Lifestyle Diary Game Date: 9 Juni 2024 - bekerja pemotretan di acara pernikahan - mengabadikan Momen bahagia pengantin

in Steem For Lifestyle5 months ago (edited)

Halo steemian

Halo selamat pagi semuanya Steemian semoga kita dalam Lindungan allah selalu dan dimudahkan dalam segala aktivitas kita semuanya


F5182D16-2D82-4887-B701-CA7E14D9B5A8.jpeg


images thumbail


Pagi ini saya bangun jam 7 pagi seperti biasanya, sebelum saya bersiap-siap berangkat bekerja saya tidak lupa menghubungi teman saya untuk menanyakan dimana saya akan bekerja hari ini, teman saya memberitahu saya akan bekerja di derah Seunudon kebetulan hari ini saya bekerja di acara Pernikahan akad Nikah,

Ketika saya sudah mengetahuinya dimana saya harus bekerja, saya langsung bersiap-siap mandi dan mengunakan baju bekerja saya karena sebentar lagi saya akan di jemput oleh teman saya maulana rizky, dia pergi dari rumah sendiri menggunakan Sepeda Motor untuk menjemput saya keadaan cuaca hari ini pun sangat panas sekali

tetapi teman saya setia menjumput saya setiap pagi nya untuk berangkat bekerja sama sama, Ketika saya selesai menggunakan baju saya langsung keluar di depan rumah menunggu teman saya sampai di rumahku, sambil menunggu saya menyiapkan kue untuk sarapan pagi, sebelum kami berangkat saya menikmati sarapan dirumah bersama teman,


3F47D163-98A2-4720-9D5C-1E56BC906ACE.jpeg

Dalam perjalanan menuju ke rumah pengantin tempat saya bekerja pemotretan hari ini


Ketika sudah selesai sarapan dirumah saya langsung memberitahukan teman saya agar berangkat terus ke rumah tempat kami bekerja hari ini, dalam perjalanan kami sambil mengendarai sepeda Motor mengbrol bersama teman karena cuaca hari ini pun sudah panas, kebetulan teman saya menggunakan Helm jadi tidak terlalu kepanasan, tidak berlaku bagi saya karena tidak ada Helm di kepala, saya terasa kebakar oleh matahari ketika duduk di belakang kereta

Perjalanan kami menghabiskan waktu sekitar 30 menit untuk sampai dirumah pengantin di tempat saya bekerja, saya tidak langsung pergi kerumah pengantin tapi mampir kerumah teman saya satu lagi yang satu team bekerja, karena dia memiliki Mobil dan menyuruh kami berdua untuk pergi bersama dia barengan menggunakan Mobil

Karena jam sudah menunjukan pada jam 9 pagi saya memberitahukan teman saya agar lebih cepat membawakan Mobilnya karena janjian dengan pengantin pernikahan nya akan di mulai pada jam 9:30, sebelum acara pernikahan dimulai kami bersama team harus lebih dulu samapi disana karena untuk bisa mengabadikan Foto Momen pernikahan kedua mempelai, Ketika saya sampai dirumah aara saya melihat orang-orang sudah ramai menunggu kedatangan Mempelai Lelaki,

Saya langsung turun dari mobil sambil bertanya ke tamu yang sudah ada dirumah pengantin menanyakan apakah rombongan mempelai pria sudah sampai, mereka menjawab belum sampai katanya masih di jalan daerah Simpang Ulim, saya merasa lega karena saya bisa dengan nyaman untuk merakit kamera saya dan mengecek kondisi kamera sekalian mengatur setelan warna di kamera,


Ketika saya sudah siap merakit bahan kerja saya seperti memasang lensa dan mengetes warna kamera dan siap tempur dalam pekerjaan hari ini, saya melihat jam sudah menunjukan Pukul 11:30, Tamu mempelai pria belum juga sampai di rumah acara untuk di nikah kan, pengantin wanita pun sudah merasa kesusahan karena janjian sama Mempelai pria dia sampai di rumah pengantin jam 10 pagi untuk siap di mulai pernikahan tapi sudah lewat 1 jam 30 menit belum juga sampai,

