Motivasi #8: Bekerja Keraslah, Tetaplah Rendah Hati | Work Hard, Stay Humble

in #indonesia6 years ago (edited)

IMG_20180428_214128.jpg

Read here

Judul di atas terinspirasi setelah membaca sebuah quote (kutipan) miliknya Matt Bernson yang berbunyi;

Work hard, stay humble.

Dalam Bahasa Indonesia, kutipan di atas mengandung makna, "Bekerja keraslah, tetap rendah hati". Bila kita kaitkan dengan sebuah usaha apa saja yang sedang dilakukan, maka kalimat singkat dari Matt Bernson bisa menjadi sebuah motivasi yang hebat. Impian dalam hidup yang harus kita capai seyogyanya ditopang oleh motivasi yang kuat selain kemampuan diri yang harus dimiliki.

Semua Steemian tentu ingin sukses di Steemit dengan memperoleh penghasilan besar lewat konten yang diciptakan. Tidak bisa dipungkiri bahwa Anda ada di Steemit adalah untuk mengejar rewards yang tinggi karena Anda sudah tidak lagi begitu peduli dengan beberapa akun media sosial lain yang Anda miliki.

Tentu saja Anda harus berkeja keras terlebih dahulu di Steemit dengan menampilkan konten-konten yang menarik dan layak dihargai tinggi. Anda harus membangun relasi yang luas dengan pemahaman yang baik tentang Blockchain Steem. Sebisa mungkin Anda akan terus bekerja keras memahami setiap hal terkait steemit dari rekan-rekan Anda maupun para dedengkot Steemit yang sudah kenyang asam dan garam berenang di lautan Steemit.

Mereka sukses karena mereka telah bekerja sangat keras sehingga mereka dikenal lewat konten-konten mereka yang bergizi. Jika saya meminjam kata Kakanda tersayang saya @rismanrachman, konten yang dibuat di Steemit harus berisi daging semuanya dan tanpa tulang sedikit pun. Sehingga penikmat konten-konten yang kita buat terpuaskan dengan apa yang kita sajikan.

DQmU8E45UgRgSr1SUTr6qNXkaxYGCRnUD62iU85EBMGWhMG.jpeg

Hasil dari kerja keras yang Anda lakukan tentu saja akan Anda rasakan nikmatnya suatu hari. Lalu, yang harus Anda lakukan adalah mengikuti saran yang ditulis Matt Bernson di atas yang menjadi "Judul" tulisan ini; Work hard, stay humble. Hasil dari kerja keras adalah kebahagian. Anda harus tetap rendah hati ketika kebahagian telah hampiri Anda suatu hari. Memiliki penghasilan tinggi dari Steemit sehingga hidup Anda menjadi mewah. Anda dihormati dan disegani banyak orang di sekeliling Anda namun Anda harus tetap rendah hati.

Memang, tujuan dari kehidupan kita di dunia adalah mempersiapkan amalan baik sebanyak-banyaknya agar Tuhan memberikan rewards tinggi bernama Surga. Ketika kita dibangkitkan dari alam kubur dan dikumpulkan di Padang Masyar untuk dimintai pertanggung jawaban selama jalani hidup di dunia. Tuhan akan tunjukkan kepada kita zat yang Maha AdilNya. Tidak perlu adanya kecemasan bila Anda sudah jalankan semua perintahNya dan tinggalkan segala laranganNya selama habiskan waktu di duniaNya.

Di Steemit, kerja keras Anda (membuat konten) dihargai dengan sukses besar (nilai kurasi tinggi) dan Anda tetap rendah hati dengan sisihkan sebagian kecil dari pendapatan Anda (membantu dan mengkurasi konten teman Anda) di Steemit. Maka Anda telah berbuat baik untuk sesama manusia.

Melakukan investasi di Steemit juga termasuk salah satu dari kerja keras Anda untuk raih sukses di Steemit. Steem Power yang tinggi nantinya akan menjadi modal besar Anda membantu rekan-rekan Anda di Steemit. Ketika teman Anda ikuti jejak Anda berinvestasi di Steemit, Anda telah ikut sukseskan kerja dari Promo Steem.

