#ACHIEVEMENT1: My Introduction Post by @mrphoto Hello I am a Photographer!steemCreated with Sketch.

in Newcomers' Community3 years ago

IMG_20210430_215857.jpg

Halo semua, senang bisa bergabung dengan komunitas ini. Saya berharap bisa belajar banyak dari sini serta membagikan beberapa pengalaman saya. Sungguh luar biasa bisa terhubung dengan orang-orang dari seluruh dunia melalui Steemit!

TENTANG SAYA

Nama saya Mujahiddin Rabbani, panggilan sehari-hari saya Ci in, dan saya kelahiran bulan Februari, tahun 1993. Saya lahir dan tinggal di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, Indonesia.

Untuk pendidikan, saya hanya tamatan Sekolah Dasar (SD) saja. Dan pekerjaan saya, ada dua pekerjaan yang saat ini saya jalani.

Pekerjaan pertama saya sebagai pedagang aksesoris kaki lima kecil-kecilan. Saya menjual berbagai macam aksesoris seperti gelang, kalung, mainan kunci, dll. Sayapergi berdagang keliling dari pasar ke pasar, acara ke acara. Intinya dimana ada acara, dimana ada keramaian, disanalah saya membuka lapak untuk berdagang.

LRM_EXPORT_20180115_192818-01.jpeg

Pekerjaan saya yang kedua adalah sebagai Fotografer, karena memang hobi saya juga memotret.

Sedikit cerita yang sangat menarik tentang saya, kenapa saya jadi seorang fotografer. Jadi dulu dari saya kecil suka sekali memotret segala hal-hal yang saya sukai menggunakan handpone. Baik itu pemandangan, kegiatan, dll. Hingga saat saya berumur 22 tahun, saya memutuskan menjadi sebagai pedagang aksesoris keliling, pergi jualan dari daerah ke daerah, provinsi ke provinsi, dan tentunya dalam perjalanan sering menemukan hal-hal yang menarik untuk dipotret. Lalu memposting hasil foto tersebut ke sosial media.

IMG_8140.JPG

IMG_2872.JPG

P71222-142047.jpg

_MG_4082.JPG

Hingga akhirnya saya sadar kalau sebenarnya yaa saya itu hobinya hanya memotret. Dan orang tua saya beserta keluarga saya mengatakan kalo kebiasaan saya yang hobi memotret itu sama hal nya dengan almarhum kakek saya, yang dulunya juga suka memotret dan menjalani pekerjaan sebagai fotografer dari masa dia muda hingga berkeluarga.

IMG_20210321_190358.jpg

Seiring waktu, teman-teman saya banyak yang mengatakan kalo hasil foto saya itu bagus-bagus. Walaupun itu hanya menggunakan smartphone, dan mereka menyarankan untuk hasil foto saya tersebut di ikutkan dalam kontes perlombaan fotografi.

Mr11.jpg

Dan saya mencobanya saat ada acara lomba foto di kota kelahiran saya pada tahun 2017. Tanpa diduga, hasil foto saya masuk kedalam nominasi 20 foto terbaik, yang mana pada saat itu saya tidak tau sedikitpun mengenai fotografi. Saat itu peserta yang mengikuti kontes tersebut hampir 100 orang peserta, dari kalangan pemula hingga profesional. Dan rata-rata dari mereka menggunakan kamera profesional, tidak seperti saya yang hanya menggunakan smartphone. Tentu bagi saya yang benar-benar tidak tau tentang fotografi, menjadi kebanggaan tersendiri bisa masuk nominasi foto terbaik dan mampu menyaingi hasil foto pesaing yang mereka memang sudah profesional.

Disanalah awal mula saya menekuni dunia fotografi, mempelajari segala sesuatu mengenai fotografi secara otodidak, belajar dari sosial media dan bergabung dengan komunitas fotografi. Dan sayapun semakin sering mengikuti kontes foto, mulai dari kontes lokal, nasional, hingga internasional. Baik itu kontes offline, ataupun kontes online.

Mr12.jpg

Dan saya bersyukur bisa menjadi juara kontes foto dari beberapa kontes yang saya ikuti, dan telah berhasil mendapat penghargaan juara harapan hingga juara pertama, hadiah berupa material ataupun non material.
Dan sekarang saya juga sudah memiliki alat-alat Kamera profesional yang lumayan lengkap dan menjadikan hobi saya yang memotret menjadi sebuah pekerjaan yang menghasilkan.

mr black jpg.jpg

Dan saya membranding nama foto saya sebagai "MR.PHOTOGRAPHY" Huruf M&R yang saya gunakan berupa inisial huruf awal nama kepanjangan saya yang Mujahiddin Rabbani.

CRYPTO

Cryptocurrency adalah masa depan, disnilah akhirnya saya menemukan "steemit" Untuk sebagai menjalani hobi saya yang memotret dan suka mengikuti kontes foto. Saya dikenalkan mengenai steemit oleh saudara saya yang bernama @naufal, yang mana dia hobi di bidang design, dia mengenalkan kepada saya karna dia sudah bergabung dengan steemit selama 3 tahun, dan dia sangat merasakan manfaat bergabung dengan komunitas steemit hingga mengajak saya juga ikut bergabung. Katanya saya bisa membagikan hasil-hasil jepretan saya di komunitas XPILAR besutan @sultan-aceh. Saya belum tau betul ini sebenarnya apa, tapi nanti akan coba saya pelajari.

Saya juga dibuatkan akun oleh @naufal karena gagal-gagal terus membuat akun, dan dia meminjamkan powernya ke saya. Saya disuruh membuat postingan ini powerup 100% agar power saya cepat bertambah.

HARAPAN SAYA

Dunia ini adalah tempat tinggal kita, dan peluang ada di setiap sudut. Saya berharap untuk membagikan apa yang saya sukai, dan belajar tentang dunia kita melalui sudut pandang orang lain. Saya menikmati membaca cerita perkenalan di komunitas ini, dan melihat keragaman dari setiap orang, karna saya tau setiap orang punya sudut pandang yang berbeda.

Terima kasih sudah mau mendengarkan cerita saya.

Sort:  
 3 years ago 

Selamat bergabung di Steemit my cousin 😁

Yok sebarkan poto-poto kerennyaa

Yok ayook🤗

Selamat datang dan selamat bergabung di Steemit @mrphoto, tidak sabar ingin melihat karya fotografi anda di platform ini.

Terimakasih abang, sesegera mungkin di upload ya bang🤗

Congratulations...!!! You Got Upvote
By: PromoSteem Community

Alternative links delegates to @promosteem.com
50100200300400500
10002000300040005000
10000

Terimakasih☺

 3 years ago 

Selamat datang @mrphoto. Salam kenal

Iya kk, salam kenal kembali kk🤗

Loading...
 3 years ago 

You have been voted by @wilmer1988 and I am voting with Steemit Community Curator @steemcurator03, account to support newcomers who enter steemit.

Follow @steemitblog for the latest Steem Community update.

Coin Marketplace

STEEM 0.15
TRX 0.12
JST 0.025
BTC 54852.52
ETH 2440.67
USDT 1.00
SBD 2.18