SEC-S8W5: I missed the idea!steemCreated with Sketch.

Saya adalah tipe wanita yang suka menghafal dan menganalisa berbagai hal. Namun demikian, saya memiliki sedikit kesulitan dalam menghafal sesuatu. Oleh karena itu, dulu saya memiliki buku yang berjudul "Keajaiban belajar" yang ditulis oleh Yunsirno. Dia adalah seorang founder Sang Bintang School.

Image.png

Pixabay

Buku itu menjelaskan banyak hal tentang kiat menghafal dan mengingat dalam waktu dekat dan membekas dalam pikiran. Saya sangat menyesali karena tidak tahu dimana buku itu sekarang. Dulu kami saling meminjamkan buku dengan sesama kawan di sekolah berasrama.

Pernahkah Anda mengatakan sesuatu dan lupa apa yang Anda bicarakan, apa yang terjadi?

Saya pernah mengalami terlupa sesuatu ketika saya sangat butuh untuk mengingatnya. Biasanya saya terlupa dengan nama atau penyebutannya, namun teringat detail tentantangnya.

bulb-2029707_1280.webp

Pixabay

Kejadian ini sering terjadi pada saat saya masih belajar di sekolah berasrama. Ada banyak sekali istilah ilmiah maupun arti yang harus saya hafal ketika belajar agama langsung dari buku bertulisan arab. Dan itu sangat menjengkelkan.

Ketika Anda ditanyai pertanyaan yang Anda tahu, tetapi pada saat menjawab Anda bingung, bagaimana Anda menjawabnya?

Ketika ada pertanyaan yang dilontarkan kepada saya, saya tidak langsung menjawabnya, langkah awal adalah memahami pertanyaan dan maksud si penanya terlebih dahulu. Ini bertujuan agar tidak salah dalam memberikan jawaban atau pembahasannya terlalu melebar.

questions-2519654_1280.webp

Pixabay

Jika ada pertanyaan yang tidak saya ketahui, atau saya tidak bisa memastikan kebenarannya, maka saya memilih untuk mengatakan "Saya tidak mengerti" Tujuannya adalah agar sang penanya mendapatkan jawaban yang sesungguhnya dari orang lain.

Apakah Anda selalu mengingat ide-ide Anda dan semua yang harus Anda lakukan, atau apakah Anda harus membuat catatan?

idea-3976295_1280.webp

Pixabay

Ide itu muncul tanpa mengetuk pintu pikiran kita. Ia muncul secara alami begitu saja. Boleh jadi ketika kita melihat sesuatu, merasakan sesuatu atau bahkan ada kejadian tertentu yang membuat ide itu muncul.

Saya sedikit susah mengingat ide. Maka dari itu, saya selalu menuliskan setiap ide yang muncul di aplikasi catatan smartphoneku. Dan ini sangat membantuku untuk mengingat kembali ide yang pernah muncul.

Ketika Anda menjawab pertanyaan, apakah Anda mengulangi pertanyaan itu sebagai bagian dari jawaban Anda?

Saya memilih untuk tidak mengulanginya. Setelah memahami maksud pertanyaan, saya langsung menjawabnya sesuai dengan pengetahuan dan disiplin ilmu yang saya ketahui.

switch-4539115_1280.jpg

Pixabay

Pernahkan sesuatu yang aneh atau serius terjadi karena Anda lupa apa yang seharusnya Anda katakan?

Ketika saya terlupa, saya akan memejam mata beberapa detik dan berusaha dengan sangat keras untuk mengingatnya. Salah sagu terapi agar kita tidak mudah terlupa adalah dengan menginformasikan sesuatu kepada diri kita.

Contohnya begini, ketika saya meletakkan kunci di atas lemari, maka saya akan mengatakan pada diri sendiri "Saya telah meletakkan kunci diatas lemari" Alam bawah sadar saya bekerja untuk mengingatnya hingga saya mengambil kunci tersebut.

Demikianlah postingan partisipasi saya untuk kontes [ESP-ENG] SEC-S8W5. "¡Se me fue la idea!" / SEC-S8W5. "I missed the idea!" Saya mengundang @steemdoctor1, @josevas217, and @vivigibelis untuk berpartisipasi dalam kontes ini. Terima kasih kepada tim Steemit dan sahabat Steemian yang selalu mendukungku. Aku sangat menghargainya.

Sort:  
 last year 

Saludos @nadiaturrina.

Se nota que eres una persona muy sobria y analítica, y aunque puedas olvidar uno que otro detalle, pero lo general recuerdas lo mas importante, eso es algo digno de admirar.

Es muy bueno que tengas esa capacidad de procesar muy bien las preguntas y tomar esa pequeña pausa para reorganizar tus ideas y poder responder de forma acertada.

Descripción✅ / ❌Total
Steemexclusive1/1
No plagio1/1
No bots1/1
ClubClub1001/1
Markdown2/2
Contenido3.5/4
Total9.5/10
CSI14.9
Fecha28/03/2023

banner ahumadaliliana29.gif

Thanks for the review and support, dear.
🥰🥰🥰

Hi friend, thank you for sharing your post with us. You ar right that there are many situations when we missed the ideas due to less concentration towards the point or some happening around us.

I have already partcipated in the contest. Good luck my friend 🥰

I am glad to hear that. Thanks for reading my post and support.
🥰🥰🥰

 last year 

Hello 🙋🏻‍♀️
From what I have read, it is not good to memorize everything, since over time it can affect you.

Good luck in the challenge 🤞🏻
Many Blessings..🙏🏻

Thanks for reading my post and support dear
🥰🥰🥰

During my school life, I also used to share various books, scrolls, notes with my friends.

It's funny how you say that when you want to remember something, you remember the details about it but forget the name of the thing. It's really how you feel about yourself.

Anyway, thank you very much dear sister for giving us such a beautiful content.

Be well. Assalamu Alaikum.🥰🥰

Thanks for reading my post and support
🥰🥰🥰

Pleasure my dear sister🥰🥰

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 66551.16
ETH 3591.60
USDT 1.00
SBD 2.97