Sunday Profile#4: @sangdiyus, 500 Word Artist

in #indonesia6 years ago (edited)

image
Image source: @sangdiyus

A happy friend of steemian.

Reading this man's writing, like we were brought imagined far into another world, it was not enough to read it. However, it takes at least two times to look at the words in a deep imaginary circle toy.

Reading his writing as if we were reading Ilana Tan's super romantic novel, As Ilana Tan is so mysterious, this one man is also super mysterious in his writings that flinch and tickle.

One of the romance and antics of @sangdiyus might be read in his writing entitled: Love Letter for Meet-Up.

In one paragraph the letter was written like this:

Good Dinda Meet-Up. It's angry when I read my chatter about you. You must understand how many people who are longing like me will appear to be willing to share their troubles. As if not tomorrow, there is no hour before. There is even no certainty I can understand except now and here. Thus the ghalibnya of longing people

So, it is not wrong if @ kemal13 calls it an Exotic Swordsman from the Cold City. Through the writing too, sometimes we are also brought to play puzzles and solve one mystery. Like an Agatha Christie, @sangdiyus can bring us to the subconscious imagination, one thing that will be revealed.

Try to look at what this article means Bookrak Stole A Wild Lizard from My Mind , I don't know what it means to have a monitor lizard in his mind. - the swamps - Hahahaha ...

Or want to be even crazier, see this one 4 people I want to kill . There is nothing more, don't let criminalization in steemit ... Hahahahaha.

So it is also natural that @cicisaja wrote a comment in one of the writings with the phrase "you are good at stirring the minds of people who are lazy to read and are half drunk towards power", because indeed @sangdiyus is very good at stirring words, in his wild imagination batter.

Men who have stature are not stubborn, but not too stubborn. It is very proportional for a man to this rather dark-skinned man. Gesture his body as flexible as his writing swings with baritone.

That's him @sangdiyus. The man who is currently honeymooning with thousands of coffee beans in the Gayo highlands. Behind the thousands of coffee gardens and black pearls from Gayo, he gave birth to works that could be classified as "dahsad" in my eyes.

This graduate of the Faculty of Law of Unsyiah, if I comment on his writing it always says "Only to fulfill 500 words a day bang". Another question was also answered. But it's true, in writing 500 words are always fulfilled.

That's how 500 words of this artist, always dancing in a series of words into strands of softly seductive sentences, sometimes crashing fiercely like Hurricane Katrina which destroyed Arizona.

That's all steemian, our profile this week. Hopefully this light note can inspire us all to continue to work with Steemit. See you at other steemian profiles next week. Warm regards.

Banda Aceh Suburbs, 26 August 2018
@catataniranda

image

image
Bersama @sangdiyus disebuah warkop di Banda Aceh

image

Indonesia

Profil Minggu#4: @sangdiyus, Seniman 500 Kata

Sahabat steemian yang berbahagia.

Membaca tulisan laki-laki satu ini, seperti kita dibawa berimajinasi jauh ke alam lain, rasanya tak cukup sekali untuk membacanya. Namun, butuh setidaknya dua kali mencermati liukan kata dalam mainan lingkar imajiner yang dalam.

Membaca tulisannya seakan kita sedang membaca novel Ilana Tan yang super romantis, Sebagaimana Ilana Tan yang begitu misterius, pria satu ini juga super misterius dalam tulisan-tulisannya yang menyentil dan menggelitik.

Salah satu keromantisan sekaligus kejenakaan @sangdiyus mungkin bisa dibaca dalam tulisannya yang berjudul: Surat Cinta untuk Meet-Up.

Dalam satu paragraph surat itu ditulisnya begini:

Dinda Meet-Up yang baik. Usah marah kala membaca celotehku tentang engkau. Kau pasti paham betapa orang yang tengah merindu seperti aku ini akan tampak nyiyir menjabar resah. Seolah tak esok, tiada satu jam di hadapan. Bahkan tiada kepastian yang dapat kupaham selain kini dan di sini. Demikianlah ghalibnya orang merindu.

Maka, tak salah jika @kemal13 menyebutnya seorang Pendekar Eksotis dari Kota Dingin. Lewat tulisanya juga, terkadang kita juga dibawa untuk bermain teka-teki dan memecahkan satu misteri. Bak seorang Agatha Christie, @sangdiyus bisa membawa kita ke imajinasi bawah alam sadar, akan satu hal yang diungkapkannya.

Coba cermati apa maksud dari tulisan satu ini Bookrak Mencuri Seekor Biawak-Liar dari Benakku, entah apa maksudanya ada biawak dalam benaknya. – emangnya rawa-rawa – Hahahaha..

Atau mau lebih gila lagi, bisa dilihat baca yang ini 4 orang yang ingin ku bunuh. Ada apalagi ini, jangan sampai ada kriminalisasi di steemit ini… Hahahahaha.

Maka juga wajar bila @cicisaja menulis komentar di salah satu tulisan dengan kalimat "kau jago kali mengaduk pikiran orang yang malas membaca dan sedang setengah mabuk menuju kekuasaan", karena memang @sangdiyus sangat lihai mengaduk-aduk kata, dalam adonan imajinasi liarnya.

Lelaki yang memiliki perawakannya tidaklah gempal, namun tak juga ceking. Sangat proposional lah untuk seorang lelaki untuk lelaki berkulit agak gelap ini. Gesture tubuhnya seakan fleksible se fleksibel tulisannya yang mengayun dengan nada baritone.

Itulah dia @sangdiyus. Lelaki yang kini sedang berbulan madu bersama ribuan biji kopi di dataran tinggi Gayo. Di balik ribunan kebun kopi dan butisan mutiara hitam dari Gayo itu, ia lahirkan karya-karya bisa tergolong “dahsyad” di mata saya.