Sampai ketua Yang menikahkan memberitahukan kepada keluarga pengantin bila jam 12 siang belum juga sampai mempelai lelaki kerumah pengantin untuk di nikah kan segera dia akan kembali ke kantor balai Urusan agama, karena disana sudah ada pengantin lain yang menunggu di nikahkan juga, keluarga pun mencoba menghubungi lagi mempelai pria dan menyuruh untuk segera sampai di rumah pengantin,

Tidak lama setelah bicara di telepon mempelai pria pun sampai di depan rumah pengantin dan saya bersama team kerja saya langsung menghampiri mempelai pria untuk menyuruh menggunakan baju Nikah, sambil menggunakan baju nikah saya bertanya mengapa telat sampai, tamu mempelai pria pun memberitahu kepada saya,

dia terlambat karena sedang menunggu keluarga lain yang belum siap dan dalam perjalan mendapatkan kendala macet, ketika sudah menggunakan baju untuk di nikah saya langsung menyuruh masuk ke dalam rumah pengantin karena tamu dan ketua Yang menikahkan sudah menunggu sangat lama di dalam,


45B77392-7C4E-4376-A701-19DEDDF1E0AE.jpeg

ketika acara akad pernikahan di mulai detik-detik kedua mempelai menjadi suami istri


Ketika mempelai pria sudah masuk ke dalam rumah pengantin ketua Balai urusan agama langsung membacakan doa dan rukun Nikah agar mereka segera untuk di nikahkan karena Ketua urusan agama sudah di tunggu oleh pengantin lain di kantor urusan agam, ketika doa selesai wali pengantin pun langsung berjabat tangan dengan Mempelai Pria untuk menikahkan anak perempuan nya agar menjadi suami Istri yang Sah di Hukum agama,

Sebelum ketua urusan agama pulang dia memberikan sedikit nasehat untuk kedua mempelai agar menjalani kehidupan sesudah menikah sangat berat, dahulu nya kita hidup sendiri makan sendiri dan tangung sendiri sekarang sudah menambahkan tangung jawab seperti mencukupi kebutuhan istri di rumah dan mengcukupi lahir batin, menikah ini bukan akhir dari kebahagiaan dan kesusahan tetapi semuanya ini adalah awal dari segalanya, semoga hidup kedua mempelai bahagia selalu dalam rumah tangga dan menjalani hidup tentram,


C6124AAD-84D3-4836-92A5-12D52D500587.jpeg


AE006DAF-0050-4664-BF89-BDAA0BE0547D.jpeg494DD677-F058-4D63-A528-05766C601A8E.jpeg

saya dengan teman sedang mengabadikan Momen tandatangani berkas dan penyerahan Buku nikah untuk kedua mempelai oleh ketua kantor urusan agama


Ketika kedua mempelai sudah sah sebagai suami istri ketua urusan agama langsung menyerahkan Buku nikah untuk kedua calon, Buku nikah ini sah dalam hukum negara dan agama, buku ini sangat penting sekali agar tidak hilang, karena di aceh adalah satu daerah yang masih sangat kental dengan agama, bila ingin keluar kota ingin menginap di hotel maupun di tempat rumah sewa kita di mintai Buku Nikah apakah sudah sah sebagai suami istri untuk bisa satu rumah, buku nikah ini adalah bukti sebagai warga negara yang sudah menikah banyak kaum-kaum muda yang ingin segera mendapatkan buku nikah hehe,

Teman saya langsung sigap untuk mengambilkan momen pernikahan kedua mempelai karena waktu sangat singat saya langsung mengabadikan beberapa momen bersama ketua urusan agama dan mengerahkannya buku ke pengantin, ketika saya sedang memotret kedua mempelai keluarga Pria di luar membawakan Seserahan bisa di bilang dengan kata lain bunga tangan untuk pengantin,


