Kontes Keindahan Angka Delapan untuk Indonesia 2018: Misteri Angka 8 @dokter-purnama

in #indonesia6 years ago (edited)

Sejak 20 Februari 2018, akun steemit @dokter-purnama telah merilis sebuah kontes menulis dan desain logo bertema Keindahan Angka 8 (delapan) untuk Indonesia 2018 bagi semua steemian. Namun baru hari ini saya mengetahuinya, itu pun melalui akun @yudhi-ihsan.

Saya penasaran dengan angka delapan yang ia jadikan sebagai tema lomba. Biasanya orang-orang paling suka dengan anka ganjil seperti angka 7 (tujuh). Angka ganjil ini sangat sering digunakan seperti jumlah hari dalam seminggu adalah tujuh, kenduri ketujuh orang meninggal, aulia tujuh, pembunuh ketujuh, hingga buroeng tujoeh (tujuh setan).

Lalu mengapa @dokter-purnama justru menarik menjadikan angka delapan sebagai tema menulis dan desain logo? Ini sangat menarik bagi saya untuk saya telusuri. Naluri jurnalistik saya pun bermain, saya penasaran dengan angka tersebut. Ada apa di balik angka yang jarang digunakan orang-orang pada umumnya?

IMG_20180211_171535.jpg
Dari kiri @dokter-purnama, @gulistan, @bahagia-arbi, @hayatullahpasee (saya) dan dokter @razak-pulo saat steemit Ghatering KSI Chapter Bireuen.

Baik, sebelum saya membahas tentang angka delapan tersebut, saya ingin menguraikan sosok @dokter-purnama dari sudut pandang saya sendiri, walaupun saya tak mengenal lebih dekat dengan sosok pribadi yang santun itu.

Namanya mulai tersohor ketika Pilkada tahun 2017 lalu. Ketika pesta demokrasi kemarin berlangsung, saya secara pribadi termasuk salah satu yang mendukung @dokter-purnama berpasangan dengan Tu Sop maju sebagai calon bupati dan wakil bupati Bireuen.

Walaupun saya tidak punya hak untuk memberi suara (vote) di sana, namun saya sangat menginginkan Tu Sop dan @dokter-purnama memimpin kabupaten hasil pemekaran Aceh Utara tersebut.

IMG_20180211_142816.jpg
Mendampingi Kurator @aiqabrago dan @levycore saat penyantunan anak yatim di steemit ghatering KSI Chapter Bireuen.

@dokter-purnama dikenal sebagai seorang dokter yang baik dan bijaksana, jika ia bukan orang baik, mana mungkin seorang ulama sekelas Tu Sop memilih ia sebagai wakil untuk mendampinnya. Tentu Tu Sop sudah kenal betul dan mempertimbangkan matang-matang sebelum menentukan.

Allah berkehedak lain, Tu Sop dan @dokter-purnama belum diizinkan Allah menjadi orang nomor satu di Bireuen. Kita tak tahu apa sekenario Allah ke depan untuk dirinya. Yang pasti Allah selalu memberikan yang terbaik untuk hambanya yang beriman dan berniat baik.

Kini @dokter-purnama kembali ke rutinitasnya mengabdi untuk masyarakat sebagai seorang dokter, bahkan ia pernah berhari raya di ruang pasien demi menolong masyarakat. Di samping itu juga giat dan aktif di beberapa komunitas sosial termasuk di Komunitas Steemit Indonesia (KSI) Chapter Bireuen.

dokter purnama.jpg
@dokter-purnama di ruang pasiennya | sumber: Acehtrend

Ketika meet up KSI Chapter Banda Aceh beberapa waktu lalu di Banda Aceh, saya melihat @dokter-purnama ikut hadir bersama dokter @razak-pulo. Ketika steemit ghatering perdana KSI Chapter Bireuen saya juga melihatnya berbaur dengan anak-anak muda Bireuen dan menyantuni anak yatim.

Mengenai misteri angka delapan sebagai tema lomba menulis dan desain logo, saya sangat yakin @dokter-purnama menyimpan rahasia tersendiri dengan angka tersebut. Saking penasaran, saya mencoba menghubungi beberapa orang terdekat @dokter-purnama.

Akhirnya saya menemukan jawabannya, ternyata @dokter-purnama punya hajat dan niat yang sangat mulia di balik angka delapan tersebut. Mungkin belum saatnya untuk saya sampaikan di media sini (off the record), suatu saat nanti Anda akan tahu sendiri.

Intinya apapun yang ia lalukan demi kebaikan, tetap kita dukung. Orang-orang baik perlu kita dorong untuk membawa pengaruh yang lebih besar, jika tidak maka orang-orang jahatlah yang akan mendominasi. Semoga Allah meridhaianya.[]

Sort:  

Mntap tulisannya

Tulisan ringan sambil santai pak @muh hehe

Terima kasih sharingnya

hahaha thanks sudah membuka linknya @mazidoank...

Selamat ulang tahun yang ke 8 ya, Bang. Semoga bahagia dan sejahtera selalu. Amin.

hahahahaha... 8 tambah angka 2 di belakang.... jadinya 28 leubeh bacut... hik hik hik

Dokter pur mau nyaleg.. Apa betul demikian??

Pane info droeneuh? Radioe meu igoe?

8 tambah 8 sama dengan 16 ...yg penting kaleuh lon upvote..haha

Bereh pak dosen, teurimong geunaseh... Haha

flag! karena terlalu memuji panitia... haha

hahaaahaha.......... kapan pengumumannya?

Coin Marketplace

STEEM 0.15
TRX 0.12
JST 0.026
BTC 56443.25
ETH 2493.88
USDT 1.00
SBD 2.23