Catatan Kurator Indonesia, Part 2

in #indonesia7 years ago (edited)

IMG_9045-01.jpeg
Ini boleh dianggap sebagai curhat atau ya terserah kawan-kawan, yang jelas saya ingin berbagi dengan kawan-kawan tentang masih dengan pandangan saya tentang steemit, itung-itung saya lega, dan kawan-kawan pun hendakanya bisa mengambil yang baik dari tulisan saya ini. Showtime !! Saya sampai sekarang masih heran dengan perkembangan steemit. Serius saya tidak menyangka steemit menjadi media yang banyak digandrungi sekarang ini. Memiliki banyak pengguna tentu akan membawa situasi yang dinamis dan sejauh ini masih harmonis. Terkadang saya sempat berpikir, akankah mereka yang sebanyak ini sanggup saya bantu, dan bagaimana kalau kawan-kawan terlantar tanpa merasakan bantuan saya. Ini sangat dilematis sekali, kawan!

Namun, seperti yang katakan di pos saya sebelumnya, saya juga memiliki keterbatasan untuk mengkoper steemian sebanyak itu, dan pasti akan terjadi kesalahpahaman dan justikasi kerap dialamatkan kepada saya. Ah, tidak mengapa. Bila saya jarang hadir di postingan anda, maka tumpukan kemarahan tumpah ke muka saya, tapi bila postingan kerap saya kunjung, kalian malah membalikkan muka ke arah lain. Ini menjadi fenomena tersendiri dalam dunia steemit. Sudah sekian bulan saya menjadi kurator, dan sedikit banyaknya saya berusaha untuk membantu kawan-kawan semua supaya tetap bertahan di steemit, setidaknya dengan bantuan saya kawan-kawan makin bersamangat dan terus melatih diri untuk berpikir jauh ke depan bahwa saya tidak selamanya bisa membantu kawan-kawan. Apalagi, dengan bertambah banyaknya pengguna baru. Bukan berarti saya melarang untuk bergabung di steemit, tapi mari sama-sama kita membantu kawan-kawan yang baru bergabung, dengan syarat mereka memposting karya yang berkualitas, konten yang layak dibaca, dan ada sesuatu yang didapat dari postingan mereka.

Source
Ini penting untuk dicatat, saya sangat antusias untuk mengdongkrak semangat kawan-kawan untuk memproduksi konten yang serius, agar di saat saya hadir di situ saya tidak merasa bersalah dengan kawan-kawan lain sehingga tidak ada istilah, dia kok ada, saya kau enggak. Saya sangat menyarankan, sikapilah kondisi seperti itu dengan sikap yang wajar diikuti dengan intropeksi diri. Terus lakukan refleksi sembari melihat postingan-postinga pengguna lain yang banyak mendapat upvote dan bagaimana pola konten dan karakteristiknya. Makin kita melihat postingan orang lain yang berkualitas, kita makin terpacu untuk terus berkarya dan berusaha untuk memberikan yang terbaik.

Dengan posisi saya sebagai kurator, saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberdayakan orang-orang yang berbakat dan berpikir maju. Saya tidak menyakinkan anda kalau anda akan berhasil di platform ini kalau anda sendiri tidak nyakin dengan potensi yang anda punya. Saya hanya bisa memberikan jalan bagi mereka yang ingin berkembang dan membawa nama harum komunitas di tengan pergaulan steemit dunia.

follow_levycore.gif

U5ds6u_Gk12k_NSPX6232_EYv_Ursf12_ADY_1680x8400

Discord Komunitas Steemit Indonesia

Sort:  

Abang kurator yang hebat, postingan - postingan abang sangat bermanfaat bagi saya sendiri atau pun bagi orang lain.. kata abang juga benar ,kurator tidak bisa selmanya membantu teman - teman,kerana pengguna baru semakin bertambah.. kalu ada yang mencemooh abang gak usah di hiraukan. Anggap saja cemoohan yang di limpahkan ke abang menjdi motifasi buat abang agar menjadi kurator yang lebih bagus. Kalau menurut pribadi saya sendiri abang adalah kurator yang sangat hebat!!!

