Pentingnya Mempelajari Psikologi Pendidikan Bagi Calon Guru

in #indonesia7 years ago (edited)

Pengertian, Ruang Lingkup, dan Sejarah Psikologi Pendidikan.jpg
sumber
Ilmu psikologi pendidikan adalah suatu ilmu yang sangat penting harus dikuasai oleh seorang guru sebagai pendidik dan pengajar. Sebagai pendidik, guru dituntut untuk memahami tentang berbagai aspek perilaku peserta didik sehingga dapat menjalankan tugas dan peranannya.

Pendidikan memang tidak bisa dilepasakan dari psikologi. Pengetahuan psikologi tentang peserta didik menjadi hal yang sangat penting dalam pendidikan. oleh karena itu, mengusai pengetahuan tentang psikologi sudah seharusnya menjadi kebutuhan bagi para calon guru.
pendidikan anak.jpg
sumber
Sebelum kita membahas terlebih jauh, alangkah baiknya kita perlu mengetahui tentang pengertian psikologi pendidikan.

Psikologi berasal dari bahasa Yunani, "psyche" yang artinya jiwa dan "logos" artinya ilmu. Jadi, secara etimologi psikologi adalah ilmu yang mempelajari tentang kejiwaan seseorang. Adapun mengenai pendidikan, Menurut UU No. 20 tahun 2003 Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan Negara. Jadi psikologi pendidikan adalah ilmu yang memusatkan perhatian pada persoalan-persoalan yang berkenaan dengan proses dan faktor-faktor yang berhubungan dengan tindakan belajar.

Psikologi pendidikan merupakan suatu disiplin ilmu yang sangat penting dan harus dimiliki oleh guru atau seorang pendidik agar dapat membantunya dalam memahami tingkah laku belajar anak didiknya guna untuk mencari solusi dari permasalahan yang sedang dihadapi serta memberikan penjelasan bahwa siswanya sedang dalam kondisi belajar yang baik atau tidak. Namun pada prinsipnya psikologi pendidikan merupakan alat yang penting untuk memahami tingkah laku belajar anak. Psikologi pendidikan ini sebagai alat bagi guru untuk mengendalikan dirinya, dan juga memberi bantuan belajar kepada peserta didik dalam kegiatan pembelajaran guna untuk mencapai tujuan dari pendidikan itu sendiri.
raising-hands.gif
Belajar psikologi pendidikan berarti belajar tentang aspek psikologis siswa, sehingga calon guru memiliki bekal dasar dalam melaksanakan teknik pembelajaran yang efektif diterapkan dalam keadaan karakteristik siswa tertentu. Teknik pembelajaran juga menyangkut strategi dalam pembelajaran yang disampaikan apakah dapat dimengerti oleh siswa dengan baik atau tidak.

Pada proses mendidik seorang guru memiliki tantangan dalam menilai perbedaan karakteristik setiap siswanya, sehingga diharapkan memiliki penilaian yang baik dalam membedakan karakteristik siswanya. Dalam psikologi pendidikan seorang calon guru akan mengetahui seluk beluk perbedaan karakter siswa dalam belajar dan cara mengatasi setiap perbedaan karakter tersebut, sehingga dengan mempelajari psikologi pendidikan yang baik calon guru mengetahui betul perbedaan karakter siswa dan tidak bingung dalam menghadapinya.
40a71-bu-guru2.jpg
sumber
Guru dengan pemahaman psikologi pendidikan yang memadai akan dapat menciptakan iklim sosio-emosional yang kondusif di dalam kelas, sehingga siswa dapat belajar dengan nyaman dan menyenangkan. Pemahaman calaon guru tentang psikologi pendidikan memungkinkan untuk terwujudnya interaksi dengan siswa secara lebih bijak, penuh empati dan menjadi sosok yang menyenangkan di hadapan siswanya.

Mempelajari psikologi pendidikan bagi calon guru yang tak kalah penting yaitu konseling atau bimbingan. Pada psikologi pendidikan banyak sekali dibahas tentang permasalahan yang berkaitan dengan perkembangan manusia. Sehingga seorang calon guru bukan hanya bisa mengajarkan materi pelajaran dalam kelas, tetapi juga bisa memberikan pengarahan atau bimbingan kepada siswa yang membutuhkan terkait masalah akademik. Selain bisa memberikan solusi terhadap siswa yang memiliki masalah akademik, seorang calon guru juga dapat menjalin keterikatan sosial dengan siswa, selanjutnya bisa menciptakan suasana positif dalam kegiatan pembelajaran.

Semoga bermanfaat......

Sort:  

sangat bermamfaat, sudah di upvote

terimakasih

Terimakasih sangat memberi manfaat tulisan ini
Dan menarik

Terimakasih sudah mengunjungi blog saya,
Semoga bermanfaat....

Tulisan yang sangat menarik, terimakasih atas ilmunya.

Semoga bermanfaat

Postingan yang menginspirasi baik yang sudah jadi guru untuk mengingat kembali, dan terkhusus bagi calon guru masa depan, saya do'akan semoga akan lahir guru yang benar-benar sebagai pendidik bukan hanya mengajar.
Teruslah berjuang para calon guru, anak negeri menanti kedatangan mu. Salam sukses @bismi.

terimakasih banyak pak sudah mengunjungi blog saya.
salam sukses pak @bustamam

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.033
BTC 63927.21
ETH 2754.83
USDT 1.00
SBD 2.65