Fero, Si Pemandu Wisata Yang Penuh Totalitas

in #indonesia7 years ago

image

"Selamat siang saudara-saudari dari Indonesia" Sapa Fero, si pemandu wisata dalam bahasa Indonesia. Fero Abdul Halim, begitulah nama lengkapnya.

"Selamat datang di Bangkok, Thailand. Kruengthep Mahanakorn merupakan nama lain dari kota Bangkok yang artinya Kota yang di lindungi oleh Dewa" sambungnya.

Dalam hati saya berkata, keren sekali pemuda satu ini. Bisa-bisanya dia menjadi pemandu wisata di Thailand. Saya pun sempat melihat begitu lancarnya dia berbicara bahasa Thailand dengan supir bus.

Didalam bus saat perjalanan dari Bangkok menuju Pattaya, Fero berbicara dengan memperkenalkan tempat-tempat wisata yang patut dikunjungi di Thailand. Ketika dia menghampiri saya untuk membagikan air mineral, saya langsung bertanya "Abang ini orang Aceh kah?"

image

Si pemuda ini tersenyum dan menjawab "Aceh? Saya dari Patani, suatu daerah di selatan Thailand, hehe. Pernah dengar?" sambil dia sedikit tertawa.

Saya pun langsung terperanjat, dan merasa begitu sempit pertanyaan saya. Saya pun menjawabnya "Emmm, pernah, hehe". Saya langsung cek Google Maps yang ternyata tak bisa diakses karena masih pakai paket data Indonesia.

Ah, begitu kagumnya saya dengan pemuda ini. Seorang pemuda Thailand yang begitu fasih berbahasa Indonesia. Hal ini menunjukkan begitu profesional dan penuh totalitasnya dia dalam menekuni profesi.

image


Ikuti cerita saya selanjutnya di postingan berikutnya :)

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.17
JST 0.029
BTC 69947.72
ETH 2514.70
USDT 1.00
SBD 2.54