RumPi.18, Rumoh Komunitas Anak Muda Pidie

in #indonesia6 years ago


Hei, kalian kenal ngak, sama Rumoh Komunitas Pidie??. Nah, biasanya di Kota Sigli, ibu kotanya Kabupaten Pidie, mereka sering menyebut diri dengan nama RumPi.18. wadah yang satu ini, merupakan tempat berkumpulnya para komunitas apa saja yang bersifat inovasi, motivasi dan kreatif. Ingin tahu, mengapa ada angka ‘18’ dalam singkatan tersebut, itu karena wadah yang satu ini didirikan pada tahun 2018, tepatnya tanggal 3 September 2018.

Komunitas yang memiliki motto “Bekarya Bukan Bicara” tersebut, didirikan oleh tiga orang yakni Nanang Arajuku, Yogi Cospatel dan Zian Mustahil. Mungkin kalian bakalan heran dan bertanya, mengapa nama mereka seperti itu, tentunya itu juga bukan nama panjang mereka sebenarnya, melainkan nama yang sering dikenal diantara para komunitas.

Rumoh Komunitas Pidie

Pentolan RumPi.18 itu mereka memiliki basic seni yang berbeda, diantaranya ada yang bergerak dibidang seni music dan media. Namun, Rumpi.18, bukan milik mereka, itu perlu diingat. Melainkan, milik semua anggota komunitas yang sudah bergabung bersama Rumoh Komunitas Pidie, mereka hanya orang-orang yang pertama mencoba menjadi ‘gila’ ingin mengumpulkan para komunitas di Negeri Emping Melinjo, sehingga menjadi satu dalam satu wadah persatuan yakni RumPi.18.

Kini, RumPi.18, sudah mulai berkembang dengan banyaknya komunitas yang mulai tergabung dalam wadah itu, diantaranya Lazkar Band, Sinopati Band, The Exlusive Hip Hop, Corbe Hip Hop, komunitas mural Rungka, Fotografer Komunitas Sigli (Fokus), penyanyi solo Wardhana dan sejumah Vidiografer Pidie serta komunitas penulis berbasis ‘Dollar’ Steemit Chapter Pidie. Eits... ada juga dari Komunitaskomedian di Pidie.

Selian itu, mereka juga didukung selalu oleh beberapa penggiat seni, diantaranya Sanggar Pusaka Nanggroe, Sanggar PSIK MNI Sigli dan Komunitas Pakaian Adat Aceh. Dari pihak Pemerintah Kabupaten Pidie, RumPi.18, terus membuka diri untuk bekerja sama dengan mereka, diantaranya Dinas Pariwisata Kabudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Pidie dan Majelis Adat Aceh (MAA) Pidie.

Bahkan, even perdana mereka, langsung berkaloborasi dengan Disparbudpora Pidie, dalam pergelaran Gebyar Sumpah Pemuda Pidie, 27-28 Oktober 2018. Pingin tahu lebih banyak aktifitas RumP.18, jangan lupa follow terus Media sosial resmi mereka di Instagram dan Twitter : @rumpi.18. ditunggu ya kedatangan kalian untuk dapat terus bergabung bersama mereka.

 

 

Redaksi


Posted from my blog with SteemPress : http://ceritapidie.com/rumpi-18-rumoh-komunitas-anak-muda-pidie/

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63061.76
ETH 2602.70
USDT 1.00
SBD 2.75