Tanda Jasa dari Alam

in #indonesia6 years ago

Sadarkah kita, kalau pohon berfungsi sebagai penghasil oksigen (O2) bagi kehidupan manusia di Bumi. Satu pohon mampu menghasilkan O2 sebanyak 1/2 Kg/hari. Namun dipengaruhi juga oleh jenis pohon, usia pohon, juga pengaruh iklim suatu daerah, selain itu pohon juga mampu menyerap suhu panas lebih banyak, yaitu 8 kali lebih banyak.

CO2 atau karbondioksida yang dihasilkan oleh polusi udara dan industri/pabrik, oleh pohon mampu menyerapnya sebanyak 14 kg/tahun.

Selain dua fungsi itu, pohon juga berperan aktif dalam mencegah terjadinya bencana ekologi, seperti longsor, banjir, erosi, dan bencana kekeringan.

image

Keberadaan pohon di bumi telah memberikan manfaat yang cukup besar terhadap kelangsungan hidup makhluk hidup di dunia. Namun manusia belum memberikan perlakuan yang seimbang terhadap pohon. Manusia rakus, dan egois dalam memperlakukan pohon. Menebang secara sembarangan, tidak merawat, dan malas menanam. Kerusakan alam karena perilaku manusia, saban hari hari kita membaca berita tentang bencana ekologis.

Ekspansi Investasi dan pembangunan berbasis lahan dan hutan telah berdampak terhadap kerusakan alam dan ekosistem.

Keberadaan pohon yang tumbuh secara alami, dengan begitu mudah ditebang dan hilang vegetasinya di muka bumi. Hutan yang memiliki tegakan pohon bagus mampu menjadi penyeimbang terhadap perubahan iklim dan pemanasan global, tapi kita tidak sadar karena mata hati tertutup akibat kepentingan ekonomi dan politik.

Aceh, yang memiliki kawasan hutan cukup luas tapi belum mampu membendung terjadinya bencana ekologi. Hampir seluruh daerah di Aceh, saban tahun terjadi bencana banjir dengan jumlah kerugian yang cukup besar. Bencana banjir terjadi akibat ada kerusakan hutan di daerah hulu. Kemudian diperparah lagi dengan kondisi daerah hilir yang tidak mampu menampung dan menyerap debit air permukaan. Karena pola pembangunan daerah hilir yang merupakan daerah resapan air.
image

Setiap tahun Aceh mengalami lagu deforestasi lebih dari 26 ribu hektar dan lebih seratus kali terjadi berbagai jenis bencana ekologi. Berapa besar kerugian harta benda yang belum tergantikan, dan berpartisipasi jumlah fasilitas publik yang rusak, dan berapa besar anggaran daerah terserap ke sektor bencana. Semua pertanyaan itu belum menjadi dasar pikir Pemerintah dalam mendesain pembangunan dan Investasi yang ramah lingkungan dan memiliki perspektif bencana.

Konsep pembangunan berkelanjutan belum sepenuhnya diterapkan, justru sebaliknya kepentingan politik lebih diutamakan dalam dan kepentingan ekologi ditinggalkan.

Pohon sebagai contoh kecil dari sumbangan alam kepada kita. Masih banyak kekayaan alam lainnya yang setiap detik memberikan penghidupan kepada kita. Namun kita tidak sadar akan pemberian gratis itu. Sebaliknya, jika harus membeli, berapa jumlah uang yang harus kita keluarkan setiap detik untuk membeli oksigen contohnya. Namun, rahmat Allah itu tidak kita syukuri dengan memberikan perlakuan seimbang dengan apa yang telah diberikan oleh alam kepada kita.

Steemit seyogyanya menjadi media alternatif dalam mengkampanyekan keselamatan lingkungan hidup di Aceh. Sehingga menjadi media yang juga berfungsi dalam mentransfer knowledge dan edukasi lingkungan kepada generasi yang akan datang. Tidak ada pilihan, mulailah dari kita. Semoga bermanfaat.
image

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 61947.52
ETH 3004.68
BNB 541.30
SBD 2.47