Saya Belajar Menjadi Petani Dari Nenek

in #indonesia7 years ago

Hai sahabatku yang ada di steemit, apa kabarnya malam ini ?
Tentunya kalian dalam keadaan baik-baik saja, saya juga berharap kepada kalian memberikan postingan terbaik, sehingga postingan kalian mendapat reward yang baik pula. Karena saya baru bergabung, sebenarnya hari ini saya tidak tahu apa yang harus saya tulis. Saya juga berharap, sahabat steemit menyukai postingan saya mala mini dan memberikan komentar yang baik bagi saya, sehingga kedepannya tulisan yang saya tulis ada perubahan dan kemajuan


image


Sahabat steemit yang berbahagia, dan di manapun kalian berada, pada malam ini saya hanya sedikit menulis dan menceritakan apa yang saya alami tadi sore.

Tadi sore saya diajak oleh nenek saya melihat padi yang baru berumur 5 hari sesudah ditabur, saya melihat air banyak sekali dalam sawah yang ditabur bibit padi. Saya melihat nenek membuka sedikit pematang pembatas tempat yang ditabur bibit padi, hal ini dilakukan supaya air yang menggenangi bibit padi yang ditabur bisa berkurang dan keluar.


image


image


Hari ini juga saya melihat nenek memberikan pupuk urea pada padi yang berumur 5 hari, kemudian nenek juga membuka plastik racun siput dan keong, dan mencampurkannya dengan air dalam ember, kemudian nenek menuangkan air dalam ember tersebut ke dalam tempat ditaburnya bibit padi. Nenek melakukan hal ini agar siput dan keong yang ada bisa mati, nenek menganggap siput dan keong sebagai hama padi, menurutnya siput dan keong akan memakan bibit padi yang ditabur. Bila hal ini tidak dilakukan maka nenek tidak bisa menanam padi, dan harus menaburkan bibit lagi.


image


image


Saya belajar banyak apa yang dilakukan oleh nenek, menjadi petani juga membutuhkan keahlian khusus. Sikilas kita melihat pekerjaan tersebut sangatlah mudah dan termasuk dalam pekerjaan buruh kasar. Namun pekerjaan yang dilakukan oleh nenek membuat saya sedikit mengetahui bagaimana menjadi petani.

Saya menganggap bahwa menjadi petani sangatlah mulia, karena dari petani orang perkotaan bisa memakan nasi, begitu juga orang yang pinggir pantai atau laut, atau bahkan orang-orang yang tidak bertani bisa memakan nasi karena perjuangan yang dilakukan oleh orang-orang seperti nenek yang menjadi petani.


image


image


Sort:  

@lisaa, bekerja tidak hanya di steemit ya.. di sawah juga bekerja..
selamat beraktivitas dan berkarya..

Hehehe....
Maaf @allymcbbs, saya tidak bekerja di media steemit, saya juga tidak mencari sensasi, saya hanya mencoba menulis dan memposting apa yang saya bisa,
Saya Kesawan hanya membantu nenek saya, walaupun bantu antar dan foto, hehehehe
Tapi terima kasih sudah mau berkomentar dalam postingan saya ini. Untukmu

Nenek menanam padi pakai teknik apa Kak?
btw, tentang petani. Semoga Indonesia segera fokus membenahi bidang agriculture terutama kesejahteraan petani. Jika dilihat, sedikit kan pemuda yang bertani? Malah sekarang banyak orang kota beli tanah di desa. Tapi tidak dipakai apa-apa, cuma buat investasi aja. Bisa-bisa nanti 80% kebutuhan beras Indonesai hasil impor

Masih menggunakan tehnik tradisional @setio, yaitu menanam nya dengan memakai tenaga manusia.

Saya setuju dengan pendapatmu "Semoga Indonesia segera fokus membenahi bidang agriculture terutama kesejahteraan petani". Karena dengan sejahtera ya para petani maka akan meningkatkan pendapatan negara dan akan membuat negara kita maju dan cepat berkembang dalam tahap selanjutnya.

Ini kan negara belum jelas jadi apa. Saya lebih suka kalau jadi seperti dulu lagi Negara Maritim dan Agraris. Sekarang masih tahap membenahi Maritim, sektor transportasi = Tol Laut. Menteri yg paling top diantara menteri lain juga di bidang Maritim. Kalau Agraris belum, Mentannya juga barusan blunder parah perihal garam.

Untuk neneknya, coba cari sistem tanam SRI. Sama kok tenaga manusia, cuma teknik beda. Efektif, pastinya Efisien juga. Hasil bisa 3x lipat. Biasanya sih orang desa tidak mau, soalnya mereka merasa sudah ahli dalam bidangnya. Coba aja mbak nya yang belajar, trus praktek pakai lahan 1/4 atau 1/10 hektar misalnya.

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 58974.49
ETH 2666.08
USDT 1.00
SBD 2.45