Jebolan Fakultas Hukum Unsyiah ini, jika saya saya komentari tulisannya selalu berkata “Hanya untuk memenuhi 500 kata se hari bang”. Lain ditanya lain pula dijawabnya. Tapi memang benar, dalam menulis selalu terpenuhi 500 kata.

Begitulah seniman 500 kata ini, selalu menari-nari dalam rangkaian kata menjadi untaian kalimat yang mendayu lembut, terkadang menghempas ganas bagai badai Katrina yang meluluh lantakan Arizona.

Itulah steemian semua, profil kita minggu ini. Semoga catatan ringan ini bisa menginpsirasi kita semua untuk tetap terus berkarya bersama steemit. Sampai jumpa pada profil steemian lainnya minggu depan. Salam hangat.

Pinggiran Banda Aceh, 26 Agustus 2018
@catataniranda

Sort:  

Wah kalau imajinasi kata-katanya liar dan sulit dimengerti saya jadi takut utk membacanya, takut pusing ✌️😁

hahaha... ngak usah takut pusing, paling puyeng aja

Iya, Kak... jangan baca. Kecuali sedang ada stok Paramex atau Antalgin di rumah.
Salam kenal.

Hahaha..

Skrng saya jadi penasaran ingin baca, tapi sebelumnya saya harus ke apotik dulu buat beli obat pusing ✌️😁

Salam kenal dari Bogor bang @sangdiyus ☺️

Salam kenal kembali, Teh Santi...

Whoaa.. this is really cool.. when people starts to write about others to show them some support and expose for nothing.. I mean we're not doing this because we're in a curation contest 😂

You know what bang @catataniranda .. I really enjoy reading your posts or @sangdiyus posts.. actually we have an agreement to do the comments battle ..but he's too busy to produce a daily 500 words post and left our agreement just like that😅 ... and I must thanks to you for this article, it is always nice to read about a friend in friend's perspective without any intention to get more upvotes from whale.

Ayo tantang lagi dia @cicisaja. Jangan ingkar janji bilang...Hahahaha..

Iya Ci, saya berpikir siapa lagi yang memperkenalkan teman-teman kita, selain kita sendiri. Dan makanya dibuat dalam bahasa inggris, meski belepotan, biar bule-bule tahu juga siapa steemian Indonesia yang keren dan kece.. kwakakkaka...

@sangdiyus orang ke empat, setelah pertama @aiqabrago, @levycore, Adi @abuarkan Warsidi. Rencana tiap hari minggu gitu @cicisaja. Biar seperti di koran-koran gitu, ada rubrik Tokoh, Idola, Bintang Minggu ini dll

Waahh... mantap itu bang 😉 seminggu sekali sebagai tokoh itu mantap buat dibaca oleh anak baru. Semoga saja bisa menginspirasi mereka untuk menulis lebih baik.

Soal "perang comment" sebaiknya aku biarkan saja dia lupa😆 aku punya 5 lagi teman bertarung komentar dalam basa Aceh dan inggris, lumayan lah untuk selalu masuk liga kurasinya steemcommunity.

Saya sering ikut kontes kurasi bang, seminggu sekali menulis tentang orang2 yg menulis baik tapi kurang mendapat perhatian dan reputasinya dibawah 55. Tujuannya adalah mengangkat dan mengekspose tulisan mereka agar didukung oleh peserta lain dan pembaca lain. Menarik, karena bertambah kawan dan wawasan lalu belajar mengenali tulisan2 yg bagus yg disukai orang. Yaa.. lumayan banyak juga akun steemian Aceh yg diekspose oleh orang bule, saya malah jarang nemu. Palingan yg sudah pernah saya review itu si diyus dan el-nailul

Yups.. Asik juga ikutan kontes kurasi ya Ci. Bisa baca banyak tulisan dengan beragam gaya menulis.

Soal Diyus, biarkan aja dia bermain dengan imajinasinya. Kalau diajak perang komen ntar lupa dia nulis Kwakakaka

Naah itu dia bang... aku lebih suka baca tulisannya dari pada komentarnya. Lagi pula, mumpung gratis 😂😂😂 kalau udah cetak, nggak seru lagi... nggak bisa komentar😂.

Nanti kalau pas waktu abang nulis pake bahasa inggreh kek gini, aku masukkan abang ke kontes kurasi itu.. lumayan lah buat tambah kawan😆 kalau menang dapat steem basic income.

Sip tks ya.
Mungkin minggu depan lagi pake bhs Inggris. Cari dulu siapa yg cocok ditulis Hehehehe

Isnorman kam belum 😉 risman rachman juga

I'm not strong enough for any battle. From now on, I just prepare my self for Beatles. LoL

Well.. at least not being beaten until your heart beatless😜

Hajar terus Hahahaha

Uda pernah baca tulisan Abg itu, Bg Ir...emank jago nulisnya 👍👍😄

bukan jago lagi Den, kalau lagi romantisnya @sangdiyus, tulisannya bisa membuat cewek menggelepar...sijuk su'um...Hahahah..

Jangan sampek puyeng, Bang...
Hahahahahaha.
Soalnya tulisannya kutulis di saat puyeng menyerang dan berisi soal kepuyengan.

cool stuff you're doing here.
let's hope more and more steemians grow!

yes, we hope there will be many advanced and developing steemian

Judulnya keren, Bang. Keren kali. Apalagi kalau nggak pakek nama aku. Hahahahahaha. Aku salut dengan pilihan judulnya.

Hahahaha.. Judul²an namanya

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 68228.72
ETH 3279.36
USDT 1.00
SBD 2.67