Dan Kabel Listrik pun Dicuri

in #indonesia7 years ago

Jika kabel listrik dengan resiko tinggi pun hilang, apa lagi yang lainnya, semisal sepeda motor. Maka tetaplah waspada para stemians di jagat raya.


pln.jpeg

Tim Polres Lhokseumawe berhasil menangkap MH (28), warga Desa Padang Sakti, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Jumat (15/12/2017).

Remaja ini diduga sebagai aktor spesialis pencuri kabel listrik milik PT Perusahaan Listrik Negara (PT PLN) Lhokseumawe. Sebelumnya, PT PLN Lhokseumawe melaporkan ke polisi kabel kuningan milik mereka dalam boks transformator dengan nomor MS 32 di depan SD Negeri 1 Muara Satu, Lhokseumawe telah dicuri, Senin (10/11/2017) lalu.

Dampaknya ratusan rumah warga tak mendapat suplai arus listrik. PLN mengklaim kerugian sebesar Rp 100 juta untuk menganti kabel kuningan dalam transformator itu.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Lhokseumawe, AKP Budi Nasuha menyebutkan tiga gulung kabel kuningan itu telah ditemukan bersama tersangka.

“Pelaku yang kita tangkap ini saat mencuri itu bersama temannya. Si temannya ini sedang dicari tim lapangan. Kita cari sampai ketemu mereka ini,” sebut AKP Budi.

Dia menyebutkan, pelaku membuka boks transformator itu dengan sebilah pedang mirip samurai dan sebilah linggis.

“Tindakan mereka ini sangat merugikan masyarakat. Ratusan rumah listriknya padam karena ulah mereka,” sebutnya.

Budi menjelaskan tersangka dijerat dengan pasal 363 KUHPidana tentang tindak pidana pencurian dengan pemberatan. “Dia sudah kita tahan di Polres,” pungkasnya.


MASRIADI.gif

Sort:  

Wow,,,
Salut untuk keahlianya, namun salah digunakan karena itu adalah arus tegangan tinggi bisa dijuluki sebagai Manusia tegangan tinggi ne

manusia super tegang

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.12
JST 0.026
BTC 57110.78
ETH 2521.26
USDT 1.00
SBD 2.32