Santan Kelapa Selain Bumbu Masak Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan

in #indonesia7 years ago

image

Santan kelapa adalah salah satu bumbu masak yang mudah didapatkan. Pohon penghasil kelapa ini terbilang mudah dijumpai di Indonesia. Sehingga kelapa yang diambil santannya bukan hanya berguna untuk bumbu masak saja tetapi juga bermanfaat untuk kesehatan. Lalu bagaimana proses mengahsilkan santan dilakukan ? Proses peras santan kelapa ini dilakukan dengan dua cara, baik itu secara manual ataupun menggunakan mesin. Dulu santan diperas secara manual hanya menggunakan tangan dengan meremas kelapa yang sudah diparut sehingga keluar santannya. Sementara di zaman moderen ini sudah banyak alat atau mesin yang digunakan sehingga memudahkan manusia untuk menghasilkan santan dalam jumpah yang banyak.

image

Mesin peras santan kelapa ini banyak dijumpai di pasar. Saat ini masyarakat Indonesia dan Aceh khusunya tidak lagi memeras santan secara manual. Karena santan yang diperas secara otomotis ini hasilnya lebih bagus. Produksi santan menjadi salah satu bisnis yang menggiurkan, bagaimana tidak, santan selalu di butuhkan oleh masyarakat. Karena selain digunakan sebagai bumbu masak, santan memiliki banyak manfaat lainnya bagi kesehatan.

image

Santan bermanfaat untuk kulit, santan diyakini dapat melembabkan kulit, menumbuhkan sel kulit yang mati, menghaluskan kulit, mengaburkan bekas luka diwajah akibat infeksi kuku. Santan juga bagus untuk kulit kepala dan rambut, selain mencegah ketombe, santan juga dapat menghaluskan dan menghitamkan rambut, serta mendorong pertumbuhan rambut agar lebat dan hitam. Santan juga banyak mengandung antioksidan sebagai kekebalan tubuh.

semoga bermanfaat.

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.20
JST 0.038
BTC 94129.96
ETH 3496.79
USDT 1.00
SBD 3.78