My Diary: 12 Juni 2020

in WORLD OF XPILAR4 years ago

IMG_20200612_181735.jpg
Salah satu sudut rumah sakit tempat saya bekerja

Hari ini bertepatan dengan hari Jumat, bagi kami penganut agama Islam, hari Jumat merupakan hari yang paling religius diantara hari-hari lainnya, sehingga hari Jumat identik dengan Jumat Barokah (Barokah berasal dari bahasa Arab yang artinya nikmat, atau definisi bebasnya Barokah adalah karunia dari Allah yang mendatangkan kebaikan bagi umat manusia).

Mengawali pagi saya bangun dari tidur pukul 04.45 sesuai dengan alarm yang saya tentukan. Kemudian saya bergegas ke mesjid yang letaknya sekitar 50 meter dari rumah untuk menunaikan ibadah sholat Subuh secara berjamaah. Setelah menunaikan sholat Subuh, kegiatan selanjutnya adalah mendengarkan tausiah singkat yang disampaikan oleh ustadz dari mimbar mesjid. Sekitar pukul 06.30 kegiatan di mesjid sudah selesai dan saya langsung pulang ke rumah.

IMG_20200611_143138.jpg
Madu yang dicampur lemon buatan istri saya

Di rumah, istri saya sudah menyiapkan secangkir minuman olahan dari madu dan lemon yang rutin saya minum setiap pagi sebelum sarapan. Kemudian saya lanjutkan dengan menyantap sarapan pagi, mandi dan memakai baju dan celana. Kebetulan di hari Jumat kami diberi kelonggaran oleh pemerintah setempat untuk dapat menggunakan pakaian yang bebas tapi sopan. Saya memilih pakaian batik yang merupakan pakaian khas Indonesia untuk seragam saya bekerja pada hari ini.

IMG_20200612_115927.jpg
Saya memakai baju batik warna merah marun

Hari ini saya berangkat kerja lebih cepat yakni pukul 07.20 pagi karena ada janji dengan teman. Sampai di rumah sakit, teman saya tersebut sudah menunggu saya dan kami berbincang dan bertukar informasi tentang proses pengurusan izin bekerja saya yang hampir habis masa berlaku. Selanjutnya sekitar pukul 8 pagi saya melakukan absensi kehadiran dan segera menuju ke Departemen Radiologi tempat saya bekerja.

Di Departemen Radiologi, saya langsung di sambut oleh beberapa pasien yang sudah mengantri untuk dilakukan pemeriksaan radiologi. Hari ini kami yang bekerja di shift pagi ada 6 orang. Mereka adalah satu tenaga administrasi, satu dokter spesialis radiologi, satu asisten dokter dan tiga Radiografer. Saya sebagai salah satu Radiografer dalam bekerja pada hari ini di bantu oleh dua rekan saya yang perempuan. Mereka masih muda dan masih enerjik. Saya senang bekerja dengan karyawan yang masih muda karena semangatnya yang masih tinggi.

IMG_20200612_114606.jpg


IMG_20200612_114531.jpg
Kegiatan kami di tempat kerja

Tepat pukul 12.00 siang saya minta pamit pada rekan kerja untuk menunaikan sholat Jumat di masjid terdekat di depan rumah sakit. Rangkaian sholat Jumat tersebut selesai sekitar pukul 13.25 siang. Setelah selesai pelaksanaan sholat Jumat saya kembali ke Departemen Radiologi. Kebetulan setelah sholat Jumat tidak ada lagi pasien yang membutuhkan pelayanan radiologi sampai usai jam kerja saya pukul 14.00 siang.

Karena dua hari ke depan (akhir pekan) saya mendapatkan jatah libur dari bekerja di rumah sakit, saya sudah merencanakan bersama istri untuk pulang kampung menjenguk orang tua. Jarak rumah kami dengan kampung orang tua kami sekitar satu jam perjalanan tergantung suasana kepadatan lalu lintas. Kebetulan saya dan istri saya berasal dari daerah yang sama dan desa yang sama. Kedua orang tua saya sudah meninggal, sedangkan istri saya masih memiliki kedua orang tuanya. Jadi di kampung halaman kami menginap di rumah orang tua istri saya.

IMG_20200612_170603.jpg


IMG_20200612_171506.jpg


IMG_20200612_172156.jpg


IMG_20200612_171154.jpg
Suasana lalu lintas sepanjang perjalanan kami pulang kampung

Kami pulang kampung sekitar pukul 16.25 sore. Setelah saya bangun dari tidur siang dan mandi. Kami pulang kampung dengan menggunakan mobil pribadi dan saya yang menjadi sopir. Istri saya duduk di samping saya. Dia belum begitu mahir menyetir mobil, sehingga saya masih kurang yakin dengan kemampuan menyetir mobil dengan kepadatan lalu lintas yang tinggi.

IMG_20200612_175512.jpg
Rumah orang tua istri saya di kampung

Kami tiba di kampung halaman sekitar pukul
17.45, sebelumnya kami berhenti di beberapa tempat di perjalanan kami pulang kampung untuk membeli makanan dan oleh-oleh untuk orang tua kami. Karena saya pulang kampung saat sore hari, lalu lintas sedikit padat. Di daerah padat penduduk, laju mobil sekitar 20-40 km/jam, sedangkan di daerah sepi seperti di daerah persawahan, kendaraan dapat melaju dengan kecepatan 100-120 km/jam.

Catatan:
Semua gambar di atas saya potret dengan menggunakan kamera smartphone saya Mi Note 10 Pro.

Sort:  
 4 years ago 

Congratulations, your post has been upvoted by @dsc-r2cornell, which is the curating account for @R2cornell's Discord Community.

Curated by @blessed-girl

r2cornell_curation_banner.png

 4 years ago 

Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornells Discord Community. We can also be found on our hive community (https://beta.steemit.com/trending/hive-152200) & (https://peakd.com/c/hive-152200/created) as well as on my Discord Server located at: https://discord.gg/wmfBMn

Manually curated by @aulia1993

r2cornell_curation_banner.png

Enhorabuena, tu mensaje ha sido "up-voted" por @scilwa, que es la cuenta "comisaria" de la Comunidad de la Discordia de @R2cornell. También podemos encontrarnos en nuestra comunidad de colmena (https://beta.steemit.com/trending/hive-152200) & (https://peakd.com/c/hive-152200/created) as well as on my Discord Server located at: https://discord.gg/wmfBMn

Curated manualmente por @aulia1993

r2cornell_curation_banner.png

Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.

Keep following @steemitblog for the latest updates.

The Steemit Team

Thank you very much for curation and support.

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64513.89
ETH 3155.04
USDT 1.00
SBD 4.00