The Diary Game Season 3 – Jumat, 11 Juni 2021 : Ayo Kita Vaksin

in Indonesia3 years ago
Hari Jumat, tanggal 11 Juni 2021.

Hai Steemian…


Saya Sudah Divaksin

Hari ini Jumat, 11 Juni 2021, seperti biasa bangun shalat shubuh, menyiapkan sarapan dan kemudian bersiap ke kantor. Sebulan belakangan kerjaan di kantor padat, jadi tidak sempat menulis di sini. Seringkali saya sudah mengambil photo-photo untuk bahan postingan tetapi akhirnya waktu berlalu, aktifitas tidak sempat ditulis dan dibagikan. Namun aktifitas saya di hari Jumat ini menurut saya penting untuk ditulis dan disimpan di sini.


Mari Sukseskan Vaksinasi Massal

Hari ini saya dan beberapa orang teman kantor berencana untuk ikut salah satu program pemerintah dalam mencegah penyebaran COVID-19 yaitu dengan vaksinasi. Anjuran vaksinasi di lingkungan ASN sebenarnya sudah mulai sejak hari Senin, tanggal 7 Juni kemarin, tapi karena banyak agenda lain, maka kami baru bisa hari ini. Sebelumnya kegiatan vaksin untuk ASN berlangsung di Dinas Kesehatan, namun sudah dua hari ini kegiatan berpindah ke Mapolres Aceh Utara. Jadi begitulah, setelah sarapan kami meluncur kesana.

Sampai di Polres kami langsung menuju aula, menurut perkiraan kami di sana pasti sepi mengingat banyak orang yang takut karena banyak berita miring tentang vaksin ini. Ya, menurutku itu sih hak masing-masing orang untuk memilih. Tak perlu dipaksa apalagi dibarengi dengan ancaman yang justru akan menurunkan imunitas. Bermacam-macam alas an orang menolak, ada yang takut akan efeknya, ada juga yang tidak percaya bahwa vaksin ini ampuh mencegah COVID-19, karena terbukti ada yang sudah divaksin tapi masih bisa terpapar. Namun ada juga yang tidak masalah dengan berita yang beredar, tapi tetap tidak mau ikut divaksin karena takut jarum suntik. Itu juga tidak bisa kita salahkan karena masing-masing orang punya sesuatu yang ditakuti, ada yang takut jarum suntik, ada yang takut kecoa bahkan ada juga yang takut istri.


Tenang… Jarumnya Suntiknya Halus…

Di luar dugaan, ternyata kami harus antri, banyak yang telah menunggu, diantaranya ibu-ibu yang memakai seragam pink, ya.. mereka itu ibu-ibu Bhayangkari. Karena ramai kami memutuskan untuk ke Puskesmas Lhoksukon, barangkali saja di sana sepi. Ternyata lagi-lagi kami salah duga, di sini malah lebih ramai lagi. Akhirnya kami kembali ke Polres lagi. Setelah menyerahkan KTP dan didata oleh petugas, kemudian lanjut dengan pemeriksaan kesehatan. Di sini tekanan darah dan suhu tubuh kami diperiksa. Tidak semua memenuhi syarat untuk divaksin, dua teman saya tensinya di atas 180. Selanjutnya kami ditanyai tentang riwayat penyakit hingga dapat dipastikan syarat terpenuhi. Yang memenuhi syarat langsung menuju meja tempat vaksinasi berlangsung. Dan…. Akhirnya vaksinasi selesai. Tinggal menunggu surat keterangan. Sertifikat akan dikirim melalui sms.


Photo Lagi sebelum pulang


Takziah

Pukul 12.00 kami kembali ke kantor, Bapak-bapak lanjut ke masjid, sementara saya menuju kantin untuk makan siang. Entah karena efek vaksin atau karena lelah mengantri tadi, saya merasa lapar. Selesai waktu shalat Jumat masih ada satu agenda lagi untuk hari ini. Berkunjung ke rumah salah seorang teman kantor yang mengalami musibah, ibunya meninggal dunia hari Senin lalu. Sudah menjadi tradisi di kantor kami untuk bertakziah jika ada teman atau keluarganya yang meninggal dunia. Demikianlah.. satu hari lagi berlalu, hari ini saya optimis, pandemi akan segera berlalu.

Terimakasih telah singgah, membaca dan mungkin mengomentarinya

Terimakasih.

Sort:  

Mantap ibu @rayfa
Semoga pandemi ini cepat berlalu

Aaminn.. Terima kasih @syakbans

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Semoga seluruh keluarga dan masyarakat kita selalu di berikan Allah kesehatan dan selalu di lindungi agar di jauhi dari segala mala petaka dan mara bahaya terutama penyakit yang tidak nampak ini namun dia jelas keberadaannya

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 60675.97
ETH 3383.58
USDT 1.00
SBD 2.52