkin apa yang dialami salah seorang kawanku ini juga tengah melanda Steemians lain. Semangat membara ketika di awal bergabung dengan Steemit karena adanya iming-iming reward, apalagi saat itu Steem dan SBD sedang meroket. Keadaan ini berbanding terbalik dengan keadaan sekarang.

Ya begitulah yang terjadi ketika uang yang menjadi tujuan kita ada di Steemit ini. Aku tertarik sekali membaca dua postingan yang menurutku memiliki keterkaitan yaitu dari Bang @alberjester dengan judul Perkembangan Steemit Seperti Jamur, juga postingan dari Mbak @ririn dengan judul Merubah Mindset Orang Tentang Steemit.

Kedua postingan ini ingin menyampaikan pesan kepada siapapun yang akan dan sudah terlanjur terjun pada media sosial ini untuk merubah mindset bahwa hal paling utama di dalam Steemit ini adalah tentang sebuah karya bukan menghasilkan uang.

Tangga.jpg

Source

Terlepas dari fenomena naik turunnya Steem maupun SBD seharusnya tidak mempengaruhi semangat kita untuk terus memberikan karya yang kita buat untuk dinikmati, bahkan bermanfaat bagi Steemians lain.

Sekarang sedang gencar promo Steem dan Steemit ini, nah kepada siapapun yang hendak mengajak dan mengenalkan Steemit kepada mereka yang belum pernah atau tau sama sekali tentang Steemit ini perlu sekali memberikan pengertian untuk tidak terlalu berorientasi kepada reward yang dihasilkan tetapi lebih kepada bagaimana memfokuskan untuk memberikan karya terbaiknya, jika sudah melakukan yang terbaik percaya saja dengan sebuah kalimat bijak jika hasil tak akan mengkhianati sebuah proses.

Selamat berkarya yaa...
Sampai jumpa postingan selanjutnya.

PP Steemit_1.jpeg

Terima kasih kepada Kurator Indonesia @aiqabrago dan @levycore serta teman-teman Komunitas Steemit Indonesia, mari saling berbagi, mari saling menguatkan.

Logo.jpg

Sort:  

cerita yang menarik berbagi pengalaman,, semoga dapat terus berkarya... usaha tidak mengkhianati hasil..

@syahruddin

Betul sekali, yang penting terus berkarya. Masalah hasil pasti akan mengikuti :)

benar tuh Mbak, lagian saat turun begini tak ada salahnya kita tabung dulu ya kan? Jangan biarkan kreativitas mati hanya karena uang...

Iya betul, belajar investasi di Steemit ini. yang terpenting tetap semangat berkarya.

Ulasan yang sangat mantap dan wajib dibaca oleh para steemian biar ga ikut turun semangatnya...

Ini terinspirasi dari postingan Bang @alberjester juga :D

Pencerahan yang sangat membatu dalam memahami steemit.
Trimks sebelumnya

Terima kasih kembali sudah singgah, semoga bermanfaat ya 😊

Sama2 mbak @patriciadian saya mengharapkan vote anda karena saya masih baru di steemit

iya yang penting berkarya.. rejeki sudah ada yang atur :D

Tul mbak, semoga semangatnya nggak ikutan down 😄

kebetulan sbd nya sudah dijual.. hihi so gak galau galau amat. soale sudah mencicipi uang dari steemit.
yang gak enak adalah kepada beberapa teman yang baru masuk ke steemit. karena ajakannya profit dari hasil menulis..

Seharusnya sih nggak membuat galau berapapun nilai dari reward yg di hasilkan karena kembali lagi ke tujuan semula, Steemit tempat menghasilkan karya.
Anggap saja reward sebagai bonusnya.

Mari terus berkarya YacMbav@patriciadian.
Karena rezeki takkan tertukar😊

Siap Mba, Steem dan SBD boleh down. Tapi semangat kita nggak boleh ikut-ikutan down 😊

Waahh.. Keren motivasinya mba, smg para steemian yg baru bergabung tidak melulu mengejar reward ya, tp meningkatkan kualitas konten nya terlebih dahulu, barulah bsa mengharapkan reward

Betul sekali mbak @fararizky. Percaya saja jika kita sudah memberikan yang terbaik pasti hasilnya juga akan baik :)

Stuju! Tetap semangat posting!
Terima kasih motivasinya mbak @patriciadian :)

Sama-sama mbak @santiintan, semangat...!!!

Mantap... Ternyata senada juga dengan postingan saya... Salam kenal... Wa saya 085277134765

Terima kasih, salam kenal kembali. Sudah saya save nomornya ya :D

Bs hubungi saya... Ada beberapa hal saya mau tanyakan

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 60870.66
ETH 2917.09
USDT 1.00
SBD 3.62