keindahan kota Takengon di puncak bur telege

in WhereIN3 years ago (edited)

Assalamualaikum sahabat steemit Khususnya yang berada di platform wherein kembali lagi bersama saya @rizaikhwazi semoga kali kalian diberikan kesehatan dimudahkan rezekinya, dan selalu bersyukur apa yang diberikan allah swt.

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan beberapa foto perjalanan saya ke Aceh tengah dua hari yg lalu, perjalanan kali ini saya tidak sendirian, tentunya ditemani teman teman saya yang baik hati, sebelumnya saya minta maaf karena potret kami kurang bagus karena saat perjalanan cuaca pada saat itu tidak mendukung.

Adapun tujuan kami ke Aceh tengah ingin berkunjung ke Bur telege, Salah satu destinasi wisata yang diminati wisatawan yang berkunjung ke Aceh tengah, dengan udara yang sejuk pada hari itu dapat membuat kami nyaman berada di objek wisata tersebut.

Sebelum kami sampai di objek tersebut, kami harus melewati jalan yg menanjak, maklum, karena puncak bur telege memiliki ketinggian 1.360 meter dari permukaan laut.

pada saat perjalanan kepuncak kami disuguhkan dengan hamparan hutan Pinus yang dapat membayar lelah perjalanan kami.sesampai di objek tersebut, pengelola sudah menyediakan tempat untuk berfoto, dan kita juga dapat melihat jelas danau lut tawar, dan disitu juga sudah ada cafe bagi wisatawan yang ingin menikmati kopi diatas ketinggian.

Demikian ini saja postingan yang dapat saya bagikan pada kali ini, mudah mudahan teman teman menyukainya, dan dapat berkunjung ketempat tersebut. sekian
wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatu.

#sampai jumpa di postingan selanjutnya
#salam stemian
#salam wherein indonesia

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 59190.13
ETH 3187.58
USDT 1.00
SBD 2.45