Tak Ada yang Mustahil

in #indonesia6 years ago

Selamat malam sahabat Stemian, selamat menikmati akhir pekan. Semoga kita semua selalu berada dalam kondisi sehat, enerjik dan penuh ide-ide brilian untuk dibagi pada yang lain melalui media steemit ini.

Malam ini tanpa sengaja saat sedang membaca beberapa artikel, saya menemukan sebuah kalimat sederhana yang sebelumnya sering kita temui. Namun tidak ada salahnya untuk kita bagi kembali agar menjadi pengingat dan juga motivasi bagi kita semua.

Kalimat yang saya baca ini disampaikan oleh tokoh dari Afrika Selatan, Nelson Mandela. Ia mengatakan, kelihatannya semua mustahil sampai semuanya terbukti. Pesan yang ingin disampaikan dalam kalimat ini adalah tak ada yang tak mungkin bila kita semua bersungguh-sungguh dalam menggapainya.

Namun yang perlu dicatat dan digaris bawahi adalah, kesungguhan itu harus maksimal. Kadangkala kita sering kali mengaku sudah melakukannya, namun hanya sekali atau dua kali saja. Bila kita gagal, maka kita langsung menyimpulkan bahwa mustahil hal itu bisa kita raih.

Padahal boleh jadi kita semakin dekat dengan apa yang kita impikan. Boleh jadi kita hanya tinggal beberapa langkah dengan capaian yang kita nantikan. Karena itu, kesungguhan yang harus kita jalani adalah kesungguhan dengan batasan maksimal sekuat yang bisa kita lakukan.

Mungkin kita harus melakukannya sembilan, sepuluh, dua puluh atau mungkin lebih banyak dari itu. Seperti kisah Thomas Alfa Edison yang akhirnya berhasil menciptakan bola lampu setelah berkali kali gagal.

Maka tanamkan tak ada yang tak mungkin dalam hati dan pikiran kita. Agar kita selalu termotivasi untuk terus berusaha.

Image source: 1, 2, 3

Sort:  

Ya kadang kegagalan banyak ngecoh orang-orang, membuat langkah terhenti padahal di satu langkah kemudian orang tersebut akan berhasil bila tidak berhenti.

Terima kasih telah berbagi motivasi. Salam sukses untuk para Steemian Indonesia

"manjadda wajada", siapa yang manjad akan dapat/ siapa yang bersungguh-sungguh akan diberi jalan (dapat) bang @aiqabrago.

Siapa yang bersungguh sungguh pasti dia akan mendapatkan apa yang kita impikan, jangan mudah menyerah hanya dengan satu kegagalan. Kegagalan merupakan keberhasilan yang tertunda, maka dari itu kita harus belajar dari kegagalan sebelumnya. Jika masih gagal juga, belajar lagi memperbaikinya sampai kita mendapatkan apa yang kita impikian. Tetap semangat dan pantang menyerah.

Saya jadi makin bersemangat, setelah membaca postingan ini, betul seperti bang @aiqabrago tadi bilang , jika kita mau berusaha, tak ada yang tak mungkin. Terimakasi untuk kata-kata penyemangatnya.

Dengan bersungguh sungguh yang sulit menjadi mudah.

Motivasi yang luar biasa bang, memang segala sesuatunya bermuara pada diri masing-masing sejauh mana memahami etika dan romantika hidup, walaupun sempat gagal dan gagal, semoga motivasi ini bisa menjadi penambah semangat buat saya dan semuanya. Sukses selalu bg @aiqabrago

Kiriman yang sangat memotivasi untuk terus berusaha dan tidak berputus asa, apapun itu kita harus yakin. Seperti kata bijak yg diwariskan indatu kita 'na hek,na hak ' salam hangat dari ketinggian.

Rasa-rasanya tak ada yang mustahil jika doa dan ikhtiar seayun selangkah.. Terima kasih sudah selalu memotivasi Bang @aiqabrago.. Selamat rehat :)

@mukhtarilyas, bujankah kegagalan itu kesuksesan yang tertunda bang @aiqabrago, konsep matematika ada istilah coba coba salah, semua butuh proses.

Membaca postingan seperti ini hanya membuat semangat bangkit lagi.. Terima kasih Pak Kurator Indonesia, @aiqabrago.. :)

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63252.26
ETH 2662.75
USDT 1.00
SBD 2.79