D1F77D69-88C4-4F72-BE5F-2AA67D77400F.jpeg5A54E748-9C3A-4FCC-9579-A59F5836F508.jpeg
2AAA1ACE-DD8A-4F85-A3A4-47C7EE188C9E.jpegBD003051-51A7-439A-9E5C-7A7EA8C60CB5.jpeg

ketika keluarga mempelai pria membawa bunga tangan atau seserahan untuk pengantin

Ketika seserahan di susun bagus oleh tamu mempelai pria diluar saya pun melihat sangat banyak sekali Bunga tangan yang dibawa oleh keluarga pria, seperti alat kosmetik, kain baju, tas, dan banyak lagi peralatan Untuk wanita, saya langsung mengambilkan beberapa Foto dokumentasi agar semua barang ini bisa di cetak dalam Album nanti,

Yang di bawa oleh keluarga mempelai pria ini sudah tradisi turun menurun ketika ada perkawinan antara lelaki dan wanita, ini di bawa aebagai bentuk kasih sayang dan memberi segala peralatan wanita pertama kali sejak menikah, di dalam nya maaih banyak hal lain yang di bawa seperti kue beberapa hidangan untuk keluarga Pengantin daei pihak Keluarga Pria,

Ketika saya sudah mengambil semua gambar saya menyuruh pemilik rumah untuk di masukan ke dalam agar bisa di pindahkan kedalam wadah yang lain, karena ada beberapa wadah yang di bawa mempelai pria harus di kembalikan karena punya sewaan,


8839A62F-319A-4D6E-AA03-8F7CDA35DB7E.jpeg


F7AF8CED-1573-44EF-BD48-7EE731C5A0A2.jpeg


F3FF6D21-6F0F-4D9B-AA47-A615C13196E3.jpeg5127E794-C80B-4F54-A79B-EE04192C02ED.jpeg

ketika teman pengantin mengabadikan foto bersama ke terakhir kalinya sebelum pengantin di bawa oleh suami tercinta


Selanjutnya saya bersama team Kerja saya langsung mengambil momen bersama teman pengantin, karena temannya sangat ingin sekali berfoto bersama pengantin terakhir kalinya sebelum di bawa oleh suaminya, mungkin teman pengantin merasa kehilangan seorang teman karena sudah menikah pastinya akan pergi bersama suami,

Dulu mereka satu bangku sekolah dan satu tongkrongan dan kemana pun selalu bersama mungkin sekarang akhir masa lajang pengantin tidak bisa berkumpul pagi bersama teman-temannya, karena pengantin sudah memiliki tangung jawab untuk berbakti kepada Suaminya, saya pun langsung mengabadikan momen-momen terakhir mereka tawa canda bersama pengantin ke terakhir kalinya,

Ketika teman-teman pengantin bercerita atas kehilangan sahabatnya yang sangat kompak dalam berkawan mereka semua merasakan sangat sedih tidak akan bisa seperti dulu lagi bisa kemana-mana, semua teman-temannya akan merasakan hal yang sama di waktu menikah, ketika semuanya selesai bersedih dan mengucapkan selama kepada kedua mempelai mereka pun menunggu diluar agar bisa melanjutkan pemotretan keluarga dan foto Couple kedua mempelai,


2E1B63AD-9A06-4BC0-A537-0DC995821F71.jpeg

772D1877-EB58-4E56-B1A5-90DE30B06843.jpeg

pemotretan baju pertama yang membuat pengantin bahagia terasa malu-malu ketika di potret


Ketika sesi pemotretan keluarga dan teman-teman di rumah pengantin sudah selesai saya bersama team kerja Fotografer saya langsung bergegas untuk pergi ke Studio saifannur di kota pantonlabu karena pengantin ingin di foto sesi Couple nya di dalam ruangan saja, karena teman saya memiliki studio sendiri jadi tidak harus jauh-jauh ke Lhokseumawe sewa ruangan studio pemotretan,

