Menghadiri kegiatan tasmi' si sulung

in STEEM FOR INDONESIA4 months ago (edited)

IMG_20240518_084814.jpg

Hari ini merupakan momen sangat bahagia dan terharu di mana ananda dapat melakukan tasmi’ satu juz 30, hafalan Al Qur'an di sekolah tempat ananda belajar, saya sangat terharu mendengar kabar saat guru menghubungi istri saya dan mengabarkan ananda akan melaksanakan tasmi’ di sekolah, sebagai wali murid dan orang tua dari ananda alfatih tentu kegembiraan hadir seketika untuk keluarga kecil ini.

IMG_20240518_084849.jpg

Ananda merupakan anak sulung saya yang kini kelas enam SDIT sebentar lagi akan melanjukan pendidikan jenjang pertama di SMPIT merupakan harapan saya sebagai orang tua menjadi anak shalih dan juga cita-cita dari mertua saya menjadi seorang ulama, biasaannya ananda sering menyetor hafalan diselah-selah waktu makan malam bersama( nek gom dan nek nong) pangilan kakek dan nenek di daerah saya, beliau merupakan mertua saya.

IMG_20240518_092522.jpg

IMG_20240518_092539.jpg

Setelah makan malam Istri saya ibunda dari ananda alfatih untuk melakukan persiapan mencoba kepada ananda melakukan ulang hafalanya sambil menyimak setiap bacaannya di Al Qur'an Sambil memberikan semangat agar besok jangan sampai gugup dan jangan lupa dengan hafalan yang sudah ananda hafal selama ini dan menyuruh agar cepat tidur, bangun cepat besok paginya.

IMG_20240518_092957.jpg

Ke esokan harinya ananda bagun cepat seperti biasanya melakukan salat subuh sambil berdoa agar pada hari ini diberikan kemudahan dan kelancaran dalam tasmi’ nya, paginya saya mengatar ananda bersama si bungsu lebih duluan ke sekolah hanya berjarak sekitar tiga kilo meter dari rumah lalu saya mandi bergegas bersiap menyusul balik kesekolah
bertiga dengan mertua saya dan acaranya akan dilakukan jam 09.00 wib pagi di sekolah.

IMG_20240518_084540.jpg

Sesampai di sekolah kami sekeluarga di arahkan menuju ke mushola sekolah di mana sudah ada murid yang sekelas dengan ananda yang ikut menyimak ada juga kepala sekolah dan dewan guru termasuk guru pembimbing ananda dalam menghafal, tiba seorang guru menjemput sibungsu untuk mengikuti acara tersebut sebagai motivasi untuknya agar bisa mengikuti jejak abangnya nanti, acarapun berlangsung dengan hikmat, Alhamdulillah ananda mampu menghafal dengan baik dan sekitika suasana haru mengisi ruangan tasmi'.

IMG_20240518_093042.jpg

Didalam rasa kegembiraan dan terharu keberhasilan ini tidak luput dari semangat mertua saya yaitu (Alm. nek gom) kakek dari ananda yang sering meminta menyetor hafalan semasa hidupnya kini genap lima bulan wafat. ananda baru dapat melakukan tasmi’ semoga apa yang di cita-citakan beliau terkabulkan dalam upaya beliau mengantarkan ananda meraih cita-cita, semoga mendapatkan amalan Jariyah dari semasa hidupnya Amin.

Sort:  
 4 months ago 
Thank you for sharing in the STEEM FOR INDONESIA community

Dan terima kasih juga telah berbagi The Diary Game di halaman komunitas Steem For Indonesia:

Hari bahagia. Jangan lupa gunakan tag #club agar post bapak lebih potensial☕🙏

DescriptionInformation
AI & Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub75
Support @steem4indonesia❌️
Support burnsteem25✅️
Verified
20/05/0/2024

Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇

100200300400500
10002000300040005000

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 60836.32
ETH 2449.94
USDT 1.00
SBD 2.65