I am the first time on steemit blog, please give freedom in my comment! Do not back off before the fight. I see the privilege of steemit @ locer76

Ini adalah pelajaran terbaik, saya sngt mengharapkn poatinga yg seperti ini dari kurator. Jadi, dngn demikian gejala internal yg terjadi saat ini bisa diketahui bersama. So, kurator adalah motivator.

Numpang bang @levycore
https://steemit.com/indonesia/@ponpase/ada-banyak-hayalan-untuk-kemajuan-komunitas-ksi-an-idea-for-community-progress-with-bahasa

Tetap semangat bg @levycore, membaca postingan anda saya sangat terharu dan saya merasa bangga anda adalah kurator yang peduli ke semua tim. Saya juga berfikir pasti kedepannya di saat user steemit dari indonesia semakin bertambah pasti kinerja bg @levcore dan @aiqabrago akan mengahadapi tugas yang berat. Terus semangat salam dari saya @fajargj.

Saya sangat setuju dengan anda bang @levycore . Seperti yang anda katakan "introspeksi diri dan banyaklah membaca hasil karya orang lain". Saat ini banyak kita jumpai tulisan-tulisan yang bagus tetapi tidak dikemasnya dengan baik, sering melakukan copy paste dari blog itupun menjadi suatu fenomena yang sangat banyak kita jumpai saat ini.

Anda hebat @levycore, Anda datang ataupun tidak kepostingan kita itu tidak masalah, yang jadi masalah adalah disaat anda tidak datang lagi Sebagai Curator yang selalu menjadi Motivator buat Saya sendiri dan juga buat seluruh Sahabat Steemit di Indonesia. Anda datang dengan memberi motivasi dan juga ilmu untuk kita, itu sudah cukup.🤗. Terus menjadi yang terbaik buat Kami dan jangan pernah absen untuk itu.

Komentar yg sangat menrik dan inspiratif...salam steemeer salam kenal....@myaceh
Dan @levycore terus lah jadi inspirasi bagi pemula seperti saya....

@levycore kami bangga dan beruntung memiliki kurator aneuk Aceh. Jangan terlampau dihiraukan ttg pandangan orang. Meski jujur, siapa sih yg tidak ingin diperhatikan. Tapi come on, tangan , mata, kaki mu cuma dua. Artinya ada keterbatasan disana. Yg penting ttp menjadi sosok yg inspiring bagi siapa saja. Salam kenal Dari saya..

Enjoy the vote and reward!

Postingan yang menarik @levycore ,namanya saja kita manusia pasti ada keterbatasan.dengan postingan ini saudara bagikan mungkin kita mengerti kenapa dan mengapa kurator tidak datang pada kita,namun semua ada hikmahnya, jadikan lah steemit ini sebagai ilmu baru, untuk menulis dan merangkai kata-kata yang indah dan bagus.terimakah kurator telah menjujung kami semua untuk lebih semangat lagi dalam berkarya.

Menjadi seorang kurator indonesia di steemit adalah sebuah kebanggan, yang membuat saya bangga lagi adalah anda orang aceh, yaitu dimana tempat saya tinggal juga, dan lebih bangga lagi anda juga orang Lhokseumawe.. 😁🙌

Wow Amazing,, saya baru bergabung disini mohon petunjuknya & bimbingannya yang ada di sini @levycore
[email protected]
SALEUM ANEUK NANGGROE

Thanks @levycore, Respect untuk sportifitas anda sebagai kurator. Akupun yakin suatu saat akan dikunjungi bung @levycore. Bravooo......!!!.

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.26
JST 0.040
BTC 98409.57
ETH 3478.48
USDT 1.00
SBD 3.24