Steemit Engagement Challenge / S19/W1 - "Kekuatan keterampilan komunikasi"

1000036708.jpgsumber

Hallo sobat steemit dimanapun anda berada

Pada kesempatan ini saya akan berpartisipasi dalam kontes SEC -S19/W1| " Power of communication skill" Di komunitas hindwhale. Saya juga mengajak @muksa, @teukuipul dan @munaa untuk berpartisipasi di kontes ini.

Sebelum saya menjawab pertanyaan penyelenggara, mari kita lihat dulu apa yang definisi dari kekuatan berkomunikasi.

Kekuatan berkomunikasi adalah kemampuan seseorang dalam menyampaikan suatu informasi baik itu berupa pesan, ide dan gagasan kepada orang lain.

Apakah Anda setuju dengan pernyataan "Keterampilan berkomunikasi adalah kekuatan"? Mengapa atau mengapa tidak?

1000036703.jpgsumber

Saya sangat setuju dengan pernyataan bahwa keterampilan berkomunikasi adalah kekuatan, karena dengan keterampilan yang penuh kekuatan akan memudahkan seseorang berinteraksi dengan orang lain, mendegar, memberi gagasan atau ide untuk meraih kesuksesan dalam kehidupan ini, baik dalam berbisnis maupun berpolitik.

Sebagai contoh apabila seseorang mempresentasikan sesuatu dengan penuh percaya diri, tidak gerogi atau canggung dalam menyampaikannya, maka orang yang mendengarnyapun akan yakin dan percaya apa yang disampaikannya adalah hal yang benar.

Dapatkah Anda memberikan contoh situasi di mana "Keterampilan komunikasi adalah kekuatan"?

1000036704.jpgsumber

Menurut saya, dimana saja kita berkomunikasi harus memiliki kekuatan yang signifikan supaya orang-orang yang mendengar orasi kita dapat mempertimbangkan dan menyetujui apa yang kita sampaikan, terlebih lagi didalam hal berbisnis, berpolitik dan sebagaainya.

Contoh dalam berbisnis seperti seorang CEO perusahaan, CEO tentunya harus mampu berkomunikasi dengan jelas, mampu mendengar penjelasan orang lain dan mampu mengambil kesimpulan dengan cepat dan benar.

Adapun contoh dalam berpolitik seperti dalam pemilihan umum adalah untuk mendapat dukungan dari rakyatnya, maka para kandidat harus mampu berkomunikasi dengan rakyatnya untuk meyakinkan mereka, yang bertujuan agar kandidat tersebut terpilih nantinya.

Beberapa contoh historis di mana "Keterampilan berkomunikasi adalah kekuatan" menyebabkan perubahan signifikan?

1000036705.jpgsumber

Zaman dahulu orang -orang melakukan komunikasi dengan menggunakan surat menyurat dengan menggunakan jasa POS, melalui radio, surat kabar, namun diera digital sa'at ini, semuanya telah diperbaharui dengan teknologi yang serba canggih untuk memudahkan kita berkomunikasi jarak jauh secara bertatap muka .

Bagaimana seseorang dapat meningkatkan keterampilan komunikasinya?

Tentunya dengan belajar dan latihan. Belajar bahasa, belajar berbicara didepan umum, dan belajar mendengarkan pembicaraan orang lain dengan baik dan tanggapi dengan bijak. Kemudian belajar cara membaca jiwa, bahasa tubuh dan intonasi bahasa dan pandai menerima saran dan keritikan.

SEKIAN TERIMAKASIH.

Salam,
by @mthaib
11 juli 2024

Sort:  
Loading...

Artikel yang luar biasa dan bermakna. Sukses untuk kontesnya

Terimakasih.

Terima kasih sudah mengundang saya ke sini, semoga dengan komunikasi yang baik membawa keberuntungan bagi kita....

Terimakaaih juga kawan atas sambutan hangatnya dan interaksi yang terjalin, semoga membawa berkah, aamiiin.

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 58665.81
ETH 3153.57
USDT 1.00
SBD 2.44