Saya langsung merakit box lampu dan berbagai macam perlengkapan seperti sofa yang saya tutup dengan dua warna kain agar ketika di foto mendapatkan hasil yang Unik, saya bersama teman saya bekerja secara Profesional memberikan arahan yang yang baik agar bisa memuaskan pelangan kami, saya bersama saifannur menghabiskan waktu pemotretan dalam Studio sekitar 30 menit untuk baju putih pertama pengantin, karena sebentar lagi pengantin dan mempelai lelaki memiliki 1 baju hitam lagi untuk di foto sesi Couple,


5CAE7291-6D9F-43D5-99A0-47C5795F2BFE.jpeg

teman pengantin yang setia menemani pemotretan pengantin di Studio sampai selesai, sahabat yang sangat baik hati


Kita bisa melihat teman-teman pengantin sangat setia menemani pengantin untuk berfoto di studio, mereka meninggalkan semua aktivitas mereka awmua agar bisa melihat temannya di hari bahagia, saya sangat terharu dengan teman-temannya yang begitu peduli, mereka semua membuat suasana begitu ceria agar pengantin dan mempelai pria tidak malu-malu ketika sesi foto Couple,

Bila saya memiliki teman seperti temannya pengantin saya tidak akan pernah melupakan perjuangan mereka, meninggalkan aktivitas untuk bisa melihat hari kebahagiaan pengantin terkahir kalinya walaupun temannya merasakan kehilangan satu orang sahabat yang sangat di sayanginya


FE4DA2B2-4F7B-468F-92F2-2BB9C29C4FE9.jpeg


9547CF49-4DE0-489E-A0E3-527510DB9256.jpeg


2E7CF3C8-D29A-4C27-9FF5-A577E9FDAE17.jpeg

ketika memotret pengantin menggunalan baju kedua, teman saya membuat lelucon agar kedua pasangan tertawa ketika di potret


Ketika sesi foto baju pertama selesai kami langsung menyuruh megantikan baju pengantin dengan warna yang lain untuk memulai pemotretan, saya bersama teman-teman Team kwrja sangat bersemangat sekali memberikan pose gaya foto dan membuat mereka tidak kaku ber foto, karena saya sudah memotret beberapa gaya sekarang teman saya mengambil ahli untuk foto couple baju kedua

Kita bisa nelihat teman saya maulana rizky sangat bersemangat sekali dalam bekerja sampai dia membuat leluxon agar semua orang tertawa termasuk saya sendiri hehe, saya memotrt hari ini penuh cerita bahagia dan sedih semuanya kami alui semuanya, saya menghabiskan waktu di dalam Studio sekitar 1 jam 20 menit untuk dua baju, memang pekerjaan saya sangat melelahkan, karena bekerja dari pagi sampai sore bahkan sampai malam belum pulang .

Saya mengundang teman saya @aril.hatake @el-nailul @wakeupkitty untuk mengikuti Kontest ini semoga bisa menjadi pemenang dalam Kontes lifestay diary Game ini

sampai disini lifeStay diary Game saya semoga di lain waktu saya akan membagikan cerita menarik lainnya

Sekian cerita saya hari ini

Share My X

Best Regard : @aldiantj

Lifestyle Diary Game Date: 9 Juni 2024


Terimakasih telah membaca


Ingin mengenal saya bisa melalui media lainnya 👇🏻👇🏻

Instagram ~ Twitter ~ Steemit ~Facebook ~ Telebgram

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 5 months ago 

Mantap mantap mantap
Sukses untuk Mu

Terima kasih undangannya

 5 months ago 

Terimakasih bang aril, semoga bisa ikut juga dalam kontes ini , siapa tau bisa menjadi salah satu pemenang🙌🏻

 5 months ago 

Ok siap

Loading...
 5 months ago 

STEEM DREAM TEAM

Your post has been successfully curated by our team via @kouba01 at 35%.

Thank you for your committed efforts, we urge you to do more and keep posting high-quality content for a chance to earn valuable upvotes from our team of curators and why not be selected for an additional upvote later this week in our top selection.



 5 months ago (edited)

Thank you for selecting my post sir @kouba01 . I wish you continued success in curating people who write quality posts 🙌🏻

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 89557.69
ETH 3064.76
USDT 1.00
SBD 2.96