DQmZJvtZKFCpyRvnyyQio5jHYEnFfTgtDssAeGiWc4Ln5ti.jpeg

Bekerja keraslah di Steemit dengan menciptakan konten-konten bermutu setiap hari. Ikuti prosesnya dan jangan terburu-buru mengincar rewards yang tinggi. Jangan lupakan membangun silaturahmi dengan banyak steemian lain lewat Komunitas Steemit Indonesia (KSI) itu juga hal yang penting. Insha Allah, sukses di Steemit akan menanti Anda.

Tetaplah rendah hati dan selalu ingin berbagi kesan dan wawasan Anda di Steemit dengan Steemian lain. Semoga Tuhan akan mencatat amal baik yang kita lakukan di dunia, dan senantiasa meminta padaNya didekatkan dengan Kasih Sayang dan dijauhkan dari segala bentuk JalaliyahNya yang sangat menakutkan selama di dunia, maupun di akhirat nanti.

Tetaplah beramal baik untuk menggapai SurgaNya, dan berusahalah sebisa mungkin tidak dekatkan diri pada NerakaNya yang bahan bakarnya adalah Batu dan Manusia!

Salam sukses luar biasa buat Anda.

Keep Steem On!


My Partner in #promo-steem: @anggreklestari


b.gif

Sort:  

Karena kerja keras tidak akan mengkhianati hasil. "Kerja keras" selalu mengetahui mana orang yang bersungguh-sungguh.
Sukses untuk para Steemian.

Stay on the track

Tanpa mau bekerja keras kesuksesan tak akan hampiri siapa pun. Salam sukses dek @anggreklestari. #keeponthetrack

Keep your smart and your art, i look youand your activity and i am be happy

Saya sependapat dengan senior @arbi, semoga saja kerj keras kita di steemit gk sia2, dan jauh dari kata pesimis, jadi bekerja keraslah dalam halam media ini, meskipun tidak mendapa reward setelah kita posting konten kita, dan satu lagi yaitu bersabar untuk sampai tingkat yg kita harapkan, samangat 2x 😀😀👍👍👍

Berkarya dengan riang barangkali salah satu solusinya

postingan motivasi yang bagus @bahagia-arbi anda patut di contoh dengan motivasi yang anda kasih untuk kami pengguna flatform steemit. Dengan cara anda mempromosikan steem ke media yang luas.saya selalu menjadi penggemar anda di flatform steemit.semoga sukses di acara promo-steem .@arisviyo

Motivasi yang dapat meningkatkan stamina kerja kreatif

Setuju banget dgn apa yg diuraikan bang @bahagia-arbi ...
Izin resteem ya Bang... ❤

Terima kasih sudah berkunjung kemari @zaimrofiki dan mau mereblog postingan saya. Tetap semangat dan salam sukses.

Saya juga menyetujuinya dan langkah yang kreatifpun telah dilakukan

Cepat atau lambat kerja keras pasti akan membuahkan hasil asal konsisten. Saya yakin itu!

Iya bang @beladro, semua hal harus diperjuangkan dengan keras agar kita meraih hasil maksimal.

Istiqamah berkarya pada akhirnya akan menghasilkan suatu yang menarik

yes you say right... those who work hard they get success....

definitely correct @murtaza78, thanks.

@resteemator is a new bot casting votes for its followers. Follow @resteemator and vote this comment to increase your chance to be voted in the future!

Hasil yang kita dapatkan dengan kerja keras lebih memuaskan drpd hasil karena belas kasih. Ketika perjuangan kerja keras kita dari nol membuahkn hasil.. maka saat sukses kita akan tetap rendah hati karena kita ingat bahwa kita juga berasal dari tiada apa2. Tulisan begini layak dapat upvote. Well done brother @bahagia-arbi

Mereka yang memiliki bakat menulis, blogging, dan merangkai kata akan dg mudah beradaptasi dan berhasil di steemit, bagaimana dengan yang tidak memiliki bakat, maka kerja keras adalah solusinya, tidak mudah memang.

Bakat alami dapat membawa kita jauh, tapi kerja keras dapat membawa kita kemana saja.

Jika kita membiasakan diri untuk selalu melakukan hal kreatif maka lambat laun terbiasa

Sikap rendahati adalah sikap yang menjadi modal utama dalam bekerja di mana pun dan situasi apapun.

Biarlah kita menjadi keset asal bisa membersihkan kaki orang lain yang masuk ke mesjid. Keset hina, tetapi ia sesuangguhnya sangat mulia

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 58656.89
ETH 2307.72
USDT 1.00
SBD 2.48