The Most Important is Process & Hard Work | Yang Terpenting adalah Proses & Kerja Keras

in #indonesia6 years ago (edited)

Hello Steemian

image

Apakah uang yang sedang kita cari? Tentu saja iya, memang itu yang dibutuhkan orang. Seperti realita yang terjadi, setiap harinya kita bangun untuk bekerja dan melakukan segala jenis kegiatan yang tujuannya mencari uang untuk kebutuhan hidup kita. Sahabat Steemit, yang kita lakukan setiap harinya adalah bekerja baik pekerjaan itu sesuai dengan ilmu yang dimiliki dan ada juga yang rela banting tulang, tenaga, dan pikiran untuk mencapai uang banyak. Sedikit membahas tentang uang yang merupakan aset atau kekayaan atau sebagai alat pembayaran yang sah, uang juga perlu sebagai yang dimiliki oleh seseorang untuk membiayai kehidupan sehari-harinya. Selain itu Uang juga sangat mempunyai nilai yang tinggi dalam kehidupan, makanya disini saya memiliki opini bahwa uang merupakan kebutuhan yang pokok untuk manusia. Sepertinya uang tidak dapat dipisahkan lagi antara kebutuhan manusia dalam menjalani kehidupann sehari-harinya, akan tetapi perlu kita ketahui bahwa uang buka segalanya dan uang juga tidak bisa menjamin 100% ketenangan dan kenyamanan dalam hidup kita. Bisa saja kita dianggap sebagai orang sukses dengan memiliki banyak uang dan juga bisa mencukupi kebutuhan kita sehari-hari, namun kita tidak bisa mendapatkan dan ketenangan dengan hanya memiliki uang semata.

image

Mari kita berfikir secara rasional, sesuai dengan nalar dan realita yang terjadi dan pikirlah secara matang supaya kita menemukan jawaban yang sebenarnya. Lihatlah mereka yang sudah sukses, apakah mereka memulainya dengan setumpuk uang? Ataukah mereka memulainya dengan sebongkah harta berharga yang dimilikinya? Ini perlu penalaran masing-masing kita sendiri supaya kita lebih sadar dalam memahaminya, saya pikir jika memulainya dengan uang maka kedepannya hanyalah uang saja yang terpikirkan sehingga tidak sempat menciptakan kemajuan dan perubahan. Sudah saya katakan, kembali lagi pada awal dan ayolah kita berfikir dan mengevaluasi terhadap pemikiran kita yang bersifat tidak rasional dengan realita yang terjadi. Maka sudah jelas bahwa semuanya kembali pada dasar bagaimana kita memulainya, tentunya semuanya memiliki proses dan kendala yang sangat rumit dan tidak ada yang berjalan mulus seperti yang kita bayangkan. Dari situlah kita bisa melihat sejauh mana seseorang perjuangan seseorang untuk menggapai kesuksesan, karena tidak ada kesuksesan tanpa penjuangan dan kerja keras untuk melewati proses serta tahapan tertentu. Saya pikir uang adalah selingan sebagai penghargaan saja, walaupun uang begitu berharga dan begitu dibutuhkan oleh setiap orang. Akan tetapi perjuangan dan kerja keras lebih berharga dari itu, cobalah berpikir baik-baik bagaimana kita akan mendapatkan segala yang kita inginkan jika kita tidak melakukan kerja keras dan melewati proses ataupun tahapan yang terjadi nantinya.


DISCORD KOMUNITAS STEEMIT INDONESIA

image

The Youth Steemit :
@pojan
@ponpase
@bangmimi
@adilvakhri

Sort:  

Hi. %6 upvoted. Send 0.5 SBD To capari URL as Memo , Resteem to 20.110+ Followers ,and upvote,Upvote with min +34 accounts Upvotes. Good lucky...

Oke, thanks for information

Uang adalah alat untuk transaksi dan bisa menjadi alat untuk tahapan mengukur dan merencanakan masa depan.

Jangan terlalu fokus untuk uang bang @andrianhabibi hahaha

Congratulations @bangmimi! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of upvotes received

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 61098.19
ETH 2625.94
USDT 1.00
SBD 2.63